5 Fakta Menarik Museum dan Galeri Seni SBY-Ani, Bangunan Indah di Tepi Pantai dan Gunung
Museum dan Galeri Seni SBY-Ani di Pacitan yang berada di dekat pantai dengan pemandangan indah deretan perbukitan cocok dikunjungi bersama keluarga.
Destinasi wisata baru di Pacitan, Jawa Timur.
5 Fakta Menarik Museum dan Galeri Seni SBY-Ani, Bangunan Indah di Tepi Pantai dan Gunung
Museum dan Galeri Seni SBY-Ani dibangun di tanah kelahiran Presiden Keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di Pacitan, Jawa Timur. Tempat ini jadi tujuan wisata baru yang layak dikunjungi.
Lokasi
Museum dan Galeri Seni SBY-Ani dibangun di atas lahan 1,5 Ha di kawasan Jalan Lingkar Selatan (JLS), Ploso, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Gedungnya memiliki luas sekitar 7.500 meter persegi. (Foto: Google Maps/Alim Murdoko)
-
Dimana Museum Nasional berada? Museum Nasional yang terletak di Jalan Merdeka Barat, Jakarta Pusat itu saat ini dijaga ketat TNI, Polri, dan pasukan pengamanan museum usai bagian gedung A dilalap si jago merah.
-
Apa yang ada di Museum Situs Kepurbakalaan Banten Lama? Koleksi Museum Situs Kepurbakalaan Banten Lama sebagian besar berasal dari penelitian yang dilakukan di kawasan Banten Lama.
-
Dimana Museum Bahari berada? Berbicara soal jejak kejayaan rempah, Museum Bahari di Kecamatan Penjaringan, Kota Jakarta Utara, menjadi tempat yang cocok untuk napak tilas masa silam.
-
Dimana letak Museum Bahari? Museum bahari ini terletak di sebarang Pelabuhan Sunda Kelapa.
-
Mengapa Museum Bahari di Jakarta Utara penting? Berbicara soal jejak kejayaan rempah, Museum Bahari di Kecamatan Penjaringan, Kota Jakarta Utara, menjadi tempat yang cocok untuk napak tilas masa silam.
-
Di mana bangunan ditemukan? Arkeolog menemukan struktur atau bangunan misterius di bawah lapangan bola bangsa Maya di Campeche, Meksiko.
Eksotis
Museum dan Galeri tersebut tampak megah dengan eksterior menyerupai istana berwarna putih. Sekilas bangunan tersebut memiliki nuansa bak bangunan di Eropa. Museum dan Galeri Seni SBY-Ani tampak makin eksotis dengan perpaduan alam di sekitarnya. Bangunan dikelilingi perbukitan dan dekat dengan pantai di Selatan Pulau Jawa.
Koleksi
Koleksi di Museum dan Galeri Seni SBY Ani mengisahkan kehidupan SBY kecil hingga purna tugas sebagai presiden Indonesia dua periode. Mulai dari masa kecil SBY, masa remaja termasuk aktivitas bersama grup bandnya, menjalani pendidikan di AKABRI, dan seterusnya. "Semua sesuai fakta sejarah. Tak ketinggalan prestasi yang pernah dicapainya," ujar Wakil Ketua MPR RI Sjarifuddin Hasan, dilansir dari laman resmi MPR RI.
Dibuka untuk Umum
Museum dan Galeri Seni SBY-Ani bakal diresmikan bertepatan dengan HUT RI, 17 Agustus 2023. Sehari setelahnya yakni pada 18 Agustus 2023, masyarakat umum sudah bisa mengunjungi tempat disimpannya sejarah hidup SBY.
Tata Cara Berkunjung
Museum dan Galeri Seni SBY-Ani buka setiap hari, kecuali Selasa. Anda bisa berkunjung mulai pukul 09.00 - 17.00 WIB. Sementara itu, tata cara berkunjung ke Museum dan Galeri Seni SBY-Ani baru akan dirilis ke publik sepekan sebelum kunjungan dibuka. (Foto: Akhunur Ikhwan)