Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

HUT RI Ke-77 Semakin Dekat, Begini Kesibukan Para Perajin Bendera di Jateng

HUT RI Ke-77 Semakin Dekat, Begini Kesibukan Para Perajin Bendera di Jateng Penjualan Bendera Merah Putih. ©2020 Liputan6.com/Faizal Fanani

Merdeka.com - Perayaan hari kemerdekaan tinggal menghitung hari. Setiap warga kini mulai mempersiapkan diri menyambut hari penting dalam perjalanan bangsa Indonesia itu. Lomba-lomba mulai digelar, rumah-rumah hingga jalan-jalan kampung mulai dipasangi bendera. Semarak kali ini begitu terasa karena tak dapat dirasakan dua tahun sebelumnya karena pandemi COVID-19.

Semarak HUT RI ke-77 juga mulai dirasakan para perajin bendera di Jawa Tengah. Mendekati hari kemerdekaan, mereka mulai kebanjiran pesanan. Bahkan mereka mengalami kenaikan pemesanan bendera sebesar 100 persen dibandingkan tahun lalu, atau naik 20 kali lipat dibandingkan hari-hari biasanya.

Lantas seperti apa kesiapan mereka menjelang HUT RI ke-77? Berikut selengkapnya:

Pesanan Naik 100 Persen

penjualan bendera merah putih

©2021 Merdeka.com/Iqbal S Nugroho

Para perajin bendera merah putih di Kecamatan Mojosongo, Boyolali tampak lebih sibuk dari tahun lalu. Sejak pertengahan Juni lalu mereka mendapatkan pesanan bendera merah putih dua kali lipat. Bila tahun lalu mereka mendapat pesanan 50 kodi, tahun ini mereka mendapat pesanan hingga 100 kodi.

Pesanan itu datang dari sejumlah toko di Kota Solo, Klaten, Boyolali, hingga Bandung dan Kalimantan. Mereka mengaku, pesanan yang meningkat itu juga membuat harga bendera ikut naik.

Untuk bendera ukuran kecil 60x90 cm naik dari Rp100 ribu menjadi Rp120 ribu rupiah per kodi. Sementara untuk bendera ukuran sedang 80x120 cm naik dari Rp150 ribu menjadi Rp170 ribu per kodi. Sedangkan untuk bendera ukuran besar 120x180 cm naik dari Rp600 ribu menjadi Rp700 ribu per kodi.

Penjualan Bendera Merah Putih Meningkat

penjualan bendera merah putih

©2020 Liputan6.com/Faizal Fanani

Sementara itu, penjualan bendera merah putih para pedagang di pinggir jalan Kota Semarang juga meningkat. Bahkan para penjual tampak sudah menjamur di pinggir-pinggir jalan. Para pedagang itu menjajakan berbagai jenis bendera merah putih, umbul-umbul, hingga suvenir.

Para pedagang mengaku permintaan suvenir tahun ini meningkat 20 persen. Bendera dan umbul-umbul itu banyak dipasang di tepi jalan, di perkantoran, sekolah, maupun gang-gang di perkampungan. Bendera itu dijual mulai Rp5.000 hingga Rp250.000 tergantung bahan dan ukuran bendera.

“Biasanya Sabtu-Minggu itu ramai. Ya Alhamdulillah tetap ada pembeli karena saat ini keuangan sulit dan kebutuhan sehari-hari mahal,” kata Agus Kamaludin, salah seorang pedagang bendera di Semarang, mengutip dari YouTube Liputan6.  (mdk/shr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Meriahkan HUT RI ke-78, Ini Sederet Layanan Gratis di Jabar dan Sekitarnya
Meriahkan HUT RI ke-78, Ini Sederet Layanan Gratis di Jabar dan Sekitarnya

Sejumlah layanan gratis turut bertebaran di wilayah Jawa Barat dan sekitarnya, untuk memeriahkan momen kemerdekaan tahun ini.

Baca Selengkapnya
HUT ke-44 Dekranas dan HKG PKK ke-52 di Solo Digelar Meriah serta Dihadiri Ibu Negara
HUT ke-44 Dekranas dan HKG PKK ke-52 di Solo Digelar Meriah serta Dihadiri Ibu Negara

Tuan rumah acaranya yakni Dekranasda Provinsi Jawa Tengah.

Baca Selengkapnya
Hutan Keramat di Semarang Ini Dipercaya Jadi Lokasi Kerajaan Kera, Jarang Dijamah Manusia
Hutan Keramat di Semarang Ini Dipercaya Jadi Lokasi Kerajaan Kera, Jarang Dijamah Manusia

Salah seorang pencari rumput mengaku pernah melihat sosok kera putih yang besarnya seukuran kambing dewasa.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Berperan saat HUT RI tapi Tak Pernah Dapat Bantuan, Ini Curhatan Seniman Kuda Kepang Kebumen
Berperan saat HUT RI tapi Tak Pernah Dapat Bantuan, Ini Curhatan Seniman Kuda Kepang Kebumen

Adegan "mendem" disebut menjadi penghambat kelompok kuda kepang tidak mendapat bantuan pemerintah.

Baca Selengkapnya
Kemenag Keluarkan Data Terbaru Pemulangan Jemaah Haji per Tanggal 29 Juni
Kemenag Keluarkan Data Terbaru Pemulangan Jemaah Haji per Tanggal 29 Juni

Jemaah haji dan petugas yang telah diterbangkan ke Tanah Air berjumlah 58.894 orang

Baca Selengkapnya
Kemendagri Gelar Pencanangan Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera di Penajam Paser Utara
Kemendagri Gelar Pencanangan Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera di Penajam Paser Utara

Kegiatan ini dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Baca Selengkapnya
⁠Perayaan HUT 17 Agustus 2024 Akan Digelar di IKN, Kombes Manang Ikut Seleksi Jadi Komadan Upacara 'Mohon Doanya Bray'
⁠Perayaan HUT 17 Agustus 2024 Akan Digelar di IKN, Kombes Manang Ikut Seleksi Jadi Komadan Upacara 'Mohon Doanya Bray'

Momen Kombes Manang Soebeti mengikuti seleksi jadi komandan upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79.

Baca Selengkapnya
FOTO: Suasana Upacara HUT Kemerdekaan RI Pertama Kali di IKN, Penuh Khidmat dan Diwarnai Dentuman Meriam
FOTO: Suasana Upacara HUT Kemerdekaan RI Pertama Kali di IKN, Penuh Khidmat dan Diwarnai Dentuman Meriam

Setelah bertahun-tahun digelar di Jakarta, Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI untuk pertama kalinya diadakan di IKN.

Baca Selengkapnya
Kekeringan Makin Parah, Begini Perjuangan Warga Jateng Memperoleh Air Bersih
Kekeringan Makin Parah, Begini Perjuangan Warga Jateng Memperoleh Air Bersih

Mereka sudah merasakan dampak kekeringan sejak Mei.

Baca Selengkapnya