Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Daftar pesta pernikahan hewan paling menggegerkan dunia

Daftar pesta pernikahan hewan paling menggegerkan dunia Pernikahan panda di china. ©ibnlive.in.com

Merdeka.com - Bukan manusia saja yang bisa menjadi pengantin di sebuah pernikahan mewah.

Sejumlah hewan pun bisa menjadi raja dan ratu sehari dalam resepsi ikatan pernikahan.

Di beberapa negara, hewan-hewan itu dinikahkan antara lain karena mengikuti tradisi setempat.

Hewan apa saja yang pernikahannya jadi buah bibir warga dunia? Ikuti kisahnya berikut ini.

Pria India nikahkan dua monyet peliharannya

Pria bernama Udash Mehto di distrik Bettiah, Bihar, India, menggelar upacara pernikahan untuk dua monyet peliharaannya.Pernikahan itu bahkan diberkati oleh seorang pendeta Hindu setempat, seperti dilansir surat kabar Mirror, Selasa (18/11).Upacara pernikahan di jalanan sempit itu juga dilengkapi mobil pengantin yang dihiasi bunga dan diramaikan oleh musik dari band setempat.Mahto mendadani monyet betina bernama Ramdulari sebagai mempelai wanita dengan pakaian pengantin berwarna pink dan monyet jantan sebagai mempelai pria mengenakan kaus."Ramu itu seperti anak adopsi saya," kata Mahto. "Saya ingin menikahkan mereka karena kelihatannya mereka suka satu sama lain."Mahto mengaku membeli Ramu saat monyet itu berusia 13 tahun dari Nepal. Dia lalu membeli Ramdulari di sebuah pameran.Upacara pernikahan itu mengundang banyak perhatian orang. Bahkan warga dari luar kota berdatangan untuk melihat acara unik itu.

Ritual minta hujan, dua kodok di India dinikahkan

Dua ekor kodok dinikahkan dalam upacara tradisional Hindu di sebelah timur India.Warga di desa Khochahandar, Negara Bagian West Bengal menggelar pernikahan itu untuk memohon turunnya hujan kepada para dewa, seperti dilansir stasiun televisi ABC News, Juni 2005. Biaya resepsi pernikahan itu ternyata relatif cukup murah, hanya sekitar Rp 1 juta.Sebanyak 400 tamu undangan bergembira dalam resepsi pernikahan kodok itu.Dua kodok yang masing-masing diambil dari kolam berbeda itu diberi pakaian dengan warna cerah."Nenek moyang kami biasanya menikahkan kodok untuk meminta hujan. Kami harap hujan akan segera turun," kata Konica Mandal, salah satu panitia pernikahan itu.

Resepsi pernikahan anjing di Manado hebohkan dunia

Dua ekor anjing jenis Alaska Malamute dinikahkan secara mewah di Atrium Mega Trade Center, Kota Manado, Sulawesi Utara, kemarin (8/2). Pesta yang dihadiri lebih dari 100 tamu itu menjadi perbincangan pecinta anjing sedunia.Si empunya hajat adalah seorang pelatih anjing bernama Phillips Joeng. Dia mengaku kegiatan ini menjadi ajang dikusi para penyayang binatang untuk merawat hewan sahabat manusia itu. Selain itu, Joeng berjarap kegiatan unik tersebut menggugah kesadaran warga Manado supaya tidak lagi memakan daging anjing."Saya berharap masyarakat Manado menjadikan anjing sahabat manusia," ujarnya seperti dilansir surat kabar the Daily Mail, Senin (9/2).Joeng memiliki lebih dari 100 anjing ras di rumahnya. Namun tidak dijelaskan, berapa biaya yang dia keluarkan untuk menggelar pesta besar-besaran ini.Dua mempelai anjing yang berbahagia bernama Yipa dan Buls. Keduanya didandani sedemikian rupa sehingga menyerupai pasangan pengantin manusia.Mempelai jantan adalah Buls, didandani dengan jas dan kacamata. Sedangkan betinanya, Yipa, memakai gaun dan hiasan mahkota daun di kepalanya. Pesta mereka dimeriahkan pula kue tart yang dihiasi patung pasangan anjing.Seorang pembaca bernama Steve asal Skotlandia mengapresiasi pernikahan ini, walau kesannya berlebihan. "Pernikahan ini adalah kabar yang menggembirakan dibanding membaca penyiksaan anjing," tulisnya.

