Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Cara Mengencangkan Payudara Setelah Menyusui Secara Alami dan Efektif

8 Cara Mengencangkan Payudara Setelah Menyusui Secara Alami dan Efektif ilustrasi ibu menyusui. ©www.pregnancyandbaby.com

Merdeka.com - TIdak bisa dipungkiri, secara biologis tubuh wanita memang akan mengalami perubahan pada masanya. Terutama ketika seorang wanita sudah mengalami masa kehamilan. Beberapa bagian tubuh wanita secara alami akan menyesuaikan diri untuk persiapan kelahiran si kecil.

Salah satu bagian tubuh wanita yang mengalami perubahan signifikan adalah payudara. Pada dasarnya saat kehamilan, bagian payudara wanita akan membesar semakin bertambahnya usia kehamilan. Hal ini tidak lain karena kelenjar payudara mulai memproduksi ASI yang akan diberikan kepada bayi setelah lahir.

Kemudian, bentuk payudara ini akan mulai menyusut setelah masa menyusui ibu berakhir. Biasanya hal ini terjadi karena kelenjar payudara ibu sudah tidak lagi memproduksi ASI. Dengan begitu, ukuran payudara dengan sendirinya mulai kembali ke bentuk semula, sehingga tidak jarang menjadi terlihat kendur.

Ini memang menjadi masalah tersendiri yang kerap dialami oleh para wanita setelah melahirkan dan menyusui. Ukuran dan bentuk payudara yang mengendur bahkan turun memang terkadang cukup mengganggu penampilan.

Namun bagi Anda yang mengalami hal ini, tidak perlu khawatir. Anda masih dapat melakukan beberapa cara alami untuk memperbaiki ukuran dan bentuk payudara setelah menyusui.

Dilansir dari Dream.co.id, berikut beberapa cara mengencangkan payudara setelah menyusui secara alami dan efektif yang bisa Anda coba.

Melakukan Perawatan dengan Masker Payudara

008 tantri setyorini

Boldsky

Cara mengencangkan payudara setelah menyusui yang pertama, Anda bisa melakukan perawatan dengan menggunakan masker alami dari mentimun dan kuning telur.

Kedua bahan ini dipercaya dapat membantu mengencangkan kulit payudara yang sudah mulai mengendur atau menyusut pasca berakhirnya masa menyusui. Bahan alami ini pun sangat aman digunakan dan tidak akan memberikan efek buruk bagi kesehatan.

Dengan begitu Anda tidak perlu khawatir dalam penggunaannya. Bagi Anda yang tertarik mencoba cara ini, Anda bisa dengan mudah meraciknya sendiri di rumah.

Caranya, cukup dengan menghaluskan buah mentimun yang sudah dikupas dengan blender atau parut, kemudian campurkan dengan kuning telur.

Aduk hingga kedua bahan merata sempurna, setelah itu oleskan langsung pada payudara, tunggu hingga mengering. Lalu bilas dengan air hangat hingga bersih.

Mengonsumsi Pepaya

Cara mengencangkan payudara selanjutnya bisa dilakukan dengan mengonsumsi pepaya muda. Buah pepaya muda mengandung banyak enzim yang bermanfaat untuk membantu pertumbuhan payudara.

Selain itu, buah pepaya muda juga mengandung vitamin A dan hormon estrogen, progesteron dan prolaktin yang mampu merangsang produksi hormon payudara dengan baik. Kedua zat ini pun sangat berguna untuk memperlancar kelenjar susu dan mengencangkan payudara.

Anda bisa mengonsumsi buah ini dengan membuatnya menjadi minuman jus. Caranya, kupas buah pepaya muda sebanyak satu mangkuk, lalu blender hingga halus.

Kemudian tambahkan susu kedelai, madu atau perasan jeruk nipis supaya rasa dan aromanya lebih enak. Anda bisa minum jus pepaya ini secara rutin 2 kali sehari.

Melakukan Olahraga Ringan

001 febrianti diah kusumaningrum

shutterstock

Berikutnya, cara mengencangkan payudara secara alami juga bisa Anda lakukan dengan rutin berolahraga ringan. Tidak bisa dipungkiri, salah satu faktor yang menyebabkan payudara mengendur setelah melahirkan dan menyusui karena kurangnya latihan olahraga.

Dengan begitu, untuk memperbaiki ukuran dan bentuk payudara yang berubah, Anda bisa mulai melakukan olahraga ringan dengan rutin.

