Makna Sumpah Pemuda di mata Anies Baswedan sebagai bahasa persatuan
Merdeka.com - Hari Sumpah Pemuda ini pun dimaknai Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai peristiwa bangsa Indonesia untuk merekatkan tali persaudaraan melalui bahasa persatuan, yakni bahasa Indonesia.
Anies mengatakan, Sumpah Pemuda merupakan sebuah peristiwa yang memiliki dampak luar biasa bagi bangsa Indonesia. Dia menegaskan, bahwa kesepakatan tentang satu bahasa persatuan itu bukanlah satu bahasa, tapi satu bahasa persatuan.
"700 Lebih bahasa daerah di Indonesia dijunjung, tapi bahasa persatuan juga dikuasai, dan itulah membuat kita sekarang membentuk komunikasi lintas wilayah tanpa masalah," kata Anies saat sambutannya dalam acara launching PKS Muda di Epicentrum Walk XXI, Jakarta Selatan, Sabtu (28/17).
-
Bahasa apa yang menjadi pemersatu bangsa Indonesia? Bangsa Indonesia menggunakan Bahasa Indonesia sebagai bahasa nasional dari ujung barat hingga timur Indonesia. Meski memiliki ribuan budaya dari suku dan etnis yang berbeda, keberadaan Bahasa Indonesia menjadi pemersatu dan dipahami oleh semua masyarakat Indonesia.
-
Kenapa Sumpah Pemuda penting untuk Indonesia? Sumpah Pemuda memiliki makna penting dalam sejarah Indonesia. Sebab menjadi momentum penyatuan para pemuda dari berbagai etnis dan latar belakang untuk memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia.
-
Kenapa bahasa Indonesia penting bagi persatuan? Bahasa Indonesia memiliki peran yang sangat penting dalam menyatukan berbagai suku, budaya, dan daerah di Indonesia. Sebagai bahasa pemersatu bangsa, bahasa Indonesia memungkinkan komunikasi dan kerja sama antara berbagai elemen masyarakat.
-
Bagaimana Sumpah Pemuda menyatukan bangsa? Sumpah Pemuda, menjadi tongga besar yang utuh,Demi cita-cita untuk mewujudkan Indonesia merdeka.
-
Kenapa Bhineka Tunggal Ika jadi penting untuk bangsa Indonesia? Arti kata bhinneka adalah berbeda-beda dan istilah Bhinneka Tunggal Ika berasal dari bahasa Jawa Kuno. Apa arti Bhinneka Tunggal Ika didapat dari kutipan dari sebuah kakawin Jawa Kuno yaitu kakawin Sutasoma karangan Mpu Tantular dari kerajaan Majapahit. Kakawin ini berisi ajaran toleransi antara umat Hindu Siwa dengan umat Buddha.
Anies menambahkan, dalam perjalanan 100 tahun Indonesia, bangsa ini masih sering mengalami friksi konflik juga perbedaan-perbedaan. Namun, menurutnya, yang menarik dalam menyelesaikan masalah itu tak perlu memakai penerjemah bahasa.
"Kita sering kali mengalami masalah kelompok, etnis, agama, masih dinamika itu berjalan. Tapi yang beda di Indonesia kalau ada masalah, kita bernegoisasi dan tidak perlu penerjemah. Semua bisa berdialog dengan perasaan sama karena menggunakan bahasa yang sama itu yang seringkali kita tidak sadari hari ini," papar Anies.
Mantan Mendikbud itu pun mengajak seluruh elemen bangsa Indonesia menjadikan bahasa Indonesia sebagai bahasa yang memperkaya kosakata. Maka ia mengajak masyarakat Indonesia untuk aktif menggunakan kata-kata baru baik lisan maupun tulisan.
"Kita harus menghadirkan bangsa Indonesia untuk memperkaya bahasa Indonesia. Kita punya 718 bahasa, marilah kita serap ke Bahasa Indonesia, kita serap dari dalam negeri. Maka bahasa daerah akan tumbuh dan berkembang juga," katanya.
"Santai itu bahasa mana? bahasa Sumatera Selatan, Komering. Saat itu ada wartawan dari komering, ia menyarankan kata 'relax' diganti dengan 'santai'. Maka, mari kita serap bahasa dalam negeri dari dalam," ucap Anies.
Jadi, kata Anies, terdapat banyak bahasa daerah yang bisa diserap dan jika diberdayakan maka bahasa Indonesia bukan hanya sebagai penanda persatuan. Namun, bisa menjadi salah satu bahasa yang terkaya di dunia.
"Benua Eropa bisa buat union, di Indonesia we have union dan unity, Yang di sana adalah union, kita union dan unity. Beda ya persatuan dan bersatu, kita memiliki keduanya," imbuhnya.
"Kita merasakan bahasa menjadi lemnya Indonesia, datang kemana, ketemu siapa saja bisa memakai bahasa Indonesia," tutup Anies.
Sumpah Pemuda merupakan satu tonggak utama dalam sejarah pergerakan kemerdekaan Indonesia. Ikrar ini dianggap sebagai kristalisasi untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia. Pada alinea ketiga dalam isi ikrar Sumpah Pemuda disebutkan bahwa Kami Putra dan Putri Indonesia menjujung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.
(mdk/rhm)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Sumpah Pemuda menjadi momen penting bagi bangkitnya semangat persatuan para pemuda di Indonesia.
Baca SelengkapnyaIsi ikrar Sumpah Pemuda beserta sejarah lengkapnya yang bisa dipelajari.
Baca SelengkapnyaSimak penjelasan jurnal sejarah Bahasa Indonesia beserta kedudukan dan fungsinya berikut ini.
Baca SelengkapnyaSetiap tanggal 28 Oktober diperingati sebagai Hari Sumpah Pemuda. Hari Sumpah Pemuda sendiri merupakan tonggak sejarah bagi kemerdekaan Indonesia.
Baca SelengkapnyaSetiap tanggal 28 Oktober, bangsa Indonesia memperingati Hari Sumpah Pemuda.
Baca SelengkapnyaPesan itu disampaikan Anies saat melakukan kunjungan ke sejumlah kampus dan pondok pesantren di Sukabumi.
Baca SelengkapnyaBerikut contoh pidato Sumpah Pemuda yang bisa Anda gunakan sebagai referensi menulis dan menyampaikan gagasan.
Baca SelengkapnyaSebagai alat komunikasi, Bahasa Indonesia menjadi sarana utama dalam berinteraksi dan berkomunikasi antar daerah di seluruh Indonesia.
Baca SelengkapnyaAyo saling berbalas pantun tema Sumpah Pemuda dengan pantun berikut ini. Semarakkan Sumpah Pemuda dan bangkitkan nasionalisme pada bangsa.
Baca SelengkapnyaUngkapkan gagasan Anda mengenai semangat persatuan dan kesatuan demi Indonesia yang lebih baik melalui ucapan Hari Sumpah Pemuda.
Baca SelengkapnyaCalon Presiden (Capres) Anies Baswedan menyampaikan visinya di pemilihan presiden (pilpres) adalah agar terwujud pembangunan yang adil makmur untuk semua.
Baca SelengkapnyaUpacara peringatan 96 tahun Sumpah Pemuda diikuti ratusan peserta, mulai dari anggota keluarga pahlawan nasional, pelajar, hingga masyarakat umum.
Baca Selengkapnya