Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Membuat CV Kreatif dan Menarik di Word, Tanpa Gunakan Aplikasi Lain

Cara Membuat CV Kreatif dan Menarik di Word, Tanpa Gunakan Aplikasi Lain ilustrasi melamar pekerjaan. ©Dailymail.co.uk

Merdeka.com - Ketika mencari pekerjaan, CV adalah senjata utama kita untuk mendapatkan pekerjaan impian. CV bisa menjadi elemen penting bagi para pencari kerja dalam mendapatkan pekerjaan.

Jika kita bisa membuat CV yang menarik minat HRD, besar kemungkinan Anda akan dipanggil untuk wawancara. Begitu juga sebaliknya. Itulah kenapa, pembuatan CV tidak boleh asal-asalan.

CV sendiri adalah singkatan dari curriculum vitae, yaitu dokumen pemasaran diri yang digunakan untuk memperkenalkan diri Anda kepada calon pemberi kerja. CV harus berisi informasi tentang diri Anda, sejarah dan keterampilan, kemampuan, dan pencapaian Anda. Intinya, isi dari CV harus menyoroti mengapa Anda adalah orang terbaik untuk pekerjaan yang Anda lamar.

Cara membuat CV kreatif dan menarik saat ini bisa dengan menggunakan berbagai macam aplikasi. Tapi, Anda juga bisa membuat CV yang menarik hanya dengan Microsoft Word. Cara membuat CV kreatif di Word pun juga tidak sulit. Dengan menerapkan cara membuat CV kreatif di Word ini, Anda juga tidak perlu menggunakan aplikasi lainnya.

Untuk membantu keberhasilan Anda mencari pekerjaan, berikut kami berikan cara membuat CV kreatif dan menarik di Word, yang dilansir dari thebalancecareers.com dan liputan6.com.

Cara Membuat CV Kreatif di Word dengan Template

Cara membuat CV kreatif dan menarik di word yang pertama adalah dengan menggunakan template. Berikut langkah-langkahnya:

• Buka Microsoft Word, lalu klik "New from Template".• Kemudian, ketik "CV" di kolom pencarian untuk mencari template CV yang tersedia. (Atau pilih "Resumes and Cover Letters" dari pencarian yang disarankan untuk mengakses resume dan template CV.)• Terakhir, pilih template yang ingin Anda gunakan, dan Word akan meluncurkan template yang siap pakai.

Untuk mengakses template Microsoft CV online, Anda perlu mengunjungi Office Templates & Themes, lalu:

• Klik pada bagian "Resumes dan Cover Letters" untuk menelusuri semua template. Situs web ini menampilkan enam template dan menyediakan tautan ke "Browse Free Templates" agar Anda dapat melihat sisanya.• Klik pada judul dokumen yang Anda minati untuk melihat pratinjau template.• Klik tombol "Download", lalu ikuti petunjuk untuk mengunduh template CV ke komputer Anda; atau,• Klik "Edit in Browser" untuk mengedit template menggunakan Word Online. Jika Anda memiliki akun Microsoft, Anda dapat menggunakan Word Online untuk membuat, mengedit, dan berbagi dokumen Word.

Tidak semua template berfungsi dengan semua versi Word, jadi periksa sebelum Anda mengunduh. Akan ada pesan di sebelah tombol unduh yang memberi tahu Anda jika ada batasan.

Cara Membuat CV Kreatif di Word Tanpa Template

Selain cara membuat CV kreatif dan menarik di Word menggunakan template, Anda juga bisa membuat CV tetap menarik tanpa harus menggunakan template sekalipun. Namun, Anda perlu mengetahui, apa saja yang harus dimasukkan ke dalam CV Anda agar CV tidak berantakan.

Satu hal yang harus Anda perhatikan dalam membuat CV tanpa menggunakan template ini adalah mengetahui apa saja yang perlu dicantumkan di dalam CV. Hal ini sebenarnya telah difasilitasi oleh template, sehingga jika Anda tidak yakin dengan apa saja yang harus dicantumkan, akan lebih baik untuk menggunakan template.

Cara membuat CV kreatif tanpa menggunakan template ini harus dimulai dengan rencana tentang apa saja yang ingin Anda cantumkan di dalam CV. Beberapa hal yang umumnya selalu ada dalam CV antara lain:

• Profil lengkap hingga kontak, bisa juga ditambah dengan paragraf yang menceritakan diri Anda• Riwayat pendidikan dan kualifikasi.• Pengalaman kerja dan pelatihan yang pernah diikuti.• Pengalaman organisasi.• Keahlian dan karakter (atau kelebihan dan kekurangan).

Sebelum membuat CV, Anda juga harus mengetahui kualifikasi atau persyaratan apa saja yang diperlukan oleh perusahaan. Dengan begitu, Anda bisa menyesuaikan CV dengan apa yang diinginkan perusahaan.

