Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Manfaat Kayu Ular untuk Kesehatan, Salah Satunya untuk Tingkatkan Stamina

8 Manfaat Kayu Ular untuk Kesehatan, Salah Satunya untuk Tingkatkan Stamina manfaat kayu ular. kayu-ular-papua.business.site

Merdeka.com - Pernahkah Anda mendengar nama kayu ular? Kayu ular adalah jenis tanaman yang berasal dari Papua. Memiliki nama latin Strychons Lucida, keseluruhan batang dari tanaman ini memiliki rasa yang pahit.

Jika di Papua tanaman ini memiliki nama kayu ular, tapi di Jawa tanaman ini dikenal dengan nama bidara laut, bidara gunung, dan dara putih. Tanaman ini dapat tumbuh hingga mencapai 15 meter dan dapat ditemukan di daerah yang kering, bebatuan, atau dekat pantai.

Dahulu, tanaman ini dipercaya oleh masyarakat Papua untuk mengobati malaria, dengan cara direbus dan diminum airnya. Selain itu, juga terdapat beberapa kandungan lain yang mampu menyembuhkan beberapa penyakit.

Beberapa kandungan dari kayu ular ini antara lain adalah zat galat dan tannin yang berfungsi untuk menurunkan demam, anti radang, dan melancarkan air kencing. Sementara senyawa lainnya, yaitu saponin (steroid dan triterpenoid) dipercaya dapat menurunkan gula darah.

Selain beberapa manfaat yang telah disebutkan, kayu ular juga masih memiliki berbagai manfaat lainnya. Dalam artikel kali ini, kami akan mengulas lebih lanjut tentang apa saja manfaat kayu ular ini bagi kesehatan tubuh dan kecantikan.

Menjaga Kesehatan Pencernaan

ilustrasi pencernaan

shutterstock.com

Manfaat kayu ular yang pertama untuk menjaga kesehatan pencernaan. Melansir dari gooddoctor.co.id, aktivitas antimikroba yang ada pada kayu ular sudah banyak digunakan sebagai pengobatan untuk menjaga kesehatan pencernaan. Perlu diketahui, bahwa ekstrak kloroform dan etanol memiliki aktivitas antibakteri terhadap S. aureus dan Salmonella thypi secara intro.

Dalam sebuah penelitian mengungkapkan bahwa kayu ini memiliki kandungan alkaloid, fenol, flavonoid, saponin, steroid, tanin, dan triterpenoid. Berbagai kandungan tersebut dapat membantu menghambat pertumbuhan bakteri dengan cara merusak membran sel serta kemampuannya sebagai antibakteri.

Menjaga Sistem Kekebalan Tubuh

Manfaat kayu ular yang kedua untuk menjaga sistem kekebalan tubuh seseorang. Kayu ular memiliki kandungan alkaloid dengan sifat basa serta memiliki sifat antioksidan dan anti radang yang bermanfaat bagi kesehatan.

Zat alkaloid dinilai dapat membantu sistem kekebalan tubuh tetap terjaga. Bahkan hebatnya, tanaman ini juga dinilai dapat meningkatkan kebugaran tubuh kita.

Mengurangi Sakit Pinggang

sakit pinggang

©2020 Merdeka.com

Manfaat kayu ular yang ketiga untuk mengurangi sakit pinggang. Seiring berkembangnya zaman, banyak orang saat ini menghabiskan waktu untuk duduk dalam jangka waktu yang lama untuk bekerja.

Kondisi ini dapat menyebabkan sakit pada pinggang. Selain itu, sakit pinggang juga bisa jadi tanda dari penyakit, seperti penyakit ginjal. Untuk meredakannya, Anda bisa menggunakan kayu ular karena tanaman ini dipercaya memiliki manfaat untuk mengurangi sakit pada pinggang.

Menurunkan Demam

Manfaat kayu ular yang keempat untuk menurunkan demam. Seperti yang sudah banyak diketahui, demam merupakan salah satu gejala dari penyakit malaria. Dengan mengonsumsi kayu ular, demam akibat malaria bisa turun.

Hal inilah yang membuat kayu ular dipercaya sebagai tanaman obat di NTT. Secara ilmiah, S. Lucida memang terbukti menunjukkan aktivitas antimalaria yang cukup kuat.

Mencegah Risiko Kanker

Manfaat kayu ular yang kelima untuk mencegah risiko kanker. Meski rasanya pahit, namun kayu ular ini memiliki manfaat yang sangat efektif untuk menghambat sel pembentuk kanker. Hal ini tidak lepas dari adanya aktivitas antikanker yang ada dalam tanaman kayu ular.

