6 Resep Opor Daging Sapi Empuk dan Gurih, Lengkapi Menu Idul Fitri
Opor tak melulu harus dibuat dengan daging ayam. Opor daging sapi pun tak kalah nikmatnya!
Opor tak melulu harus dibuat dengan daging ayam. Opor daging sapi pun tak kalah nikmatnya!
6 Resep Opor Daging Sapi Empuk dan Gurih, Lengkapi Menu Idul Fitri
Daging sapi merupakan salah satu bahan makanan yang bisa diolah menjadi berbagai macam olahan lezat. Salah satunya adalah opor.Meski opor identik dengan daging ayam, namun jika Anda ingin mencari alternatif lain maka daging sapi bisa juga digunakan. Rasanya pun tak kalah sedap dari opor ayam!
Untuk menyemarakkan hidangan di hari raya Idul Fitri nanti, tak ada salahnya Anda berkreasi dengan menyajikan opor daging sapi di meja makan.
Dilansir dari laman Cookpad dan Fimela, ini dia resep opor daging sapi pilihan yang telah merdeka.com rangkum secara khusus hanya untuk Anda. Selamat mencoba!
Aneka Resep Opor Daging Sapi
1. Opor Daging Sapi SpesialBahan:
1 kg daging sapi dan tetelan
500 ml santan kental
air secukupnya
Bumbu utuh:
1 batang sereh, memarkan
1 ruas lengkuas, memarkan
2 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
garam, gula dan kaldu bubuk
bawang goreng secukupnya (untuk topping)
Bumbu halus:
10 siung bawang merah
5 siung bawang putih
4 butir kemiri
2 cm kunyit
Cara membuat:
1. Rebus daging sapi dan tetelannya sampai empuk. Tiriskan, cuci dan potong-potong memanjang.
2. Haluskan bumbu, tumis hingga harum, masukkan semua bumbu utuh. Masak hingga bumbu matang.
3. Masukkan daging sapi dan tetelan, tuang air secukupnya. Masukkan garam, gula dan kaldu bubuk secukupnya. Masak selam 15 menit agar bumbunya meresap dan daging empuk.
4. Tuang santan, masak hingga kuah mengental dengan api kecil.
5. Jika rasa sudah pas dan daging empuk, angkat. Tabur bawang goreng. Nikmati opor daging dengan nasi hangat. 2. Opor Daging Sapi Empuk
Bahan:
500 gram daging sapi has dalam
150 gram bumbu dasar putih
3 lembar daun salam
2 batang serai, memarkan
2 cm jahe, memarkan
5 lembar daun jeruk
300 ml air
1 sdm air asam jawa
2 sdm gula pasir
1 sdt garam
500 ml santan dari 1 butir kelapa
6 butir telur rebus
Bahan taburan:
Bawang goreng secukupnya
Bumbu dasar putih:
50 gram kemiri sangrai
1 sdt ketumbar, sangrai
125 gram bawang merah
50 gram bawang putih
1 sdt garam
1/2 sdt merica butiran
100 ml air
50 ml minyak goreng
Bumbu rempah daun:
Daun salam secukupnya
Daun jeruk secukupnya
Batang serai secukupnya
Jahe secukupnya
Lengkuas secukupnya
Cara membuat:
1. Bumbu dasar putih: Siapkan blender, masukkan kemiri, bawang merah, bawang putih, ketumbar, garam, dan merica bubuk. Tuang air secukupnya dan blender halus. 2. Masak bumbu hingga air mengering, masukkan minyak goreng, daun salam, daun jeruk, batang serai, jahe, dan lengkuas. Tumis semua bumbu hingga harum. Hilangkan uap panasnya dan masukkan ke dalam wadah bersih. Simpan dalam lemari es.
3. Iris daging sapi melawan serat, lumuri dengan bumbu dasar putih hingga rata. Masak daging sapi bersama daun salam, serai, jahe, dan daun jeruk hingga berubah warna.
4. Masukkan air, santan, air asam jawa, gula pasir, dan garam. Masak hingga daging matang. Tambahkan telur, masak sebentar, angkat dan tiriskan.
5. Sajikan dengan taburan bawang goreng.
-
Apa saja ide olahan daging sapi untuk Idul Adha? Untuk Anda yang mulai bosan dengan rendang dan semur, nggak perlu khawatir. Ada banyak resep olahan daging sapi yang nggak kalah nikmat dan bisa jadi alternatif seru buat dicoba.
-
Kenapa resep daging sapi cocok di momen Idul Adha? Di momen Idul Adha, stok daging sapi biasanya akan melimpah. Anda bisa mencontoh resep-resep di bawah ini untuk membuat variasi hidangan dari daging.
-
Apa yang membuat Resep Daging Sapi Pedas? Rasa pedas pada olahan daging bisa membantu meningkatkan nafsu makan karena cukup menggugah selera.
-
Bagaimana cara membuat sop daging sapi agar empuk? Masak dengan api kecil hingga daging empuk, yang biasanya memakan waktu sekitar 1 hingga 1,5 jam.
