7 Fungsi Uterus Pada Wanita, Penting untuk Menjaga Kesehatannya
Merdeka.com - Wanita memang ditakdirkan untuk memiliki banyak karakteristik fisik yang berbeda dari pria, karena peran pentingnya dalam reproduksi. Untuk itu, bagi wanita tidak ada salahnya untuk mengenal berbagai macam fungsi dari setiap organ reproduksi yang dimiliki.
Hal ini berguna agar kamu mampu menjaga kesehatannya selalu. Salah satu yang perlu dikenali adalah fungsi uterus pada sistem reproduksi wanita.
Fungsi uterus pada wanita adalah untuk menerima sel telur yang dibuahi yang akan berubah menjadi janin dan akan menahannya selama perkembangan. Uterus atau rahim merupakan bagian dari sistem reproduksi pada wanita yang memiliki fungsi penting yaitu untuk membantu mendukung janin selama masa kehamilan.
-
Apa fungsi utama dari rahim? Uterus adalah organ berotot yang berbentuk seperti buah pir dan berfungsi sebagai tempat di mana janin berkembang.
-
Di mana letak indung telur pada wanita? Ovarium atau indung telur adalah sepasang organ kecil berbentuk oval yang berada di kedua sisi panggul.
-
Bagaimana cara menjaga kesehatan organ reproduksi wanita? Berikut beberapa langkah yang dapat Anda ambil untuk merawat organ reproduksi wanita Anda: 1. Kebersihan Pribadi: Rajin membersihkan area vulva dengan air dan sabun ringan.
-
Bagaimana cara kerja siklus menstruasi? Dalam hewan yang mengalami menstruasi, siklus ini terjadi karena interaksi antara hormon estrogen dan progesteron. 'Progesteron adalah hormon yang diperlukan untuk mempertahankan kehamilan, dan pada hewan yang menstruasi, kadar hormon ini mulai meningkat sebelum kehamilan terjadi,' jelas Emera.
-
Apa saja yang termasuk dalam alat reproduksi? Pada wanita, alat reproduksi meliputi ovarium, tuba falopi, rahim, serviks, dan vagina. Sementara pada pria, alat reproduksi terdiri dari testis, epididimis, vas deferens, kelenjar prostat, dan penis.
-
Apa fungsi utama dari vagina? Selain sebagai saluran untuk menstruasi, vagina juga merupakan tempat penetrasi selama hubungan seksual.
Untuk mengetahui secara rinci, berikut kami telah rangkum 7 fungsi uterus pada wanita, yang dilansir dari Liputan6.
Fungsi Uterus Pada Wanita
©healthmeup.com
Uterus atau rahim merupakan tempat di mana embrio akan ditanamkan dan kemudian akan tumbuh. Bagian ini akan menyelimuti dan melindungi janin yang sedang berkembang.
Selain hal itu, rahim juga akan menyokong embrio selama tahap perkembangan awal. Otot-otot pada dinding rahim akan berkontradiksi selama masa persalinan untuk mendorong janin melewati jalan lahir.
Penting bagi kita khususnya para wanita untuk mengetahui fungsi uterus karena dengan mengetahui fungsi-fungsinya, kita akan lebih menjaga kesehatan dari uterus sendiri yang dapat bermanfaat bagi kesehatan reproduksi khususnya kaum wanita.
Berikut beberapa fungsi uterus pada wanita yang perlu diketahui :
1. Tempat Tumbuh dan Berkembang Janin
Fungsi uterus pada wanita yang pertama adalah merupakan tempat tumbuh dan berkembangnya janin.
Di mana saat terjadinya pembuahan antara sperma dan ovum, maka hasil pembuahannya memerlukan tempat untuk menjadi tempat tumbuh dan berkembang bagi janin.
Inilah fungsi penting uterus pada wanita adalah sebagai tempat tumbuh dan berkembangnya janin. Janin akan tumbuh dan berkembang pada wanita apabila kondisi uterus mendukung pertumbuhan dan perkembangannya.
2. Penahan Ovum yang Telah Dibuahi
Fungsi uterus pada wanita yang berikutnya adalah sebagai penahan ovum yang telah dibuahi. Di mana pada saat haid sel telur (ovum) akan keluar karena tidak ada pembuahan.
Tetapi, saat sel telur (ovum) dibuahi oleh sperma maka ovum perlu ditahan agar dapat tumbuh dan berkembang menjadi janin. Proses ovum yang telah dibuahi dapat ditahan oleh uterus dimulai dari ovum yang sudah dibuahi keluar dari ovarium.
