Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mantan Presiden Singapura SR Nathan wafat di usia 92

Mantan Presiden Singapura SR Nathan wafat di usia 92 Mantan Presiden Singapura S.R Nathan. ©2016 Merdeka.com/Channel News Asia

Merdeka.com - Sellapan Ramanathan atau kerap dipanggil S.R Nathan, meninggal dunia dalam usia 92 tahun di Rumah Sakit Umum Singapura, Senin (23/8) malam waktu setempat. Nathan adalah mantan Presiden ke-6 Singapura sepanjang kurun 1999 hingga 2011.

Channel News Asia melaporkan kondisi Nathan sudah memburuk tiga hari terakhir akibat stroke. Pemerintah Singapura mengumumkan status berkabung nasional, serta akan menggelar prosesi pemakaman terbuka pada Jumat (26/8) mendatang di Aula National University of Singapura (NUS).

Untuk sementara jasad Nathan disemayamkan di Gedung Parlemen. Presiden Singapura, Tony Tan Keng Yam, berduka cita atas meninggalnya politikus senior itu. Nathan adalah sosok yang berhasil menjalankan tugas seremonial kepresidenan dengan terobosan baru di bidang kegiatan amal.

"Pak Nathan akan dikenang berkat gagasan bantuan sosial kepresidenan. Saat itu kami berhasil mengumpulkan dana lebih dari USD 100 juta dari rakyat Singapura," kata Tan.

Di masa kecilnya, Nathan sempat tinggal di Malaysia sebelum kemudian mengikuti keluarga pindah ke Singapura. Selepas Perang Dunia ke-2 berakhir, dia menjadi pegawai kota Singapura, kemudian mendukung Partai Rakyat Pekerja pimpinan Lee Kuan Yew memerdekakan diri dari Federasi Malaya. Sebelum terpilih sebagai presiden, Nathan lama berkarir sebagai diplomat, sempat pula menjadi Duta Besar Singapura untuk Amerika Serikat.

Nathan adalah satu-satunya presiden dalam sejarah Negara Kota itu yang berhasil menjabat dua periode berturut-turut. Pria dari etnis Tamil ini mundur dari periode jabatan ketiga dengan alasan kesehatan yang menurun.

Presiden di Singapura sebetulnya hanya simbol atau menyerupai diplomat untuk segala isu, mengingat urusan pemerintahan dikelola sepenuhnya oleh Perdana Menteri.

PM Singapura Lee Hsien Loong mengaku bersedih mendengar kabar sobat dekat ayahnya itu meninggal. PM pertama Singapura, Lee Kuan Yew dan Nathan adalah rekan kerja sepanjang hidup mereka.

"Pak Nathan selain menjadi presiden terpanjang menjabat di negara kita, sekaligus merupakan sosok yang akrab dengan segala lapisan warga Singapura," kata Loong.

Ucapan duka cita untuk Nathan kini berhamburan dari netizen Singapura. Para pejabat tinggi Negeri Singa turut mengucapkan belasungkawa melalui jejaring sosial masing-masing. (mdk/ard)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Sosok Yusof Ishak, Presiden Pertama Singapura yang Menjabat hingga Akhir Hayatnya, Ternyata Keturunan Minangkabau
Sosok Yusof Ishak, Presiden Pertama Singapura yang Menjabat hingga Akhir Hayatnya, Ternyata Keturunan Minangkabau

Dalam sejarah berdirinya negara Singapura, sosok presiden pertama yang menjabat adalah keturunan Indonesia.

Baca Selengkapnya
Mantan Gubernur Jabar Nana Nuriana Meninggal Dunia
Mantan Gubernur Jabar Nana Nuriana Meninggal Dunia

Mantan Gubernur Jawa Barat, Nana Nuriana meninggal dunia setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit (RS) Borromeus.

Baca Selengkapnya
Mantan Dirut BRI Suprajarto Meninggal Dunia di Singapura
Mantan Dirut BRI Suprajarto Meninggal Dunia di Singapura

Suprajarto meninggal di Singapura pada Selasa (19/12) pukul 09.08 waktu setempat.

