Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Membuat Roket Air Sederhana, Ajak Anak Belajar dengan Cara Asyik

Cara Membuat Roket Air Sederhana, Ajak Anak Belajar dengan Cara Asyik Roket air. www.science-sparks.com

Merdeka.com - Saat ini, banyak anak lebih suka bermain dengan ponsel mereka. Sayangnya bermain ponsel dalam jangka waktu yang lama tentu memiliki efek buruk bagi kesehatan si anak. Sebagai orang tua, kita harus bijak dalam memberikan waktu bermain anak dengan ponselnya.

Orang tua perlu membuat pengalihan agar si anak mudah melepas ponsel mereka. Untuk itu, orang tua perlu memikirkan kegiatan lain yang menyenangkan bagi si anak. Salah satu kegiatan yang bisa Anda lakukan bersama buah hati Anda adalah dengan membuat mainan.

Jika Anda bingung ingin membuat mainan seperti apa, mencoba cara membuat roket air bisa menjadi pilihan yang bagus. Mainan ini pasti tidak akan membuat anak Anda merasa bosan. Apalagi dengan proses pembuatannya yang menyenangkan.

Selain mengajak anak Anda beraktivitas fisik, mengajarkan anak cara membuat roket air juga memberikan si anak pemahaman tentang ilmu fisika dengan cara yang menyenangkan. Setelah selesai mencoba cara membuat roket air ini pun, sang anak juga akan merasakan kepuasan dari dalam diri karena dirinya bisa membuat mainan untuk dirinya sendiri.

Dikutip dari wikihow.com, berikut cara membuat roket air yang bisa Anda coba bersama buah hati Anda.

Cara Membuat Roket Air dengan Peluncur

roket air

www.grc.nasa.gov

Bahan membuat roket:• Selembar kertas berukuran 20 cm x 28 cm• Sebuah botol (sebuah botol berukuran 2 liter adalah ukuran yang baik untuk dijadikan roket, namun jika Anda ingin membuat roket mini, Anda dapat menggunakan botol air kemasan yang berukuran normal)• Bahan sirip (karton tebal atau karton tipis dapat digunakan dengan baik)• Selotip (untuk menghias dan merekatkan roket Anda)• Gunting• Play Doh atau lempung• Lem (opsional)

Bahan membuat peluncur roket:• Air• Pompa sepeda dengan katup jarum• Gabus penutup• Bor• Mata bor seukuran katup pompa sepeda

Cara membuat roket air:1. Gulung sepotong kertas menjadi berbentuk kerucut. Ini akan menjadi hidung kerucut pada roket, jadi Anda bebas ingin menggunakan kertas berwarna atau kertas bermotif untuk menambahkan desain pada roket. Kertas karton berwarna bisa menjadi pilihan karena lebih tahan lama.2. Bungkus hidung kerucut dengan selotip. Ini akan membuat hidung roket menjadi lebih kuat dan tahan air. Anda juga dapat mewarnai botol plastik dengan cat jika ingin menghiasnya. Menambahkan desain atau logo pada botol plastik (atau bagian badan) dari roket menjadikan roket lebih keren.

3. Tempelkan hidung roket pada dasar botol. Anda dapat menggunakan lem atau selotip. Cobalah untuk menempelkan dengan lurus pada botol dan pastikan terpasang dengan kuat.4. Ambil karton yang tipis dan potong 3-4 buah segitiga. Karena ini akan menjadi sirip dari roket Anda, cobalah untuk memotong dengan sudut yang tepat supaya dapat membuat roket berdiri tegak. Gunakan karton, kertas konstruksi, atau map dari karton manila sebagai bahan membuat siripnya. Letakkan sirip roket pada bagian bawah roket. Rekatkan atau lem untuk memasangnya. Jika Anda menjajarkan bagian bawah sirip dengan bagian bawah roket, maka roket Anda akan dapat berdiri sendiri.

5. Tambahkan pemberat untuk memberatkan roket. Pemberat dapat berupa bahan apa pun yang memiliki bobot untuk roket dan memastikan roket dapat mendarat setelah diluncurkan.Anda bisa menggunakan tanah liat sebagai pemberat karena bahan ini lembut, dapat dibentuk, dan tidak seperti kerikil atau kelereng, lempung tidak akan keluar dan tumpah berantakan saat roket diluncurkan.6. Cetak setengah cangkir tanah liat pada permukaan dasar botol yang bergerigi untuk membentuk ujung yang membulat di bagian luar botol. Tutupi dengan selotip untuk menahannya.7. Isi botol dengan air. Tuang sebanyak 1 liter air ke dalam botol.8. Buatlah lubang yang sangat kecil pada sebuah gabus. Pastikan lubang yang dibuat berukuran sebesar katup pompa sepeda.9. Masukkan gabus sumbat ke dalam mulut botol. Anda juga dapat mengecilkan gabus dengan menggunakan tang agar muat di mulut botol.10. Pasang katup pompa sepeda ke dalam lubang pada gabus. Pastikan terpasang erat pada gabus.11. Balik roket pada posisi yang benar. Pegang pada bagian leher botol dan katup pompa sepeda, dan arahkan menjauhi wajah Anda.12. Luncurkan roket botol Anda. Pastikan Anda sedang berada di ruang terbuka, di luar ruangan.

