Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Cara menjadi pribadi yang menyenangkan

5 Cara menjadi pribadi yang menyenangkan Ilustrasi wanita bahagia. ©2014 Merdeka.com/shutterstock.com/Dragon Images

Merdeka.com - Punya banyak teman tentu akan membuat hidup jadi jauh lebih mudah, karena bantuan bisa datang dari mana saja ketika dibutuhkan. Sikap ramah dan penuh perhatian adalah dua kunci penting dalam menjalin pertemanan. Mau tahu 5 kunci lainnya? Simak daftarnya berikut seperti yang dilansir dari All Women Stalk.

1. Tunjukkan minat terhadap orang lain

Orang yang perhatian kepada sesama selalu dianggap lebih menarik daripada yang cuek dan tidak mau tahu masalah orang lain. Anda harus berusaha membangun hubungan yang baik dengan orang lain dengan memulai obrolan-obrolan kecil dan menyampaikan respon yang antusias pada lawan bicara Anda.

2. Kontak mata

Semua orang ingin merasa dihargai saat sedang berbincang-bincang. Salah satu caranya adalah dengan selalu melakukan kontak mata untuk menunjukkan ketulusan hati. Lawan bicara Anda akan merasa lebih nyaman dalam berinteraksi dengan Anda.

3. Tepat waktu

Anda tentu merasa tidak suka ketika harus menunggu orang yang datang terlambat selama berjam-jam. Maka dari itu, jangan lakukan hal tersebut kepada orang lain. Memang akan selalu ada halangan di jalan yang membuat Anda datang terlambat. Namun, Anda harus selalu mengusahakan untuk bisa datang tepat waktu.

4. Memuji

Anda akan sulit memuji seseorang jika di dalam hati Anda selalu ada rasa bangga berlebih alias narsis. Orang yang seperti ini biasanya tidak akan mudah mendapatkan teman. Oleh karenanya, batasi rasa bangga Anda terhadap diri sendiri agar jangan sampai membuat Anda enggan mengakui kehebatan orang lain.

5. Berempati dengan tulus

Saat ada orang yang kesusahan, Anda harus menunjukkan keinginan diri untuk menolong, karena itulah manfaat orang lain untuk Anda. Jangan sampai Anda merasa tidak perlu untuk menolong orang lain karena berpikir toh Anda juga tidak pernah membutuhkan bantuan dia.

Semoga tips di atas berguna untuk Anda.

(mdk/mzh)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Fakta Orang Manis yang Unik dan Jarang Diketahui, Kesuksesan Selalu Mengikuti
Fakta Orang Manis yang Unik dan Jarang Diketahui, Kesuksesan Selalu Mengikuti

Orang yang memiliki paras manis seringkali menjadi daya tarik yang kuat bagi banyak orang.

Baca Selengkapnya
Yuk Intip 16 Kebiasaan Sederhana yang Bikin Kamu Sukses dan Bahagia
Yuk Intip 16 Kebiasaan Sederhana yang Bikin Kamu Sukses dan Bahagia

Kebiasaan sederhana yang positif dapat membantu kita meraih kesuksesan dan kebahagiaan.

Baca Selengkapnya
Tips Kerja Bahagia Biar Work Life Balance
Tips Kerja Bahagia Biar Work Life Balance

Banyak orang mencari keseimbangan kehidupan kerja, namun hal itu tidak selalu mudah untuk dicapai.

Baca Selengkapnya
5 Love Languange yang Bisa Diterapkan Agar Terhindar dari Kantor Toxic
5 Love Languange yang Bisa Diterapkan Agar Terhindar dari Kantor Toxic

Lingkup kantor yang toxic bisa dihilangkan dengan melakukan pendekatan sederhana.

Baca Selengkapnya
5 Hal yang Harus Dilakukan di Pagi Hari Agar Lebih Bahagia Sepanjang Hari
5 Hal yang Harus Dilakukan di Pagi Hari Agar Lebih Bahagia Sepanjang Hari

Ketahui sejumlah hal di pagi hari yang bisa membantu kita jadi lebih bagagia sepanjang hari.

Baca Selengkapnya
Akhirnya Terungkap, Begini Kepribadian Orang Kaya Menurut Sains
Akhirnya Terungkap, Begini Kepribadian Orang Kaya Menurut Sains

Menjadi kaya menurut sains tidak hanya bergantung pada tindakan Anda. Melainkan juga pada karakter.

Baca Selengkapnya
7 Sikap Menggemaskan Perempuan yang Buat Pria Terpesona
7 Sikap Menggemaskan Perempuan yang Buat Pria Terpesona

Penting untuk diingat bahwa masih banyak hal lain yang dapat membuat pria tertarik dan menyukai seseorang.

Baca Selengkapnya
7 Sikap Positif Sehari-hari yang Membantu Menjaga Penampilan Tetap Awet Muda
7 Sikap Positif Sehari-hari yang Membantu Menjaga Penampilan Tetap Awet Muda

Penampilan awet muda tidak hanya berkaitan dengan penampilan fisik, tetapi juga tentang kesejahteraan dan kebahagiaan diri.

Baca Selengkapnya
Orang Menjalani Hidup dengan Bahagia Bisa Lebih Cepat Kaya, Begini Penjelasannya
Orang Menjalani Hidup dengan Bahagia Bisa Lebih Cepat Kaya, Begini Penjelasannya

Orang yang bahagia cenderung menghasilkan lebih banyak uang karena menggunakan pendekatan optimistis.

Baca Selengkapnya
Kata-Kata Mutiara untuk Hidup Lebih Baik, Bisa Dijadikan Pedoman
Kata-Kata Mutiara untuk Hidup Lebih Baik, Bisa Dijadikan Pedoman

Di setiap untaian kalimatnya mengandung makna begitu dalam tentang kehidupan, kebijaksanaan hingga berisi motivasi.

Baca Selengkapnya
50 Kata Ucapan Selamat Mendapat Pekerjaan Baru untuk Sahabat dan Orang Terdekat
50 Kata Ucapan Selamat Mendapat Pekerjaan Baru untuk Sahabat dan Orang Terdekat

Berikut kata ucapan selamat mendapat pekerjaan baru yang berisi pesan positif untuk sahabat maupun orang terdekat.

Baca Selengkapnya
50 Kata-Kata Ucapan Selamat Datang Karyawan Baru, Beri Kesan Hangat
50 Kata-Kata Ucapan Selamat Datang Karyawan Baru, Beri Kesan Hangat

Salah satu cara menyambut karyawan baru adalah dengan kata-kata positif dan memberikan dorongan semangat.

Baca Selengkapnya