Viral Istri Curhat Dapur Berantakan usai Suami Masak Satu Jenis Masakan, Cerita Ibu-Ibu Lainnya Bikin Ngakak
Tak hanya bagian tungku kompor yang masih dipenuhi berbagai perkakas untuk membuat ayam shinlin, meja dapur di sebelahnya juga tak kalah berantakan
Tak hanya bagian tungku kompor yang masih dipenuhi berbagai perkakas untuk membuat ayam shinlin, meja dapur di sebelahnya juga tak kalah berantakan
Viral Istri Curhat Dapur Berantakan usai Suami Masak Satu Jenis Masakan, Cerita Ibu-Ibu Lainnya Bikin Ngakak
Biasanya, urusan masak memasak di dapur menjadi tugas seorang istri. Namun terkadang, ada kalanya suami juga ingin membuat makanan atau minuman sendiri.
Belum lama ini, seorang wanita curhat lewat akun TikTok @clarissahans mengunggah kondisi dapurnya yang berantakan usai sang suami membuat satu jenis makanan.
Dari unggahannya, ia memperlihatkan kondisi dapurnya yang berantakan usai suaminya memasak.
"Lagi capek-capeknya malah liat dapur, suami habis bikin ayam shinlin. Satu macam aja gini, gimana masak banyak macam," curhatnya.
Dari caption di unggahannya, ia bahkan mengaku lebih memilih suaminya hobi bermain game daripada hobi memasak.
Tak hanya bagian tungku kompor yang masih dipenuhi berbagai perkakas untuk membuat ayam shinlin, meja dapur di sebelahnya juga tak kalah berantakan. Tampak beberapa peralatan tergeletak begitu saja .
Selain berbagai peralatan yang tergeletak begitu saja, tampak juga tumpahan tepung terigu yang berceceran ke mana-mana. Bahkan tampak juga plastik berisi tepung yang tergeletak begitu saja di dalam sebuah mangkuk.
TikTok @clarissahans
Merdeka
Cucian Menumpuk
Saat melihat ke tempat cucian piring, di sana juga menumpuk beberapa peralatan seperti baskomlain yang baru digunakan suaminya memasak. Video ini pun viral dan membuat ibu-ibu lain ikut curhat dengan kelakuan-kelakuan suami mereka saat memasak.
Komentar Ibu-Ibu Lain
“Suamiku bikin kopi aja dapur udah kaya diorak arik setan,” tulis salah seorang warganet.
“Suamiku goreng telor ceplok buatku krna aku sakit
pas mau ke kamar mandi lewat dapur tambah pusing palaku kaya abis kesurupan masaknya,” tulis tulis yang lain.
“Suamiku kalau goreng apapun d dpur, sutilnya di bawa kliling rumah, jdinyakan minyaknya netes2 ke lantai rumah,” tulis warganet.
“Suamiku bikin nasi goreng ampun dah sekitar kompor nasi tumpah², kulit bawang, batang cabe ada d wastafel,pokoknya berantakan dah dapur ku,” tulis warganet lain.