Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lima patung Yesus tersohor sejagat

Lima patung Yesus tersohor sejagat Yesus. www.philosopher-stone.com ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Kemarin warga Kota Nazareth, Israel, berencana hendak membuat patung Yesus Kristus demi usaha mengembalikan identitas asli kota tempat kelahiran sang juru selamat itu. Bila rencana ini berjalan maka patung Yesus di Nazareth bakal menjadi patung terbesar sejagat dengan tinggi 100 meter.

Sebelum Nazareth mempunyai rencana itu beberapa kota mayoritas umat Kristen dan Katolik terlebih dulu membangun patung Yesus. Bahkan sering menjadi tempat ziarah wajib menjelang natal. Dilansir dari 10mosttoday.com patung Yesus mana saja tersohor sejagat? Berikut ulasannya.

Kristus Sang Penebus, Rio de Janeiro, Brasil

Patung Kristus Sang Penebus berada di Kota Rio de Janeiro, Brasil menjadi patung Yesus paling tersohor sejagat. Letaknya persis di puncak bukit menghadap kota dengan tangan terbuka lebar seolah melimpahkan rahmat dan perlindungan bagi warga Rio de Janeiro.

Patung itu berada di perbukitan Gunung Corcovado setinggi 700 meter dan telah menjadi bagian tidak terpisahkan dari Rio de Janeiro. Dibangun pada 1926-1931 patung ini banyak dikunjungi orang saban hari dan peziarah juga membludak mendekati perayaan natal.

Patung ini salah satu patung Yesus terbesar sejagat. Tingginya 30 meter dengan lebar 28 meter. Di bawah ada batu alas setinggi delapan meter.?

Raja Kristus, Polandia

Patung Raja Kristus terletak di sebuah kota kecil bernama Swiebodzin ada di Polandia bagian barat. Patung itu dibangun pada 2008 dan selesai tiga tahun lalu.?

Sejauh ini patung Raja Kristus di Polandia itu masih yang terbesar sejagat. Tingginya mencapai 52,5 meter dan belum termasuk alas tempat patung itu berdiri.

Ksritus Juru Selamat, Bolivia

Patung Yesus Kristus Juru Selamat ini terletak di bukit San Pedro, Kota Cochabamba, Bolivia. Anda ingin ke monumen itu harus melewati anak tangga berjumlah 2000. Namun tak perlu khawatir, ada mobil kabel disediakan bagi para peziarah.?

Total ketinggian patung itu dengan bukit San Pedro yakni 40,44 meter. Terdapat titik-titik yang menunjuk ke arah selatan dan utara. Konon ini titik saat Yesus disalib.

Kristus Raja Manusia, Vietnam

Patung Yesus Raja Manusia ini terletak di Gunung Nho di Kota Vung Tau, Vietnam. Patung ini dibangun oleh Asosiasi Katolik Vietnam. Kontruksinya dimulai pada 1974 dan baru selesai pada 1993.

Patung ini tingginya 32 meter dengan lengan terbentang sejauh 18,3 meter. Pengunjung atau peziarah ingin melihat patung ini dari dekat harus melalui 133 anak tangga dengan pemandangan kiri kanan yang mengesankan.

Kristus Sang Penebus, Chile

Patung Kristus Sang Penebus terletak di pegunungan di atas permukaan laut Andes, Chile yang berbatasan dengan Argentina. Dia ditempatkan di ketinggian 3.832 meter di atas permukaan laut.?

Patung indah ini sudah dibangun sebelum abad 19 dan diresmikan pada 1904. Patung ini juga simbol kedamaian lantaran saat peresmiannya menandakan damai sengketa perbatasan antara Chile dan Argentina. (mdk/din)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pesona Bukit Sibea-bea di Samosir, Menikmati Keindahan Alam Sembari Wisata Religi
Pesona Bukit Sibea-bea di Samosir, Menikmati Keindahan Alam Sembari Wisata Religi

Sumatra Utara menyimpan keindahan destinasi wisata yang beragam. Salah satunya Bukit Sibea-bea yang ada di Samosir ini.

Baca Selengkapnya
Pernah Lihat Atap Gedung Bertuliskan Allah di Jalan Simatupang Jaksel? Ternyata ini Isi di Dalamnya
Pernah Lihat Atap Gedung Bertuliskan Allah di Jalan Simatupang Jaksel? Ternyata ini Isi di Dalamnya

Potret isi dari puncak gedung menara 165 yang sangat ikonik di Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya
Pesona Patung Seribu Wajah di Tanjungpinang
Pesona Patung Seribu Wajah di Tanjungpinang

Wisata Patung seribu dibangun pada tahun 2003 dan selesai pada tahun 2014.

Baca Selengkapnya
Paus Fransiskus Jabarkan Makna Arsitektur Gereja Katedral Jakarta
Paus Fransiskus Jabarkan Makna Arsitektur Gereja Katedral Jakarta

Paus memaknai arsitektur pintu masuk bangunan Gereja Katedral Jakarta sebagai penggambaran bahwa Bunda Maria adalah teladan iman tertinggi.

Baca Selengkapnya
Selain di Karo, Patung Presiden Jokowi Juga 'Mejeng' di Timur Indonesia hingga ke Hongkong
Selain di Karo, Patung Presiden Jokowi Juga 'Mejeng' di Timur Indonesia hingga ke Hongkong

Pada tahun 2017, museum patung lilin Madame Tussauds di Hong Kong memajang patung lilin Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya
Deretan Patung Kuno Termahal di Dunia saat Dilelang, Ada yang Seharga Jet Pribadi
Deretan Patung Kuno Termahal di Dunia saat Dilelang, Ada yang Seharga Jet Pribadi

Berikut harga patung-patung dan ukiran kuno yang dilelang setidaknya lima tahun terakhir.

Baca Selengkapnya
Arkeolog Temukan Jalan Batu Tempat Yesus Pernah Sembuhkan Orang Buta
Arkeolog Temukan Jalan Batu Tempat Yesus Pernah Sembuhkan Orang Buta

Arkeolog di Israel menemukan tambang batu yang dulu pernah digunakan membangun jalan di Yerusalem di masa Yesus Kristus.

Baca Selengkapnya
Misteri Batu-Batu Besar Berwajah Mirip Manusia di Sulawesi, Usianya Lebih dari 2.000 Tahun
Misteri Batu-Batu Besar Berwajah Mirip Manusia di Sulawesi, Usianya Lebih dari 2.000 Tahun

Misteri Batu-Batu Besar Berwajah Mirip Manusia di Sulawesi Berusia Lebih dari 2.000 Tahun

Baca Selengkapnya