Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Halte Transjakarta Dukuh Atas 2 Kembali Dibuka Usai Ditutup Sejak 2019

Halte Transjakarta Dukuh Atas 2 Kembali Dibuka Usai Ditutup Sejak 2019 Halte Transjakarta Harmoni Ditutup. ©2023 Liputan6.com/Johan Tallo

Merdeka.com - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) kembali mengoperasikan Halte Transjakarta Dukuh Atas 2 yang sempat ditutup sejak 2019 lalu. Halte Dukuh Atas 2 mulai beroperasi pada Sabtu, 20 Mei 2023 lalu.

Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan PT Transjakarta, Apriastini Bakti Bugiansri mengatakan, Halte Dukuh Atas 2 sempat ditutup sementara pada 4 Desember 2019 silam karena terdampak proyek pembangunan stasiun Light Rail Transit (LRT) Jabodebek.

Apriastini menyampaikan, Halte Dukuh Atas 2 kini punya wajah baru dengan konsep open air. Dia menyebut, Halte Dukuh Atas sepenuhnya telah siap melayani pelanggan Transjakarta ke berbagai rute tujuan.

“Kini pelanggan dapat melakukan aktivitas dan kembali menggunakan halte Dukuh Atas 2 dengan wajah baru mengusung konsep open air,” ujar Apriastini dalam keterangan tertulis, Senin (22/5).

Adapun Halte Dukuh Atas 2 melayani koridor 4 dengan rute Pulogadung 2 - Dukuh Atas 2, koridor 6 dengan rute Ragunan - Dukuh Atas 2, rute 6Q Dukuh Atas - Kasablanka via Epicentrum, dan rute M4 Pulogadung 2 - Dukuh Atas 2 AMARI (Angkutan Malam Hari).

Menurut Apriastini, Halte Dukuh Atas 2 dilengkapi dengan musala, toilet difabel dan toilet umum. Selain itu, juga tersedia kamera pengawas (CCTV), serta akses jembatan penyeberangan orang (JPO) menuju halte Dukuh Atas 1.

“Halte Dukuh Atas 2 juga tersambung dengan halte ikonik Dukuh Atas 1. Diharapkan beroperasinya Halte Dukuh Atas 2 bisa semakin memudahkan mobilitas masyarakat,” ucap Apriastini.

Reporter: Winda Nelfira

Sumber: Liputan6.com.

(mdk/tin)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Hore! Transjakarta Beroperasi Sampai Jam 02.00 Saat Malam Tahun Baru
Hore! Transjakarta Beroperasi Sampai Jam 02.00 Saat Malam Tahun Baru

Di Malam pergantian tahun, jam operasional Transjakarta diperpanjang hingga pukul 02.00 WIB.

Baca Selengkapnya
Transjakarta Targetkan Halte Tendean Beroperasi Normal 21 Agustus
Transjakarta Targetkan Halte Tendean Beroperasi Normal 21 Agustus

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menargetkan Halte Tendean beroperasi normal hari Senin (21/8) mendatang seusai mengalami kebakaran.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Lonjakan Arus Balik, Transjakarta Beroperasi Mulai Dini Hari di Terminal Pulogebang
Antisipasi Lonjakan Arus Balik, Transjakarta Beroperasi Mulai Dini Hari di Terminal Pulogebang

TransJakarta beroperasi mulai dini hari dari Terminal Pulogebang, Jakarta Timur, untuk mengantisipasi lonjakan arus balik yang tiba di terminal tersebut.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Transjakarta Beroperasi hingga Jam 2 Dini Hari Saat Natal dan Tahun Baru
Transjakarta Beroperasi hingga Jam 2 Dini Hari Saat Natal dan Tahun Baru

Selain jam operasional, Transjakarta akan menambah jumlah armada saat Natal dan Tahun Baru.

Baca Selengkapnya
Akses Tol Menuju Stasiun Kereta Cepat Halim Ditutup Permanen Mulai 18 Februari, Ini Jalur Alternatifnya
Akses Tol Menuju Stasiun Kereta Cepat Halim Ditutup Permanen Mulai 18 Februari, Ini Jalur Alternatifnya

Penutupan akses ini rencananya akan dimulai pada 18 Februari 2024 atau hari Minggu pekan ini.

Baca Selengkapnya
Transjakarta Alihkan Rute Sekitar Kebakaran Permukiman Warga di Manggarai, Halte Pasar Rumput Ditutup
Transjakarta Alihkan Rute Sekitar Kebakaran Permukiman Warga di Manggarai, Halte Pasar Rumput Ditutup

Hal itu disebabkan kebakaran permukiman warga sejak pukul 02.42 pagi tadi.

Baca Selengkapnya
Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Beroperasi Besok, Kendaraan Mau ke Cikampek Tak Harus Lewat Kota Jakarta
Jalan Tol Cimanggis-Cibitung Beroperasi Besok, Kendaraan Mau ke Cikampek Tak Harus Lewat Kota Jakarta

Jalan Tol Cimanggis-Cibitung juga terkoneksi dengan Jalan Tol Trans Jawa Ruas Jakarta – Cikampek.

Baca Selengkapnya
Kawasan Industri Pulogadung Kini Dilewati Bus TransJakarta, Catat Rute dan Jam Operasionalnya
Kawasan Industri Pulogadung Kini Dilewati Bus TransJakarta, Catat Rute dan Jam Operasionalnya

Waktu operasional Senin – Jumat, Pkl. 05:00 – 22:00 WIB dan akan menempuh 58 titik pemberhentian dengan waktu tempuh 91 menit.

Baca Selengkapnya
Transjakarta Minta Warga Lapor Jika Temukan Alat Peraga Kampanye di Bus dan Halte
Transjakarta Minta Warga Lapor Jika Temukan Alat Peraga Kampanye di Bus dan Halte

Seluruh direksi dan operator Transjakarta sudah menandatangani pakta netralitas karena pihaknya merupakan bagian dari Pemprov DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya