Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Potret Jembatan Berlantai Kayu di Grobogan, Banyak Makan Korban Jatuh ke Sungai

Potret Jembatan Berlantai Kayu di Grobogan, Banyak Makan Korban Jatuh ke Sungai Jembatan kayu berbahaya di Grobogan. ©instagram/@grobogan.id

Merdeka.com - Walaupun pembangunan infrastruktur terus dilakukan pemerintah sebagai contoh pembangunan jalan tol, namun infrastruktur di daerah-daerah terpencil masih dikatakan memprihatinkan. Hal itu terlihat dari akses sebuah jalan di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

Dalam sebuah video yang diunggah akun Instagram @infogrobogan.id pada Senin (4/4), sebuah motor melewati jalan desa di Dusun Bulakharjo, Desa Bandungharjo, Kecamatan Toroh, Grobogan. Dengan santainya, pengendara motor melewati jembatan tersebut. Padahal jembatan itu cukup sempit dan tidak ada pagar pengaman di kanan kirinya.

Diketahui, jembatan itu telah memakan korban para pengendara yang pernah lewat situ. Berikut selengkapnya:

Pernah Makan Korban

jembatan kayu berbahaya di grobogan

©instagram/@grobogan.id

Jembatan itu cukup berbahaya untuk dilalui sepeda motor. Saking sempitnya, hanya satu motor yang bisa melewati jembatan itu. Bila malam hari, kondisi jembatan makin berbahaya karena tidak ada penerangan di sekitarnya. Tak heran, beberapa pengendara yang melewati jembatan itu pernah terjatuh ke aliran sungai di bawahnya.

“Selain kondisinya sangat memprihatinkan, juga telah banyak memakan korban yang jatuh ke sungai. Bahkan hingga mengalami cacat permanen,” tulis @infogrobogan.id.

Bikin Ketar-Ketir

jembatan kayu berbahaya di grobogan

©instagram/@grobogan.id

Diketahui, jembatan itu berada di sebuah jalan desa yang menghubungkan Desa Bandungharjo di Kecamatan Toroh, dan Desa Jambangan di Kecamatan Geyer. Tak hanya satu, bahkan ada empat jembatan dengan kondisi serupa di ruas jalan yang sama. Kondisi ini bikin pengendara yang lewat ketar-ketir, apalagi bagi mereka yang baru pertama kali melewati jalan itu.

“Aku pernah lewat jalan ini malam-malam jam 2 sepulang pentas min. Masya Allah ngeri-ngeri sedap pas lagi sepi-sepinya. Eh aku lewat dan suara kayu jembatannya keras banget. Seketika ngakak dan kaget sendiri HAHAHAHA,” tulis @nuralisa29.

“Pernah banget lewat jembatan ini waktu dulu KKN di Geyer tepatnya Desa Jambangan pas mau main ke alun-alun lewatnya Toroh dan jalan satu-satunya cuma jembatan ini. Mau nggak mau ya harus lewat ketar-ketir sumpah,” tulis @anita_fitriana96.

“Aku pernah tibo angkono motorku terjun. Alhamdulillah aku seh neng duwur,” tulis @indahsanjaya55. (mdk/shr)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Penampakan Jembatan Rusak di Sumut Ini Bikin Miris, Tinggal Rangka Saja
Penampakan Jembatan Rusak di Sumut Ini Bikin Miris, Tinggal Rangka Saja

Meski sudah tak layak pakai, masih banyak kendaraan roda empat yang nekat lewat karena jembatan merupakan akses penghubung antara dua kabupaten.

Baca Selengkapnya
Menegangkan, Begini Detik-Detik Mobil Pikap Nekat Terobos Jembatan Kayu yang Tak Layak hingga Akibatkan Tragedi
Menegangkan, Begini Detik-Detik Mobil Pikap Nekat Terobos Jembatan Kayu yang Tak Layak hingga Akibatkan Tragedi

Jembatan ini memang tidak layak untuk dilewati kendaraan seukuran mobil. Tak ayal jika kenekatan sang sopir berakibat tragedi tak diduga.

Baca Selengkapnya
Penampakan Jembatan Rusak di Serdang Bedagai, Ngeri Sekali Terpeleset Bisa Pindah Alam
Penampakan Jembatan Rusak di Serdang Bedagai, Ngeri Sekali Terpeleset Bisa Pindah Alam

Sebuah video yang merekam jembatan ekstrim di Serdang Bedagai viral di media sosial. Jembatan itu terlihat sangat rapuh dan berbahaya bila dilewati kendaraan.

Baca Selengkapnya
Nekat Banget, Aksi Pengendara Mobil Lewati Jembatan Miring Ini Curi Perhatian
Nekat Banget, Aksi Pengendara Mobil Lewati Jembatan Miring Ini Curi Perhatian

Keberanian pengendara tersebut sekaligus menyoroti pentingnya perhatian terhadap infrastruktur dan keselamatan di jalan raya.

Baca Selengkapnya
Jembatan Kaca di Banyumas Pecah sehingga  Renggut Korban Jiwa, Ini Temuan Polda Jateng
Jembatan Kaca di Banyumas Pecah sehingga Renggut Korban Jiwa, Ini Temuan Polda Jateng

Polisi telah mendatangkan saksi ahli teknis dari Universitas Soedirman Purwokerto dan Dinas Pekerjaan Umum Banyumas.

Baca Selengkapnya
Bikin Warga Gemetar dan Takut Jatuh ke Sungai, Jembatan Gantung Desa di Lebak Ini Kondisinya Memprihatinkan
Bikin Warga Gemetar dan Takut Jatuh ke Sungai, Jembatan Gantung Desa di Lebak Ini Kondisinya Memprihatinkan

Kondisinya sudah miring, dengan beberapa bagiannya berlubang. Bahkan, salah satu tali baja penopang beban juga putus.

Baca Selengkapnya
Viral Pemotor Masuk Tol Jogja-Solo, Jasamarga Buka Suara
Viral Pemotor Masuk Tol Jogja-Solo, Jasamarga Buka Suara

Dalam video yang diunggah akun Instagram @infocegatanklaten, nampak seorang pria kebingungan saat masuk jalur bebas hambatan.

Baca Selengkapnya