Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Fakta yang wajib diketahui online shopper

7 Fakta yang wajib diketahui online shopper Ilustrasi teliti. ©2014 shutterstock/ Khakimullin Aleksandr

Merdeka.com - Pernahkah Anda membeli sebuah dress atau sepatu dari online shop dan akhirnya membuka kardus paketan itu dengan hati kecut karena ternyata Anda membeli produk yang tidak sebagus penampilannya di toko online?

Jika kejadian ini ternyata pernah Anda alami, wajar ketika Anda merasa kecewa dan membenci online shopping. Tetapi yang perlu Anda ketahui, ada beberapa aturan yang wajib Anda ketahui sebelum melakukan pembelian secara online.

Mengapa? Karena selain untuk menghindari kekecewaan demi membeli barang yang tidak Anda inginkan, mengetahui fakta-fakta ini juga dapat membantu Anda untuk memenuhi kebutuhan Anda dengan lebih praktis dan ekonomis.

Menurut Lifehack.org, ini dia ketujuh fakta yang wajib diketahui online shopper sebelum memutuskan untuk berbelanja.

Perhatikan ongkos kirim

Sebelum Anda membeli sebuah produk secara online, Anda harus memeriksa di mana letak si penjual, sehingga Anda dapat memperkirakan berapa jumlah ongkos kirim yang harus Anda bayar. Hitung dengan cermat harga produk yang ditawarkan jika ditambah dengan ongkos kirim.

Untuk menghindari ongkos kirim yang terlalu berat karena jarak penjual yang jauh dengan Anda, Anda dapat mengajak teman, saudara, atau bahkan orang lain untuk membeli bersama sehingga ongkos kirim ditanggung lebih banyak orang. Berita baiknya, ada pula beberapa online shop yang memberikan gratis ongkos kirim dengan jumlah transaksi tertentu. Double check it!

Kenali produk yang Anda inginkan

Menjadi sangat detil dalam mencari produk impian harus dilakukan. Anda harus mengenali produk yang Anda butuhkan karena berbagai jenis produk yang mungkin hampir sama atau serupa mungkin juga ditawarkan oleh online shop. Dengan mengenali kebutuhan dan keinginan Anda dengan baik, kesempatan untuk merasa kecewa karena berbelanja secara online pun akan lebih kecil. Cari informasi mengenai produk yang Anda inginkan melalui internet atau kunjungi website resmi produsennya agar lebih jelas.

Teliti

Anda harus sangat teliti dalam membaca keterangan yang diberikan penjual dalam deskripsi produk. Lihat harga, ukuran, warna, bahan, kualitas, dan lain sebagainya lebih dari 2 kali sehingga Anda benar-benar yakin produk ini sesuai dengan keinginan dan kebutuhan Anda.Jangan lupa untuk selalu melihat testimonial dari pelanggan sehingga Anda dapat menarik kesimpulan sendiri mengenai kinerja dan kualitas produk dari suatu online shop.

Lakukan penelitian

Salah satu kelebihan online shopping adalah banyaknya produk dengan kualitas dan jenis yang sama namun tersedia dengan variasi harga. Anda perlu melakukan penelitian tersendiri untuk menemukan produk dengan harga terbaik. Temukan kelebihan satu online shop dan online shop lainnya sebelum akhirnya memutuskan untuk membeli suatu produk pada online shop tersebut.Lakukan penelitian ini secara berkala karena bisnis online shop kini sedang mengalami perkembangan pesat sehingga penawaran-penawaran terbaik akan selalu Anda dapatkan.

Penampilan menipu

Dengan berbagai software seperti Photoshop dan photo editor lainnya, membuat foto atau gambar terlihat lebih bagus bukanlah hal yang sulit. Tidak sedikit online shop yang memajang foto produk yang terlihat sangat bagus, namun kenyataannya berbeda. Karena itulah, Anda perlu mengingat-ingat fakta ini sebelum memutuskan untuk membeli sebuah produk dari dunia maya ini.Untuk menghindari penipuan modus ini, kunjungi website-website resmi atau situs belanja yang telah terpercaya saja. Anda juga boleh langsung melakukan komunikasi dua arah dengan customer support suatu online shop untuk meyakinkan diri sebelum berbelanja dari online shop tersebut.

Menunggu mungkin bukan tipe Anda

Jika Anda bukanlah orang yang sabar menunggu, berbelanja melalui online shop bukan pilihan yang tepat bagi Anda. Berbelanja online membutuhkan waktu yang lebih lama dari pada membeli secara langsung di outlet. Anda perlu melakukan planning, apalagi jika produk yang Anda perlukan tersebut harus dipakai pada suatu acara.Kadang Anda harus melakukan preorder jika produk yang Anda inginkan adalah produk internasional. Selain karena jarak, ada pula penjual yang menunggu semua preordernya lengkap sebelum melakukan pemesanan produk Anda pada pihak ketiga di luar negeri.

Awas penipuan!

