Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hati-Hati! 3 Kebiasaan Ini Bisa Sebabkan Penyakit Sariawan pada Mulut

Hati-Hati! 3 Kebiasaan Ini Bisa Sebabkan Penyakit Sariawan pada Mulut Hati-Hati! 3 Kebiasaan Ini Bisa Sebabkan Penyakit Sariawan pada Mulut. ©Shutterstock

Merdeka.com - Sariawan merupakan penyakit mulut yang hampir semua orang mengalaminya. Kondisi seperti ini biasanya disebabkan oleh luka yang terjadi di dinding mulut, gusi, ataupun lidah. Hingga sekarang, masih belum diketahui secara pasti apa faktor yang mengakibatkan terjadinya penyakit ini.

Meski terlihat sepele, namun sariawan yang sering sekali muncul, harus segera diwaspadai dan sebaiknya diperiksakan. Tapi, kamu juga harus mengetahui kebiasaan apa saja yang bisa menyebabkan sariawan di dalam mulut ini. Berikut penjelasan yang bisa dibaca.

1. Kurang Menjaga Kebersihan Mulut

hati hati 3 kebiasaan ini bisa sebabkan penyakit sariawan pada mulut©Shutterstock

Faktor pertama yang bisa menyebabkan sariawan adalah keadaan mulut yang kurang bersih. Menjaga kebersihan mulut sendiri penting untuk dilakukan. Apalagi, bila kamu selesai mengkonsumsi makanan atau minuman berasa, maka kegiatan ini wajib untuk dilaksanakan dengan segera.

Mulut yang jarang dibersihkan, dapat mengundang bakteri yang dapat menimbulkan infeksi pada mulut. Sehingga, berbagai penyakit mungkin saja akan muncul, salah satunya adalah sariawan. Untuk itu, kamu harus selalu rutin menyikat gigi dan menggunakan obat kumur-kumur, agar mulut tak jadi sarang kuman dan bakteri yang merugikan.

2. Menggunakan Sikat Gigi dengan Keras

hati hati 3 kebiasaan ini bisa sebabkan penyakit sariawan pada mulut©Shutterstock

Ada sebagian orang yang berusaha menyikat gigi dengan keras agar bisa mendapatkan kebersihan yang maksimal. Padahal, dengan melakukan hal ini, faktanya bisa menyebabkan penyakit sariawan yang tak disadari. Gesekan dan goresan bulu sikat gigi yang keras mampu memberikan luka yang menjadi penyebab sariawan.

Meski begitu, hal ini masih bisa disiasati dengan mengubah cara menyikat gigi agar bisa lebih lembut dan perlahan. Kamu bisa pula mengganti model sikat gigi dengan bulu yang lembut dan nyaman saat digunakan. Sehingga, kondisi mulut semacam ini bisa dicegah kemunculannya.

3. Sering Stress dan Cemas

hati hati 3 kebiasaan ini bisa sebabkan penyakit sariawan pada mulut©Shutterstock

Kebiasaan terakhir yang bisa sebabkan munculnya sariawan pada mulut adalah level stress dan cemas yang tinggi. Yup, kondisi ini bisa saja terjadi apabila tubuh dan emosi merasa terbebani. Bahkan, sejumlah penelitian menyebutkan bahwa penderita sariawan memiliki tingkat stress yang lebih tinggi daripada yang tak mengalaminya.

Oleh karena itu, perlu sekali agar kamu bisa mengelola rasa stress yang dimiliki agar tak terkena berbagai masalah kesehatan, salah satunya adalah sariawan. Mengatur stress yang dimiliki bisa dilakukan dengan melakukan hal-hal yang menyenangkan dan bikin hati makin bahagia. Misalnya saja seperti jalan-jalan, belanja, makan bareng teman, dan lainnya.

Itulah beberapa penyebab sariawan yang jarang sekali disadari oleh kebanyakan orang. Meski tak berbahaya, penyakit ini wajib sekali untuk dicegah dan diobati segera bila sudah terkena. Sehingga, menjalani rutinitas sehari-hari jadi tak terganggu lagi. (mdk/)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jarang Sikat Gigi? Hati-Hati, 4 Bahaya Ini Bisa Saja Mengintai Kesehatan Gigi dan Mulutmu
Jarang Sikat Gigi? Hati-Hati, 4 Bahaya Ini Bisa Saja Mengintai Kesehatan Gigi dan Mulutmu

Biar tak penasaran, berikut adalah empat bahaya yang bisa mengintai kamu jika jarang menyikat gigi.