Misalnya dengan melakukan latihan push up, plank atau juga yoga dengan beberapa gerakan yang melibatkan bagian sekitar lengan tangan dan dada yang aktif. Dengan cara ini, Anda bisa sedikit demi sedikit mengencangkan otot payudara dengan baik dan efektif.

Menggunakan Bra yang Tepat

Hal yang perlu diperhatikan sebagai salah satu cara mengencangkan payudara secara alami adalah dengan menggunakan bra yang tepat.

Hal ini penting untuk menjaga bentuk payudara itu sendiri. Apalagi, penggunaan bra yang tepat juga harus diperhatikan bagi semua wanita yang hendak melakukan latihan olahraga untuk mengencangkan payudara.

Sebagian ahli menyarankan penggunaan bra khusus olahraga atau sport bra agar dapat memberikan ruang yang lebih leluasa untuk tubuh bergerak. Selain itu, penggunaan bra olahraga ini juga dapat mencegah kerusakan ligamen yang mampu menyebabkan bentuk payudara kendur.

Dalam hal ini, setiap wanita juga perlu memperhatikan ukuran bra yang pas, tidak terlalu kecil ataupun longgar sehingga penggunaannya dapat berfungsi optimal.

Menjaga Postur Tubuh

Bentuk payudara yang mengendur dapat dihindari bahkan saat ibu masih aktif menjalani program menyusui. Saat masih menyusui si kecil, akan lebih baik jika ibu menggunakan bantal untuk mengangkat tubuh bayi agar ibu tidak perlu membungkuk.

Selain itu, ibu juga harus menghindari gerakan memiringkan payudara ke dalam mulut bayi, karena hal ini dapat semakin meregangkan kulit payudara.

Selain itu, sebaiknya ibu mulai mengurangi tidur dengan posisi tubuh miring yang terlalu lama. Sebab, tidur dengan posisi miring ke kiri atau ke kanan akan membuat payudara semakin mengendur.

Oleh karena itu, akan lebih baik jika ibu lebih banyak tidur dengan posisi terlentang. Dengan begitu, kulit payudara akan lebih terjaga dan terlihat kencang dibandingkan ketika tidur dengan posisi miring. Ini termasuk salah satu cara mengencangkan payudara yang bisa Anda lakukan sejak dini.

Kurangi Makanan Berlemak

ilustrasi ayam goreng korea

Shutterstock

Cara mengencang payudara selanjutnya adalah dengan mengurangi konsumsi makanan berlemak. Makanan dengan kandungan lemak yang tinggi biasanya banyak terdapat dalam produk makanan hewani.

Dengan begitu, sebaiknya ibu mulai menguranginya dan lebih memperbanyak konsumsi sereal gandum, polong-polongan, juga sayuran hijau.

Pada saat masih menyusui, ibu juga disarankan untuk banyak mengonsumsi banyak salad, minyak zaitun dan buah-buahan segar. Selain itu, makanan yang mengandung banak vitamin B dan E juga sangat dibutuhkan untuk membantu menjaga elastisitas dan warna kulit.

Menyapih Bayi Secara Bertahap

Anda juga dapat melakukan cara mengencangkan payudara dengan alami melalui kegiatan menyapih bayi secara bertahap. Dengan menyapih bayi secara bertahap, maka akan sedikit semi sedikit membantu jaringan lemak untuk terbentuk kembali di dalam payudara.

Sehingga jaringan payudara yang memproduksi ASI tidak berhenti secara mendadak dan tidak menyebabkan kondisi atau bentuk payudara yang berubah drastis setelah ibu berhenti menyusui. Ini merupakan salah satu cara yang perlu setiap ibu ketahui agar dapat menjaga bentuk payudara tetap baik dan normal.

Pijat dengan Air Hangat dan Dingin

batu

2018 Merdeka.com/Pixabay

Cara mengencangkan payudara secara alami selanjutnya juga bisa didapatkan dengan cara memijat payudara dengan air panas dan dingin.

Cara ini bisa Anda lakukan dengan memijat payudara dengan handuk yang sudah dicelupkan pada air hangat, setelah itu memijat kembali payudara dengan menggunakan es batu secara melingkar kurang dari 1 menit.