Alasan pertama banyak orang ogah berbelanja secara online adalah masih tingginya angka penipuan online. Untuk menghindari penipuan, Anda harus jeli dalam memeriksa online shop di mana Anda akan melakukan transaksi. Tidak hanya akan kehilangan uang yang Anda kirimkan untuk membeli produk mereka, beberapa online shop bisa mengeruk seluruh simpanan Anda di dalam akun bank.Hati-hati pula dalam memberikan alamat lengkap Anda dan juga email. Usahakan memiliki email khusus untuk berbelanja online dan jangan jadikan satu dengan email sosial media atau pekerjaan karena bukan tidak mungkin email Anda juga akan dihack.Hindari online shop yang menjual barang dengan harga terlalu murah atau terlalu mahal karena kemungkinan merekalah agen-agen penipu yang wajib Anda jauhi.

So, are you ready to shop? (mdk/kad)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Heboh Modus Penipuan PO iPhone si Kembar Rihana Rihani, Ini Tips Jitu biar Tak Tertipu
Heboh Modus Penipuan PO iPhone si Kembar Rihana Rihani, Ini Tips Jitu biar Tak Tertipu

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan supaya tak terjebak atau tidak menjadi korban penipuan berkedok pre-order barang seperti iPhone.

Baca Selengkapnya
Tips Terhindar dari Penipuan saat Beli Barang Lewat Pre Order
Tips Terhindar dari Penipuan saat Beli Barang Lewat Pre Order

Jangan sampai Anda menjadi korban penipuan dengan modus pre-order murah meriah

Baca Selengkapnya
Tips Aman Membeli Mobil Bekas Secara Online untuk Menghindari Penipuan
Tips Aman Membeli Mobil Bekas Secara Online untuk Menghindari Penipuan

Hindari penipuan saat beli kendaraan bekas online dengan panduan aman. Pastikan transaksi Anda bebas risiko dari oknum tak bertanggung jawab.

Baca Selengkapnya
Cara Melaporkan Penipuan Online: Panduan Lengkap untuk Melindungi Diri
Cara Melaporkan Penipuan Online: Panduan Lengkap untuk Melindungi Diri

Simak panduan cara melaporkan penipuan online yang cepat dan aman.

Baca Selengkapnya
Belajar dari Kasus AdaKami, Ini Cara Bijak Pinjam Uang di Pinjol agar Tak Diteror Debt Collector
Belajar dari Kasus AdaKami, Ini Cara Bijak Pinjam Uang di Pinjol agar Tak Diteror Debt Collector

OJK mengimbau, masyarakat yang ingin mengakses pinjaman layanan fintech lending untuk menyesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan membayar

Baca Selengkapnya
Jelang Harbolnas 12.12, Kenali Modus Penipuan Mengatasnamakan Bea Cukai
Jelang Harbolnas 12.12, Kenali Modus Penipuan Mengatasnamakan Bea Cukai

Perkembangan e-commerce menjadi salah satu roda penggerak ekonomi digital di Indonesia

Baca Selengkapnya
Konsumen RI Sudah Melek Berbelanja, Pelaku Usaha Diminta Lakukan Ini
Konsumen RI Sudah Melek Berbelanja, Pelaku Usaha Diminta Lakukan Ini

Pelaku usaha diharapkan beradaptasi dengan perubahan pola konsumsi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Riset Ini Ungkap Tren Belanja Offline Terus Tumbuh, Bagaimana Nasib Penjualan Online
Riset Ini Ungkap Tren Belanja Offline Terus Tumbuh, Bagaimana Nasib Penjualan Online

Riset itu menunjukkan bahwa belanja offline tetap menjadi pilihan yang melengkapi pengalaman belanja konsumen dan bahkan terus bertumbuh setelah pandemi.

Baca Selengkapnya
Tips Belanja Saat Harbolnas Agar Hemat dan Efisien, Enggak Bikin Kantong Tipis
Tips Belanja Saat Harbolnas Agar Hemat dan Efisien, Enggak Bikin Kantong Tipis

Ini tips belanja saat harbolnas, enggak bikin kantong tipis!

Baca Selengkapnya
Belanja Nyaman Tanpa Keluar Rumah? Bisa, Ada E-commerce Sebagai Solusinya
Belanja Nyaman Tanpa Keluar Rumah? Bisa, Ada E-commerce Sebagai Solusinya

Intip dulu yuk, ragam keuntungan yang bisa didapatkan dengan berbelanja dari rumah lewat e-commerce!

Baca Selengkapnya
Pentingnya Jadi Konsumen Cerdas: Bisa Update Fitur Baru Hingga Terhindar dari Kecurangan Saat Belanja Online
Pentingnya Jadi Konsumen Cerdas: Bisa Update Fitur Baru Hingga Terhindar dari Kecurangan Saat Belanja Online

Di era digital seperti sekarang ini menjadi konsumen cerdas memerlukan pemahaman yang baik tentang hak dan kewajiban konsumen.

Baca Selengkapnya
Hasil Riset Ungkap 5 Aspek Jadi Kepuasan Konsumen saat Belanja Online, Cek Detailnya
Hasil Riset Ungkap 5 Aspek Jadi Kepuasan Konsumen saat Belanja Online, Cek Detailnya

Hasilnya ditemukan bahwa Shopee (62 persen) menjadi pilihan pertama yang direkomendasikan konsumen kepada kerabat, diikuti Tokopedia (46 persen) dan lainnya.

Baca Selengkapnya