Untuk meluncurkan roket:1. Pegang roket pada leher botol dan pompa udara ke dalamnya. Roket akan meluncur saat gabus tidak lagi dapat menahan tekanan yang semakin besar di dalam botol.2. Lepaskan botolnya. Air akan terpancar ke mana-mana saat botol meluncur, jadi bersiaplah untuk sedikit basah.3. Jangan mendekati roket saat Anda mulai memompa, bahkan jika terlihat seperti tidak akan terjadi apa-apa saat peluncuran, karena dapat mengakibatkan kecelakaan.

Dalam mencoba cara membuat roket air, kegagalan atau roket yang belum berhasil meluncur adalah hal yang wajar. Mungkin Anda tidak bisa membuat roket meluncur pada percobaan pertama. Tapi, di situ lah salah satu bagian yang menarik. Anda bersama sang anak dipaksa berpikir celah mana yang harus diperbaiki agar dapat membuat roket bisa meluncur ke langit. (mdk/ank)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
80 Teka-Teki Anak Lucu dan Edukatif, Menghibur Sekaligus Bikin Mikir
80 Teka-Teki Anak Lucu dan Edukatif, Menghibur Sekaligus Bikin Mikir

Bermain teka-teki dengan anak dapat menjadi ajang asah otak sekaligus mempererat interaksi dengan mereka.

Baca Selengkapnya
Cara Belajar yang Menyenangkan Buat Anak, Dijamin Bikin Antusias Belajar Bertambah
Cara Belajar yang Menyenangkan Buat Anak, Dijamin Bikin Antusias Belajar Bertambah

Butuh cara supaya anak rajin belajar? Para orang tua wajib simak cara belajar menyenangkan berikut ini.

Baca Selengkapnya
Jenis-Jenis Olahraga untuk Anak, Latihan Fisik yang Menarik dan Menyenangkan
Jenis-Jenis Olahraga untuk Anak, Latihan Fisik yang Menarik dan Menyenangkan

Jenis olahraga yang menyenangkan dapat mendorong minat anak untuk bergerak.

Baca Selengkapnya
9 Aktivitas Fisik di Sekitar Rumah untuk Si Kecil, Memperkuat Tubuh dan Hubungan Keluarga
9 Aktivitas Fisik di Sekitar Rumah untuk Si Kecil, Memperkuat Tubuh dan Hubungan Keluarga

Olahraga di rumah bukan hanya solusi praktis, tetapi juga menjadi kesempatan bagus untuk menghabiskan waktu bersama sebagai keluarga.

Baca Selengkapnya
4 Tips Tingkatkan Semangat Belajar Anak yang Ampuh, Orang Tua Harus Tahu!
4 Tips Tingkatkan Semangat Belajar Anak yang Ampuh, Orang Tua Harus Tahu!

Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan semangat belajar pada anak.

Baca Selengkapnya
9 Cara yang Bisa Dilakukan Orangtua untuk Membantu Anak Agar Lebih Cepat Membaca
9 Cara yang Bisa Dilakukan Orangtua untuk Membantu Anak Agar Lebih Cepat Membaca

Penting bagi orangtua untuk bisa membantu anak untuk menjadi lancar dan suka membaca dengan berbagai cara berikut.

Baca Selengkapnya
6 Cara Mudah Membuat Anak Suka Belajar Matematika
6 Cara Mudah Membuat Anak Suka Belajar Matematika

Banyak anak tidak menyukai matematika. Walau begitu, orangtua bisa membantu anak jadi menyukainya.

Baca Selengkapnya
Tebak-tebakan Lucu Anak yang Bikin Ngakak, Menghibur Mengasah Otak
Tebak-tebakan Lucu Anak yang Bikin Ngakak, Menghibur Mengasah Otak

Tebak-tebakan lucu akan jadi hiburan yang membantu mereka belajar hal-hal baru, melatih logika, dan bersenang-senang.

Baca Selengkapnya
20 Cara Membuat Anak Jadi Suka Belajar, Buat Pintar Sejak Masih Kecil
20 Cara Membuat Anak Jadi Suka Belajar, Buat Pintar Sejak Masih Kecil

Salah satu cara memastikan masa depan anak adalah dengan membuat mereka jadi suka untuk belajar.

Baca Selengkapnya
Cara Melatih Anak Lihai Berhitung Sejak Kecil, Mudah Diterapkan dan Menyenangkan
Cara Melatih Anak Lihai Berhitung Sejak Kecil, Mudah Diterapkan dan Menyenangkan

Mengajarkan anak berhitung sejak kecil bisa meningkatkan kecerdasan berpikir anak. Ketahui cara melatih anak lihai berhitung sejak kecil berikut ini.

Baca Selengkapnya
Manfaat Ajaib Bermain Pasir untuk Anak, 9 Hal yang Perlu Diketahui Orangtua
Manfaat Ajaib Bermain Pasir untuk Anak, 9 Hal yang Perlu Diketahui Orangtua

Bermain pasir melibatkan aktivitas seperti memindahkan pasir dari satu tempat ke tempat lain dan menggunakan sekop, yang dapat meningkatkan keterampilan motorik

Baca Selengkapnya
Cara Belajar Anak Usia Dini yang Efektif, Ketahui Tipsnya
Cara Belajar Anak Usia Dini yang Efektif, Ketahui Tipsnya

Cara Belajar Anak Usia Dini yang Efektif, Ketahui Tipsnya

Baca Selengkapnya