Pijatan dengan air hangat bermanfaat untuk meningkatkan sirkulasi darah, sedangkan air dingin berguna untuk menjaga kecantikan dan elastisitas kulit sekitar payudara. (mdk/ayi)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
13 Cara Kencangkan Payudara Tanpa Harus Melakukan Operasi, Bisa Dilakukan dalam Waktu Cepat
13 Cara Kencangkan Payudara Tanpa Harus Melakukan Operasi, Bisa Dilakukan dalam Waktu Cepat

Memiliki payudara yang kencang bisa dilakukan dengan cara alami dan beberapa bahkan bisa cepat dilakukan.

Baca Selengkapnya
9 Cara Mencegah dan Mengatasi Masalah Payudara Kendur pada Wanita
9 Cara Mencegah dan Mengatasi Masalah Payudara Kendur pada Wanita

Masalah payudara yang mengendur pada wanita bisa diatasi dengan melakukan berbagai macam hal.

Baca Selengkapnya
Merapatkan Vagina Pasca Melahirkan, Tips Sederhana untuk Kembali Mempesona
Merapatkan Vagina Pasca Melahirkan, Tips Sederhana untuk Kembali Mempesona

Setelah melahirkan perubahan pada vagina adalah hal yang lumrah terjadi terutama pada ibu dengan persalinan normal. Ini olahraga yang bisa mengancangkan vagina

Baca Selengkapnya
5 Permasalahan Terkait Payudara yang Rentan Dialami oleh Ibu Menyusui
5 Permasalahan Terkait Payudara yang Rentan Dialami oleh Ibu Menyusui

Pada ibu yang menyusui, terdapat sejumlah permasalahan pada payudara yang rentan dialami.

Baca Selengkapnya
Kenali Tahapan Perkembangan Payudara Wanita Sesuai Usia dari 20 hingga 40 Tahun
Kenali Tahapan Perkembangan Payudara Wanita Sesuai Usia dari 20 hingga 40 Tahun

Payudara wanita mengalami perubahan dari masing-masing rentang usia.

Baca Selengkapnya
8 Penyebab Terjadinya Masalah Payudara Kendur pada Wanita
8 Penyebab Terjadinya Masalah Payudara Kendur pada Wanita

Kondisi payudara kendur yang dialami oleh wanita bisa terjadi akibat berbagai macam hal.

Baca Selengkapnya
12 Cara Melancarkan ASI bagi Ibu Menyusui, Lakukan Langkah-Langkah Ini
12 Cara Melancarkan ASI bagi Ibu Menyusui, Lakukan Langkah-Langkah Ini

Melancarkan produksi ASI adalah tujuan penting bagi ibu menyusui agar dapat memberikan gizi optimal pada bayinya.

Baca Selengkapnya
Panduan Merawat Payudara Ibu Menyusui secara Tepat dan Mudah, Cegah ASI Mampat
Panduan Merawat Payudara Ibu Menyusui secara Tepat dan Mudah, Cegah ASI Mampat

Sejumlah permasalahan payudara rentan dialami oleh ibu menyusui.

Baca Selengkapnya
Lebih Baik Tidur Menggunakan Bra atau Tidak di Masa Menyusui?
Lebih Baik Tidur Menggunakan Bra atau Tidak di Masa Menyusui?

Ibu menyusui kerap menggunakan bra khusus untuk memudahkan proses menyusui. Pada kondisi ini, apakah lebih baik menggunakan bra atau tidak ketika tidur?

Baca Selengkapnya
Ini yang Terjadi pada Payudara saat Wanita Berhenti Menggunakan Bra
Ini yang Terjadi pada Payudara saat Wanita Berhenti Menggunakan Bra

Pada saat wanita berhenti menggunakan bra untuk kehidupan sehari-hari, berbagai dampak berikut bisa terjadi pada tubuh:

Baca Selengkapnya
Depresi Pasca Melahirkan Bisa Terjadi Akibat Penurunan Hormon
Depresi Pasca Melahirkan Bisa Terjadi Akibat Penurunan Hormon

Munculnya depresi pasca melahirkan atau post partum blues pada ibu bisa disebabkan karena hormon setelah melahirkan.

Baca Selengkapnya
Cara Memperbesar Payudara dengan Tangan, Lakukan Pijatan Khusus
Cara Memperbesar Payudara dengan Tangan, Lakukan Pijatan Khusus

Memperbesar payudara bisa dengan cara alami yaitu pijatan dan olahraga.

Baca Selengkapnya