Ovarium merupakan kelenjar berbentuk biji kenari yang terletak di bagian kanan dan kiri uterus. Pada ovum yang telah dibuahi diantarkan menuju uterus menggunakan saluran tuba uterina.
3. Saluran Gamet (Spermatozoa)
Fungsi uterus pada wanita yang selanjutnya adalah sebagai saluran gamet atau spermatozoa. Ketika terjadi pembuahan maka akan terjadi pertumbuhan antara sel gamet jantan dan gamet betina.
Di mana saat pembuahan spermatozoa yang menjadi benih dari sel sperma akan membuahi sel telur dengan melewati uterus. Oleh karena itu fungsi lain dari uterus adalah sebagai saluran gamet (spermatozoa).
4. Pendorong Janin Keluar dari Plasenta
Fungsi uterus pada wanita yang keempat adalah sebagai pendorong janin untuk keluar dari plasenta. Penyebab janin dan plasenta keluar dari tubuh wanita karena adanya dorongan dari uterus supaya janin dan plasenta mudah keluar.
Pada beberapa wanita melahirkan, ada yang mengalami kesulitan mengeluarkan plasenta. Proses plasenta dan jaringan lain yang keluar pada saat melahirkan normal disebut proses persalinan tahap ketiga.
5. Pengendali Pendarahan
Fungsi uterus pada wanita selanjutnya adalah untuk mengatur proses pendarahan. Pendarahan yang terjadi pada uterus bisa terjadi saat masa haid dan kehamilan.
Pada saat uterus mengalami pendarahan maka otot-otot uterus akan mengalami kontraksi. Selain faktor ototuterus yang mengendalikan proses pendarahan, ada faktor hormon yang memengaruhi konstraksi pada uterus yaitu hormon anti-diretik.
Perbedaan pendarahan pada haid dan kehamilan adalah pada banyaknya darah yang keluar dan waktu keluar darah. Ketika menstruasi darah akan keluar lebih banyak dibandingkan dengan kehamilan. Adapun waktu keluarnya darah saat kehamilan lebih cepat dibandingkan waktu kamu mengalami haid.
6. Tempat Berlindung dan Pemberi Nutrisi bagi Janin
Bukan hanya sebagai tempat tumbuh dan berkembang, janin yang berada di dalam uterus memiliki fungsi yaitu sebagai tempat berlindung dan pemberian nutrisi pada janin.
Proses janin dalam uterus akan berlangsung selama janin mencapai masa maturitas. Maturitas adalah keadaan di mana janin mengalami periode pematangan dan pertumbuhan.
7. Tempat Implamantasi
Fungsi uterus pada wanita lainnya adalah sebagai tempat implantasi. Implantasi terjadi pada awal masa periode kehamilan.
Implantasi dapat diartikan sebagai keadaan ovum yang telah dibuahi dan jaringan di sekitar sel telur mengalami kerusakan pembuluh darah, maka darah akan keluar dari leher rahim. Lalu darah akan keluar dari vagina. (mdk/raf)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Organ reproduksi wanita memiliki berbagai macam fungsi penting.
Baca SelengkapnyaDalam anatomi wanita, alat reproduksi terdiri dari organ-organ seperti ovarium, tuba fallopi, uterus, dan vagina.
Baca SelengkapnyaTerdapat beberapa jenis makanan yang dapat membantu meningkatkan produksi hormon progesteron pada tubuh.
Baca SelengkapnyaApa itu ovulasi penting diketahui, khususnya bagi yang sedang merencanakan kehamilan.
Baca SelengkapnyaAri-ari atau plasenta menjadi komponen vital yang memungkinkan perkembangan janin yang sehat.
Baca SelengkapnyaSelain sebagai rasa syukur, membaca doa untuk wanita hamil juga dapat membuat proses kehamilan dapat berjalan dengan lancar hingga akhir nanti.
Baca SelengkapnyaAri-ari memiliki beragam fungsi penting yang melindungi janin hingga kelahiran.
Baca SelengkapnyaKondisi kesehatan rahim wanita bisa diketahui berdasar berbagai hal berikut ini:
Baca SelengkapnyaRutin berolahraga, seperti senam kegel, menerapkan pola makan sehat, dan mengontrol berat badan dapat mendukung kesehatan vagina.
Baca SelengkapnyaEstrogen berperan pada kesehatan reproduksi, siklus menstruasi, dan karakteristik seksual wanita.
Baca SelengkapnyaBeberapa cara menentukan masa subur wanita saat siklus haid tidak lancar.
Baca SelengkapnyaPenting untuk tetap menjaga kesehatan di usia kehamilan 7 bulan.
Baca Selengkapnya