FOTO: Tersembunyi di Perut Bumi, Inilah Penampakan Pangkalan Rahasia Berisi Rudal-Rudal Iran
Sekitar tiga tahun sebelum serangan besar terhadap Israel dilancarkan, Iran memperlihatkan sebuah pangkalan rahasia berisi ribuan rudal.
Sekitar tiga tahun sebelum serangan besar terhadap Israel dilancarkan, Iran memperlihatkan sebuah pangkalan rahasia berisi ribuan rudal.
FOTO: Tersembunyi di Perut Bumi, Inilah Penampakan Pangkalan Rahasia Berisi Rudal-Rudal Iran
Garda Revolusi Iran (IRGC) melancarkan serangan balas dendam terhadap Israel, pada Minggu (14/4/2024). Dalam serangan besar tersebut, IRGC mengerahkan ratusan drone dan rudal untuk membombardir musuh utamanya. IRGC/WANA via REUTERS
Sekitar tiga tahun silam, Iran memperlihatkan sebuah pangkalan rahasia berisi ribuan rudal. Pangkalan yang dijuluki 'Kota Rudal' ini tersembunyi di perut Bumi. IRGC/WANA via REUTERS
Tayangan televisi pemerintah Iran saat itu memperlihatkan barisan rudal tersimpn di sebuah ruang bawah tanah di lokasi yang dirahasiakan. IRGC/WANA via REUTERS
Pangkalan rudal ini menjadi bagian dari unit angkatan laut Garda Revolusi Iran. IRGC/WANA via REUTERS
Tak hanya rudal, pangkalan rahasia ini juga menyimpan berbagai peralatan perang lainnya. IRGC/WANA via REUTERS
Diketahui, Iran melancarkan serangan ratusan drone dan rudal ke wilayah Israel. Serangan tersebut dilakukan untuk membalas serangan Israel terhadap Konsulat Iran di Suriah, pada 1 April 2024, yang menewaskan 7 anggota IRGC. IRGC/WANA via REUTERS