Hal yang Perlu Diperhatikan saat Membuat CV

• Jangan lupa untuk selalu memeriksa CV secara teliti, jangan sampai ada yang salah penulisan atau format masih ada yang salah kata atau format• Sesuaikan CV dengan posisi/jabatan yang dilamar. Anda mungkin perlu menambahkan, menyusun ulang, atau menghapus pencapaian atau beberapa hal tertentu agar sesuai dengan kebutuhan posisi/jabatan yang bersangkutan.• Jangan menunggu untuk memperbarui CV hingga Anda berencana untuk mencari pekerjaan. Setiap kali mendapatkan pelatihan baru atau posisi baru dalam sebuah organisasi, tambahkan informasi baru tersebut ke dalam CV.• Tampilan dan format CV merupakan cerminan kompetensi yang kamu miliki. Oleh karena itu, pastikan CV yang dikirimkan mewakili sisi terbaikmu.• Pastikan semua pernyataan dalam resume faktual dan tepat secara tata bahasa, serta semua kata yang digunakan memiliki ejaan yang baik. (mdk/ank)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
25 Contoh CV Bahasa Indonesia dan Inggris dalam Berbagai Gaya: Formal, Modern, sampai Kreatif
25 Contoh CV Bahasa Indonesia dan Inggris dalam Berbagai Gaya: Formal, Modern, sampai Kreatif

CV adalah singkatan dari curriculum vitae, yang dalam bahasa latin berarti 'jalan hidup'.

Baca Selengkapnya
CV Adalah Daftar Riwayat Hidup, Ketahui Tips Menulisnya Agar Menarik Perekrut
CV Adalah Daftar Riwayat Hidup, Ketahui Tips Menulisnya Agar Menarik Perekrut

CV adalah bagian penting dalam syarat mendapatkan pekerjaan.

Baca Selengkapnya
Arti Kata CV Beserta Jenis dan Cara Membuatnya
Arti Kata CV Beserta Jenis dan Cara Membuatnya

Kumpulan pengertian CV beserta jenis dan cara membuatnya yang penting dipahami.

Baca Selengkapnya
21 Contoh CV Formal, Modern, & Kreatif dalam Bahasa Indonesia serta Inggris, Cocok untuk Pemula hingga Berpengalaman
21 Contoh CV Formal, Modern, & Kreatif dalam Bahasa Indonesia serta Inggris, Cocok untuk Pemula hingga Berpengalaman

Ketika hendak melamar kerja, kita harus mempersiapkan beberapa berkas di antaranya adalah CV. Dokumen ini penting agar recruiter tau informasi lengkap kita

Baca Selengkapnya
Apa Itu CV dan Cara Membuatnya, Fresh Graduate Wajib Tahu
Apa Itu CV dan Cara Membuatnya, Fresh Graduate Wajib Tahu

CV adalah dokumen penting yang sering dibutuhkan untuk melamar kerja.

Baca Selengkapnya
CV adalah Dokumen Berisi Riwayat Hidup, Begini Tips Membuatnya
CV adalah Dokumen Berisi Riwayat Hidup, Begini Tips Membuatnya

CV bukan sekadar daftar riwayat hidup, tetapi juga merupakan gambaran singkat yang mencerminkan identitas, kualifikasi, dan pengalaman seseorang.

Baca Selengkapnya
3 Cara Bikin Portofolio yang Menarik dan Auto Dilirik HRD, Ini yang Harus Dilakukan
3 Cara Bikin Portofolio yang Menarik dan Auto Dilirik HRD, Ini yang Harus Dilakukan

Ini cara yang bisa Anda lakukan jika sedang membuat portofolio untuk melamar sebuah pekerjaan.

Baca Selengkapnya
Cover Letter adalah Surat Pengantar Lamaran Kerja, Ini Contoh dan Tips Membuatnya
Cover Letter adalah Surat Pengantar Lamaran Kerja, Ini Contoh dan Tips Membuatnya

Cover letter berfungsi sebagai pengantar kepada calon pemberi kerja dan memberi Anda kesempatan untuk menyoroti kualifikasi dan pengalaman Anda.

Baca Selengkapnya
Contoh Biodata Diri untuk Ragam Keperluan, Ketahui Cara Membuatnya dengan Benar
Contoh Biodata Diri untuk Ragam Keperluan, Ketahui Cara Membuatnya dengan Benar

Pastikan biodata diri Anda berisi informasi yang dibutuhkan dan tersusun dengan baik.

Baca Selengkapnya
Kata-Kata Promosikan Diri Anda untuk Melamar Pekerjaan, Unik dan Keren
Kata-Kata Promosikan Diri Anda untuk Melamar Pekerjaan, Unik dan Keren

Saat melamar pekerjaan di perusahaan tertentu, setiap orang diminta untuk mempresentasikan keahliannya.

Baca Selengkapnya
Contoh Biodata Diri dan Cara Membuatnya, Perlu Diketahui
Contoh Biodata Diri dan Cara Membuatnya, Perlu Diketahui

Format penulisan biodata diri bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Baca Selengkapnya
Pengertian Resume, Fungsi, dan Aturan Penulisannya, Perlu Diketahui
Pengertian Resume, Fungsi, dan Aturan Penulisannya, Perlu Diketahui

Resume menjadi dokumen penting untuk rekrutmen pekerjaan.

Baca Selengkapnya