Baca Selengkapnya
Tutup Usia karena Sakit, Ini Sosok Syamsul Arifin Mantan Gubernur Sumatra Utara
Tutup Usia karena Sakit, Ini Sosok Syamsul Arifin Mantan Gubernur Sumatra Utara

Sosok Syamsul Arifin mantan Bupati Langkat dan Gubernur Sumatra Utara yang meninggal dunia di usia 71 tahun.

Baca Selengkapnya
Profil Letjen TNI Solihin GP, Pernah Ajak Soeharto Mandi di Sungai saat Jabat Gubernur Jabar
Profil Letjen TNI Solihin GP, Pernah Ajak Soeharto Mandi di Sungai saat Jabat Gubernur Jabar

Solihin GP yang karib disapa Mang Ihin itu meninggal saat dalam perawatan di RS Advent, Kota Bandung, pada Selasa dini hari pukul 03.09 WIB.

Baca Selengkapnya
Fakta dan Perjuangan 18 Tahun Bu Sri Surhayati Melawan Penyakit: Istri Letnan Jendral Sayidiman Suryohadiprojo
Fakta dan Perjuangan 18 Tahun Bu Sri Surhayati Melawan Penyakit: Istri Letnan Jendral Sayidiman Suryohadiprojo

Istri Sayidiman Suryohadiprojo, Ibu Sri Suharyati Djatioetomo, dengan kisah hidup menginspirasi dan cinta sejati melawan segala tantangan. Simak Detailnya

Baca Selengkapnya
Mantan Gubernur Sumatera Utara Syamsul Arifin Meninggal Dunia di Jakarta
Mantan Gubernur Sumatera Utara Syamsul Arifin Meninggal Dunia di Jakarta

Syamsul Arifin meninggal dunia setelah menjalani perawatan medis di salah satu rumah sakit Jakarta.

Baca Selengkapnya
TOP NEWS: Heboh Luhut Nangis di Pelantikan Kasad Maruli | TKN Prabowo Tegas Balas Ucapan Megawati
TOP NEWS: Heboh Luhut Nangis di Pelantikan Kasad Maruli | TKN Prabowo Tegas Balas Ucapan Megawati

Kehadiran Luhut menjadi kejutan tersendiri lantaran kondisinya yang tengah sakit dan harus menjalani perawatan di Singapura

Baca Selengkapnya
FOTO: Deretan Tokoh dan Pejabat Melayat ke Rumah Duka Hamzah Haz, Ada Try Sutrisno hingga Gibran Rakabuming
FOTO: Deretan Tokoh dan Pejabat Melayat ke Rumah Duka Hamzah Haz, Ada Try Sutrisno hingga Gibran Rakabuming

Politikus senior sekaligus Wakil Presiden ke-9 RI, Hamzah Haz meninggal dunia pada Rabu (24/7), pukul 09.30 WIB.

Baca Selengkapnya
Istana Pastikan Luhut Tidak Mundur dari Kabinet Jokowi: Sudah Mulai Perintah-Perintah
Istana Pastikan Luhut Tidak Mundur dari Kabinet Jokowi: Sudah Mulai Perintah-Perintah

Mensesneg membantah Luhut mundur dari Kabinet Jokowi karena sakit.

Baca Selengkapnya
Daim Zainuddin Meninggal Dunia, Mantan Menteri Keuangan Malaysia Tersandung Kasus Kontroversial
Daim Zainuddin Meninggal Dunia, Mantan Menteri Keuangan Malaysia Tersandung Kasus Kontroversial

Meski begitu, upacara pemakaman rencananya akan dilaksanakan di Masjid Nasional pada hari yang sama.

Baca Selengkapnya
Luruskan Kabar Luhut Mundur dari Menteri Jokowi, Jubir: Lagi Fisiotherapy
Luruskan Kabar Luhut Mundur dari Menteri Jokowi, Jubir: Lagi Fisiotherapy

Luhut Binsar Pandjaitan dikabarkan mundur dari jabatannya karena sedang menjalani perawatan di Singapura.

Baca Selengkapnya