Viral Masjid di Jepara Bentuknya Mirip Ka'bah, Begini Penampakannya yang Curi Perhatian
Baru-baru ini viral di media sosial masjid berbentuk mirip Ka'bah di Jepara, Jawa Tengah.
Masjid mirip Ka'bah ini terletak di Mulyoharjo, Jepara.
Viral Masjid di Jepara Mirip Ka'bah, Begini Penampakannya yang Curi Perhatian
Masjid di Jepara Bentuknya Mirip Ka'bah
Baru-baru ini viral di media sosial masjid berbentuk mirip Ka'bah di Jepara, Jawa Tengah. Video ini diunggah oleh beberapa akun di media sosial.
Masjid mirip Ka'bah ini diresmikan pada 28 Desember 2023. Masjid ini bernama Baitul Atiq Al Jabbbaar.
Berikut penampakannya.
Ini penampakan masjid mirip Ka'bah di Mulyoharjo, Jepara, Jawa Tengah. Terlihat masjid ini menyerupai bangunan Baitullah. Masjid ini terletak di perkampungan warga.
Masjid ini terlihat memiliki kemiripan dengan Ka'bah. Terlihat dari cat berwarna hitam dengan ornamen kain warna putih dan tulisan-tulisan arab yang melingkar di luar Masjid.
Bahkan Masjid ini juga memiliki ornamen bak hajar aswad. Penempatannya pun hampir sama dengan hajar aswad pada ka'bah yang asli.
Ini penampakan di dalam Masjid Baitul Atiq Al Jabbbaar. Tampak masjid ini memiliki dua lantai. Terlihat di dalam masjid yang begitu mewah.
Masjid ini dibangun oleh salah satu masyarakat di wilayah tersebut. Ia sosok pengusaha yang memiliki rumah di depan masjid tersebut. Diketahui, ia memang berkeinginan membangun masjid berbentuk Ka'bah.
Ini penampakan saat pembukaan resmi masjid mirip Ka'bah ini. Tampak masyarakat begitu antusias saat peresmian masjid. Pembangunan masjid ini memakan waktu 1,5 tahun.
Sebelum di Jepara, masjid viral berbentuk Ka'bah juga ada di Subang, Jawa Barat. Masjid ini menyerupai Ka'bah di Mekkah. Hingga kini Masjid di Subang ini menjadi wisata religi masyarakat.