Baca Selengkapnya
10 Masalah Kesehatan Mulut Tersembunyi yang Bisa Muncul Walau Gigi Baik-baik Saja
10 Masalah Kesehatan Mulut Tersembunyi yang Bisa Muncul Walau Gigi Baik-baik Saja

Sejumlah masalah kesehatan gigi dan mulut bisa muncul walau seseorang tampak dan merasa sedang baik-baik saja.

Baca Selengkapnya
Jarang Ganti Sikat Gigi, Begini Dampak Buruknya bagi Kesehatan Mulut
Jarang Ganti Sikat Gigi, Begini Dampak Buruknya bagi Kesehatan Mulut

Sikat gigi adalah salah satu alat paling penting dalam menjaga kesehatan gigi dan mulut. Namun, banyak orang seringkali lalai dalam mengganti sikat giginya.

Baca Selengkapnya
Gigi Berlubang Bisa Akibatkan Penyakit Jantung? Yuk, Cegah Kehadirannya dengan 4 Tips Mudah Ini
Gigi Berlubang Bisa Akibatkan Penyakit Jantung? Yuk, Cegah Kehadirannya dengan 4 Tips Mudah Ini

Gigi berlubang nyatanya dapat berisiko mengakibatkan penyakit jantung. Sebelum terlambat, yuk cegah kehadirannya dengan tips ini.

Baca Selengkapnya
Deretan Dampak Buruk dari Kebiasaan Sikat Gigi Sehari Sekali
Deretan Dampak Buruk dari Kebiasaan Sikat Gigi Sehari Sekali

Menyikat gigi hanya sekali sehari bisa menyebabkan plak menumpuk dan menyebabkan gigi berlubang, penyakit gusi, bahkan risiko kehilangan gigi.

Baca Selengkapnya
Apakah Sariawan Menular? Berikut Penjelasan dan Cara Mengatasinya
Apakah Sariawan Menular? Berikut Penjelasan dan Cara Mengatasinya

Sariawan atau stomatitis aftosa adalah luka kecil yang sering muncul di dalam mulut, seperti di lidah, dan bibir.

Baca Selengkapnya
Ups, Deretan Makanan dan Minuman Ini Ternyata Penyebab Kerusakan pada Gigi!
Ups, Deretan Makanan dan Minuman Ini Ternyata Penyebab Kerusakan pada Gigi!

Kenali makanan dan minuman apa saja yang berdampak pada kerusakan gigi.

Baca Selengkapnya
Tips Ampuh, Aman, dan Sederhana dalam Membersihkan Karang Gigi Secara Mandiri di Rumah
Tips Ampuh, Aman, dan Sederhana dalam Membersihkan Karang Gigi Secara Mandiri di Rumah

Menghilangkan karang gigi bisa dilakukan dengan cara mudah dan sederhana di rumah.

Baca Selengkapnya
Penyebab Gigi Berlubang yang Perlu Diwaspadai, Ketahui Cara Mencegahnya
Penyebab Gigi Berlubang yang Perlu Diwaspadai, Ketahui Cara Mencegahnya

Beberapa penyebab gigi berlubang yang perlu diwaspadai semua orang.

Baca Selengkapnya
Penyebab Plak Gigi dan Cara Mengatasinya, Jaga Kesehatan Mulut dengan Optimal
Penyebab Plak Gigi dan Cara Mengatasinya, Jaga Kesehatan Mulut dengan Optimal

Ketahui pemicu plak gigi dan segera atasi agar kondisinya tak bertambah parah.

Baca Selengkapnya
7 Jenis Penyakit Lidah yang Patut Diwaspadai, Ketahui Cara Mengatasinya
7 Jenis Penyakit Lidah yang Patut Diwaspadai, Ketahui Cara Mengatasinya

Lidah berperan penting sebagai indera perasa. Untuk itu, penting dijaga kesehatannya.

Baca Selengkapnya
9 Penyebab Gusi Luka dan Cara Mengatasinya, Tak Boleh Disepelekan
9 Penyebab Gusi Luka dan Cara Mengatasinya, Tak Boleh Disepelekan

Kondisi ini bisa menjadi tanda bahwa kesehatan mulut seseorang memerlukan perhatian lebih.

Baca Selengkapnya