Aktivitas antikanker telah diselidiki terhadap garis sel HepG2, HuCCA-1, A549, dan Molt-3. Secara khusus, ekstrak etil asetat menunjukkan aktivitas penghambatan pada sel Molt-3, sel yang ditemukan pada pasien leukemia.

Mengatasi Radikal Bebas

Manfaat kayu ular selanjutnya untuk mengatasi radikal bebas. Kayu ular dapat digunakan sebagai antioksidan yang mampu membantu tubuh untuk melawan radikal bebas. Radikal bebas merupakan spesies yang sangat reaktif dan memang diproduksi dalam tubuh selama fungsi metabolisme normal. Antioksidan akan melawan radikal bebas sebelum menyebabkan kerusakan pada tubuh.

Meningkatkan Gairah Seksual

018 siti rutmawati

©www.thehealthsite.com

Manfaat kayu ular yang berikutnya untuk meningkatkan gairah seksual. Mengutip kliniklelaki.com, gairah seksual yang rendah juga dapat mempengaruhi aktivitas seksual. Jika Anda merasa gairah seksual mulai menurun dan mengganggu hubungan dengan pasangan, Anda bisa mencoba menggunakan kayu ular untuk meningkatkan gairah seksual Anda. Dengan meningkatkan gairah seksual, tentunya akan membuat hubungan Anda dengan pasangan semakin terjaga.

Meningkatkan Stamina

Manfaat kayu ular yang terakhir untuk meningkatkan stamina. Pekerjaan atau aktivitas di luar tentu akan sangat menguras energi Anda, sehingga akan membuat tubuh menjadi lelah.

Jika sudah begitu, keinginan untuk berhubungan seksual pun akan ikut menurun. Untuk mendapatkan stamina yang lebih baik, Anda bisa mulai mengonsumsi kayu ular.

Ini karena kayu ular sangat bermanfaat untuk menambah dan meningkatkan stamina seseorang. Dengan begitu, kehidupan rumah tangga Anda pun akan semakin harmonis.

Manfaat Kayu Ular untuk Kecantikan

Kayu ini mengandung senyawa-senyawa aktif yang memiliki efek antimikroba, antioksidan, dan antiinflamasi. Berikut beberapa manfaat kayu ular untuk kecantikan:

Mengencangkan Kulit

Kayu Ular juga dapat digunakan sebagai bahan dalam perawatan kulit untuk mengencangkan dan menghaluskan kulit. Anda dapat membuat masker wajah dengan mencampurkan serbuk kayu ular dengan air mawar atau air lemon.

Oleskan campuran ini ke wajah Anda dan biarkan selama 15-20 menit sebelum dibilas. Penggunaan rutin dapat membantu mengurangi kerutan dan memberikan tekstur kulit yang lebih halus.

Mencegah Bau Badan

Selain manfaat kesehatan, kayu ular juga memiliki manfaat kosmetik. Kayu ini digunakan dalam pembuatan deodoran alami karena kemampuannya untuk mengontrol bau badan. Anda dapat membuat deodoran sendiri dengan mencampurkan serbuk kayu ular dengan sedikit air dan mengaplikasikannya ke ketiak Anda setelah mandi. Kayu ular akan membantu menetralkan bau badan sehingga Anda tetap segar sepanjang hari.

Mengatasi Jerawat dan Kulit Berminyak

Kayu ular memiliki sifat anti-inflamasi dan anti-bakteri yang efektif dalam mengatasi jerawat dan mengontrol produksi minyak berlebih di wajah. Penggunaan rutin ekstrak kayu ular dalam bentuk masker atau toner alami dapat membantu mengurangi peradangan pada kulit dan mencegah munculnya jerawat baru, memberikan kulit yang lebih bersih dan segar.

Mencerahkan Kulit

Kayu ular juga dikenal mampu membantu mencerahkan kulit. Sifat eksfoliatif alaminya membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan merangsang pertumbuhan sel-sel baru yang lebih sehat. Penggunaan kayu ular secara teratur dapat membuat kulit tampak lebih cerah, merata, dan bercahaya. (mdk/ank)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Manfaat Kayu Ular untuk Kesehatan, Bantu Turunkan Demam hingga Sakit Pinggang
Manfaat Kayu Ular untuk Kesehatan, Bantu Turunkan Demam hingga Sakit Pinggang

Kayu ular adalah jenis tanaman yang berasal dari Papua. Memiliki nama latin Strychons Lucida, keseluruhan batang dari tanaman ini memiliki rasa yang pahit.

