Maraup Cuan di Konser Coldplay, Tawarkan Jasa Foto Polaroid
perempuan satu ini bersama rekannya justru memanfaatkan konser band asal Inggris dengan mencari cuan.
Bisnis kecil-kecilannya itu pun rupanya moncer untuk ia bersama rekannya.
Maraup Cuan di Konser Coldplay, Tawarkan Jasa Foto Polaroid
Ribuan warga berbondong-bondong merapat di Gelora Bung Karno pada malam hari ini. Kedatangan mereka untuk menyaksikan band favoritnya, Coldplay.
Namun diri sekian ribu orang, perempuan satu ini bersama rekannya justru memanfaatkan konser band asal Inggris dengan mencari cuan. Yakni dengan cara membuka jasa foto dengan kamera polaroid.
Kamera polaroid ini pun terbilang simpel sebab hanya dengan sekali 'cekrek' dapat memproses foto sendiri di dalam badan kamera setelah dilakukan pemotretan.
Namanya Anggia (26), ide untuk membuat jasa foto itu bermula dari dirinya pernah ikut konser band 'Tulus'. Ia pun pernah mendapatkan selebaran hasil foto pada saat itu.
"Lalu kepikiran 'kenapa enggak buka jasa foto polaroid aja di konser' karena kan pasti banyak orang yang pengen nyimpen memori gitu," kata Anggia kepada merdeka.com, di kawasan GBK, Rabu (15/11).
Anggia yang juga salah fans band asal Korea mencoba peruntungannya apabila ada konser di Jakarta dan sekitarnya. Bisnis kecil-kecilannya itu pun rupanya moncer untuk ia bersama rekannya.
"Terkahir di konser Charlie Puth, Sebelumnya kita sudah sering tapi mostly di konser K-Pop dan baru banyak juga konser di tahun ini tapi makin lama konser K-Pop makin banyak yang buka jasa foto polaroid. Karena mungkin orang-orang mikirnya untuk dokumentasi terus juga lucu gitu," ucap dia.
Pengunjung perlu merogoh uang sebesar Rp20.000 dapat mengabadikan moment ketika nonton konser Coldplay dan hasil langsung jadi.