Di Thailand, dua panda ini mengikat janji sehidup semati

Dua panda raksasa bernama Lin Hui, betina, empat tahun dan Chuang Chuang, lima tahun, jantan, menikah di Kebun Binatang Chiang Mai pada 9 November 2005.Pernikahan mereka buat memperingati hari ulang tahun kebun binatang itu yang ke-28, seperti dilansir ibtimes.com.Menurut para pejabat kebun binatang, pernikahan itu digelar untuk memulai musim kawin bagi panda.Kedua panda itu sudah dipinjamkan di kebun binatang Thailand dari China selama sepuluh tahun.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Diminta Datang ke Pesta Pernikahan, Gadis 17 Tahun Diperkosa Massal di India, Begini Kronologinya
Diminta Datang ke Pesta Pernikahan, Gadis 17 Tahun Diperkosa Massal di India, Begini Kronologinya

Setelah turis Spanyol yang diperkosa massal di negara bagian Jharkand, kali ini korbannya adalah warga lokal di negara bagian Uttar Pradesh.

Baca Selengkapnya
Hanya Bisa Mengingat dalam Waktu yang Singkat, Inilah 10 Hewan Pelupa di Dunia
Hanya Bisa Mengingat dalam Waktu yang Singkat, Inilah 10 Hewan Pelupa di Dunia

Setiap hewan memiliki keunikannya masing-masing, termasuk ada hewan yang mudah lupa. Berikut daftar 10 hewan pelupa di dunia, yuk simak!

Baca Selengkapnya
Sebelum Memutuskan untuk Menikah, Pastikan 4 Hal Ini Sudah Kamu Persiapkan
Sebelum Memutuskan untuk Menikah, Pastikan 4 Hal Ini Sudah Kamu Persiapkan

Berbagai hal ini akan membantu kehidupan pernikahanmu dan pasangan agar lebih tentram dan meminimalisir adanya konflik.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Uniknya Tradisi Pernikahan Khas Masyarakat Suku Ogan, Menghalangi Pengantin Pria dengan Selendang
Uniknya Tradisi Pernikahan Khas Masyarakat Suku Ogan, Menghalangi Pengantin Pria dengan Selendang

Tradisi ini sebagai simbol penghormatan serta media untuk mempererat silaturahmi antar keluarga mempelai.

Baca Selengkapnya
7 Fakta Anak Kedua Menikah dengan Anak Ketiga, Ketahui Setiap Karakternya
7 Fakta Anak Kedua Menikah dengan Anak Ketiga, Ketahui Setiap Karakternya

Dalam budaya Jawa, urutan kelahiran sering kali dianggap memengaruhi karakter dan kepribadian seseorang.

Baca Selengkapnya
9 Fakta Unik Hewan di Dunia yang Jarang Diketahui
9 Fakta Unik Hewan di Dunia yang Jarang Diketahui

Setiap spesies hewan memiliki peran uniknya dalam ekosistemnya masing-masing.

Baca Selengkapnya
Momen Pernikahan Lettu TNI AL & Iptu Polwan, Penuh Pedang Pora para Perwira
Momen Pernikahan Lettu TNI AL & Iptu Polwan, Penuh Pedang Pora para Perwira

Berikut momen pernikahan 'spesial' sepasang pengantin perwira TNI AL-Polri penuh Pedang Pora para Perwira.

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Mengapa Seseorang Jadi Tambah Gendut Setelah Menikah dan Cara Mengatasinya
Ini Alasan Mengapa Seseorang Jadi Tambah Gendut Setelah Menikah dan Cara Mengatasinya

Salah satu hal yang biasanya paling menonjol tampak setelah pernikahan adalah perut yang kian membuncit.

Baca Selengkapnya
Mengenal Tradisi Piring Terbang di Jamuan Pernikahan Adat Jawa, Ternyata Ada Sejak Era Kerajaan Mataram
Mengenal Tradisi Piring Terbang di Jamuan Pernikahan Adat Jawa, Ternyata Ada Sejak Era Kerajaan Mataram

Para tamu undangan diperlakukan secara terhormat melalui tradisi piring terbang.

Baca Selengkapnya