Baca Selengkapnya
Khasiat Pohon Bidara untuk Kesehatan, Tawarkan Manfaat di Setiap Bagiannya
Khasiat Pohon Bidara untuk Kesehatan, Tawarkan Manfaat di Setiap Bagiannya

Manfaat pohon bidara tak hanya berasal dari daunnya saja. Akar, buah, hingga kulit kayunya pun memiliki khasiat yang tak kalah baiknya.

Baca Selengkapnya
Mitos Buah Dewandaru, Dipercaya Sebagai Penjaga Karimunjawa hingga Perantara Kekayaan
Mitos Buah Dewandaru, Dipercaya Sebagai Penjaga Karimunjawa hingga Perantara Kekayaan

Buah Dewandaru termasuk buah unik yang dipercaya memiliki banyak mitos.

Baca Selengkapnya
Mitos Bambu Kuning, Jadi Pagar Gaib hingga Pembawa Keberuntungan
Mitos Bambu Kuning, Jadi Pagar Gaib hingga Pembawa Keberuntungan

Selain keindahannya, bambu kuning juga dikelilingi oleh aura mistis yang telah memunculkan berbagai mitos dan legenda.

Baca Selengkapnya
Manfaat Daun Bidara bagi Kesehatan, Bantu Sembuhkan Luka
Manfaat Daun Bidara bagi Kesehatan, Bantu Sembuhkan Luka

Daun bidara telah dikenal sebagai tanaman obat dalam tradisi pengobatan Ayurveda.

Baca Selengkapnya
Gulma atau Harta Karun? 8 Tanaman Liar yang Berkhasiat bagi Kesehatan
Gulma atau Harta Karun? 8 Tanaman Liar yang Berkhasiat bagi Kesehatan

Dari penyembuhan luka hingga meningkatkan elastisitas kulit, berikut adalah manfaat tanaman liar yang seringkali dianggap sebagai gulma!

Baca Selengkapnya
Mitos Kayu Cendana, Aroma Khas yang Memikat dan Legendaris
Mitos Kayu Cendana, Aroma Khas yang Memikat dan Legendaris

Selain manfaatnya yang beragam, kayu cendana juga memiliki mitos. Apa saja mitos kayu cendana yang beredar di masyarakat?

Baca Selengkapnya
Ngeri Pria Remaja Makan Sate Ular Kobra, Begini Manfaatnya Bagi Kesehatan
Ngeri Pria Remaja Makan Sate Ular Kobra, Begini Manfaatnya Bagi Kesehatan

Sate ular kobra dipercaya bermanfaat bagi kesehatan, lantas buat apa saja?

Baca Selengkapnya
Mitos Buah Wijaya Kusuma dan Fakta Manfaatnya bagi Kesehatan
Mitos Buah Wijaya Kusuma dan Fakta Manfaatnya bagi Kesehatan

Buah wijaya kusuma hadir dari tanaman bunga dengan nama yang sama. Tampilannya unik dan memiliki mitos di baliknya.

Baca Selengkapnya
Kenali Apa Itu Purwaceng, Tanaman Obat Kuat yang Digunakan oleh Raja-raja Jawa di Masa Silam
Kenali Apa Itu Purwaceng, Tanaman Obat Kuat yang Digunakan oleh Raja-raja Jawa di Masa Silam

Purwaceng merupakan salah satu tanaman yang dikenal sebagai salah satu obat kuat dan sudah dipercaya sejak masa lalu.

Baca Selengkapnya
Jenis Ular Hitam dan Penjelasannya, Ada yang Memiliki Racun Mematikan
Jenis Ular Hitam dan Penjelasannya, Ada yang Memiliki Racun Mematikan

Ada banyak jenis ular hitam yang tersebar di berbagai lingkungan. Namun, tidak semua ular hitam ini berbahaya dan berbisa.

Baca Selengkapnya
Menilik Tanaman Pirdot, Tumbuhan Herbal dari Tanah Batak yang Memiliki Segudang Khasiat
Menilik Tanaman Pirdot, Tumbuhan Herbal dari Tanah Batak yang Memiliki Segudang Khasiat

Indonesia kaya akan tanaman herbal yang berguna untuk pengobatan dan memiliki segudang manfaat bagi tubuh.

Baca Selengkapnya