-
Dari mana resep masakan daging sapi ini berasal? Berikut merdeka.com membagikan kumpulan resep masak daging sapi khas Nusantara dilansir dari berbagai sumber.
-
Bagaimana cara membuat sop iga sapi empuk? 500 gr iga sapi, cuci bersih, tiriskan Secukupnya air mendidih untuk rebusan pertama 1-1,5 liter air (untuk rebusan kedua) 1 buah wortel (potong sesuai selera) 1 buah kentang (potong sesuai selera)
Bahan:
Daging Sapi
Bumbu halus:
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
3 biji kemiri
Seruas jahe
2 ruas kunyit (bisa pakai seruas jika ingin warnanya tidak terlalu kuning)
Cabai (optional)
Bumbu cemplung:
3 lembar daun salam
2 lembar daun jeruk
Seruas lengkuas, geprek
3 batang serai, geprek (agar lebih wangi)
Daun Bawang, iris
Bumbu pelengkap:
Lada bubuk
Ketumbar bubuk
Garam
Gula
Kaldu bubuk (optional)
Minyak wijen (optional)
1 sachet santan instan
Air secukupnya, sampai daging tenggelam
Cara membuat:
1. Rebus daging sapi dan buang airnya agar tidak keruh.
2. Tumis bumbu halus, lalu masukkan bumbu cemplung. Tumis hingga benar-benar masak agar tidak bau kunyit mentah. 3. Masukkan daging, tumis sebentar lalu beri air sampai daging tenggelam.
4. Bumbui dengan bumbu pelengkap kecuali santan.
5. Masak ± 5 menit.
6. Matikan api, tutup rapat (agar panas tetap terjaga, dengan begitu bisa jadi empuk daging) ± 30 menit.
7. Buka, lalu masak lagi ± 7 menit atau sampai tingkat kematangan yang diinginkan.
8. Terakhir, masukkan santan sambil sesekali diaduk agar tidak pecah. Koreksi rasa lalu sajikan. 4. Opor Daging Kentang
Bahan:
Daging sapi
Daun salam
Daun jeruk
Serai
Lengkuas
Kentang
Buncis
Labu siam
Bumbu halus:
5 siung bawang merah
3 siung besar bawang putih
1/2 sdt lada
5 pcs kemiri, geprek
2 cm kunyit
2 cm jahe
1/2 sdt ketumbar
Garam secukupnya
Cara membuat:
1. Blender halus semua bahan.
2. Tumis bumbu dengan minyak panas sampai wangi.
3. Masukkan daun salam, daun jeruk, batang serai, dan lengkuas yang sudah digeprek. Aduk.
4. Kemudian masukkan daging, aduk sampai bumbu merata.
5. Masukkan 500 ml air lalu biarkan sampai daging empuk.
6. Masukkan kentang yang sudah dipotong-potong sesuai selera.
7. Tambahkan buncis dan labu siam, biarkan sayur dan lauk meresap menjadi satu.
8. Koreksi rasa. Pastikan daging empuk, kemudian masukkan santan kental. Aduk. Tambahkan bawang goreng sesuai selera. 5. Opor Daging Pahang
Bahan tumis:
1 batang kulit kayu manis
2 kuntum bunga lawang
1 batang serai, geprek
Bahan:
1 bawang bombay
3 siung bawang putih
2 inci jahe
2 biji jintan manis
4 cabai kering
500 gr daging
1 santan instan
3-4 kecap manis
Gula merah
Garam
Air secukupnya
Cara membuat:
1. Masak bahan tumis sampai wangi.
2. Kemudian masukkan bawang bombay, bawang putih, jahe, jintan manis, dan cabai kering lalu tumis sampai minyak pecah dan sedikit garing.
3. Masukkan daging, kecap manis, gula merah, garam, dan air secukupnya. Masak hingga daging empuk.
4. Masukkan santan dan aduk-aduk. Masak sampai kering dan mulai berminyak.
5. Cek rasa. Lalu sajikan. 6. Opor Daging Tempe
Bahan:
500 gr daging, rebus setengah matang
1 papan tempe, potong
2 lembar daun salam
2 batang sereh, geprek
1 sdt ketumbar bubuk
1 sdt merica bubuk
1/2 sdt kunyit bubuk
130 ml santan kental instant
1,5 liter air
Garam
Gula
Kaldu jamur secukupnya
Bumbu halus:
8 siung bawang merah
6 siung bawang putih
4 butir kemiri
Cara membuat:
1. Blender semua bumbu halus dengan minyak agar lebih mudah.
2. Tumis bumbu halus hingga wangi lalu tambahkan ketumbar, kunyit, dan merica bubuk. Aduk rata.
3. Masukkan daun salam dan serai. Lalu oseng kembali.
4. Setelah harum, masukkan potongan tempe dan daging ke dalam wajan. Kemudian beri air hingga daging dan tempe tenggelam.
5. Tambahkan santan instan ke dalam masakan. Aduk-aduk.
6. Terakhir, beri gula, garam dan kaldu jamur agar lebih gurih.
7. Tutup wajan dan biarkan sampai mendidih dan semua bahan meresap hingga matang. Sajikan.