Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

8 Resep Tauco Seafood Lezat dan Mudah Dibuat, Cocok untuk Lauk Makan Siang

8 Resep Tauco Seafood Lezat dan Mudah Dibuat, Cocok untuk Lauk Makan Siang Tauco ikan jamur kuping. ©cookpad.com

Merdeka.com - Tauco adalah bumbu masakan yang terbuat dari kedelai dan cukup populer digunakan dalam masakan Indonesia. Proses pembuatan tauco sendiri hampir sama dengan kecap, di mana biji kedelai direbus dan dihaluskan, lalu dicampur dengan tepung terigu.

Namun tauco memiliki rasa dan aroma yang lebih khas dari kecap. Umumnya, bumbu tauco kerap digunakan untuk membuat aneka masakan berbahan tempe, sayur, dan sebagainya. Tetapi tauco ternyata juga bisa dipadukan dengan seafood, lho! Dan rasa yang dihasilkan pun tak kalah lezat dan unik.

Resep tauco seafood cocok untuk disajikan sebagai menu makan siang keluarga. Jika Anda ingin membuatnya, Anda dapat mengikuti salah satu resep tauco seafood di bawah ini, yang dilansir dari briliofood.net. Selamat mencoba!

1. Tauco Ikan Pari

Bahan:

- 500 gr ikan pari. Potong-potong, cuci bersih. Beri garam dan perasan jeruk nipis. Goreng- 6 buah cabai hijau, iris serong- 10 buah cabai rawit hijau, giling kasar- 6 butir bawang merah, giling kasar- 3 butir bawang putih, cincang halus- 3 buah tomat merah, potong-potong- Tauco, saring airnya. Ambil kacang dan ulek setengah kasar- Serai, lengkuas, jahe, digeprek- Daun salam- Minyak untuk menumis- Air secukupnya

Cara membuat resep tauco seafood:

  1. Tumis bawang merah dan putih sampai harum. Masukkan cabai rawit, jahe, serai, lengkuas dan daun salam. Aduk rata.
  2. Tambahkan tauco dan sedikit air tauco, aduk rata. Masukkan tomat, cabai hijau iris dan air. Biarkan mendidih.
  3. Tambahkan ikan pari goreng, biarkan bumbu meresap. Jika ingin basah tambahkan lagi air. Masak dengan api kecil.
  4. Koreksi rasa dan angkat.

jamur kuping

©cookpad.com

2. Ikan Tongkol Gulai Tauco

Bahan:

- 2 ekor ikan tongkol ukuran sedang- Tahu dan tempe secukupnya- 1 butir kelapa diperas menjadi 1 liter santan- 12 siung bawang merah- 10 siung bawang putih- 10 buah cabai hijau- 1 ruas jari jahe- 1 ruas jari lengkuas- 1 batang serai- 5 lembar daun jeruk- 2 lembar daun salam- 3 buah tomat hijau- 1 buah tomat merah- 3-4 sdm tauconya- 1 buah asam kandis- Garam dan gula sesuai selera

Cara membuat resep tauco seafood:

  1. Iris tipis bawang putih dan bawang merah. Goreng ikan setengah matang. Tumis bawang putih dan bawang merah.
  2. Masukkan serai, jahe, dan lengkuas yang sudah digeprek. Masukkan daun salam dan daun jeruk. Masukkan petai.
  3. Masukkan santan dan ikan. Tambahkan gula dan garam sesuai selera. Masukkan cabai hijau dan tomat. Masukkan asam kandis, bumbu tauco.
  4. Angkat dan hidangkan.

3. Tauco Udang

Bahan:

- 250 gr udang kupas- 2 pc tahu jepang (goreng dengan minyak yang sangat panas dan api besar)- 2 sdm tauco medan- 5 pc jagung muda (iris serong)- 100 gr petai kupas- 5 buah cabai merah besar (iris serong)- 5 buah cabai hijau besar (iris serong)- 200 ml air- 1 sdm penuh gula merah (iris)- 1 buah tomat (potong kecil-kecil)- 4 siung bawang putih (iris tipis)- 6 siung bawang merah (iris tipis)- 2 ruas lengkuas (geprek)- 2 lembar daun salam- 1 batang serai (geprek)- 1 sdm saus tomat- 1/2 sdm kecap asin- 1/2 sdt kaldu bubuk- 1/2 sdm larutan maizena- Minyak secukupnya- Cabai merah dan cabai hijau

Cara membuat resep tauco seafood:

  1. Cuci bersih udang dan sisihkan.
  2. Panaskan minyak, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum, kemudian masukkan daun salam, lengkuas, dan serai.
  3. Masukkan udang, aduk-aduk hingga udang berubah warna, kemudian masukkan tomat iris, tauco, gula merah dan saus tomat. aduk rata
  4. Tuang petai, irisan cabai merah dan cabai hijau, aduk sebentar hingga bumbu meresap pada udang.
  5. Tambahkan air secukupnya, kecap asin, masak dengan api sedang hingga mendidih. Koreksi rasa.
  6. Kemudian terakhir masukkan tahu jepang. Aduk sebentar lalu tuang larutan maizena sesuai kekentalan yang diinginkan. Masak hingga kuah mendidih dan mengental.
  7. Angkat dan sajikan.

tauco

cookpad.com 

4. Udang Tauco Leunca

Bahan:

- Leunca- Udang kupas- Tauco asin- Bawang putih iris tipis- Cabai rawit belah dua- Kecap manis- Larutan maizena- Lada- Kaldu jamur

Cara membuat resep tauco seafood:

  1. Tumis bawang putih sampai harum masukkan tauco, kaldu jamur, leunca, air secukupnya.
  2. Biarkan mendidih sebentar masukkan udang kecap manis dan larutan maizena, aduk rata masak sampai udang berubah warna lalu angkat. Sajikan.

5. Tauco Udang Buncis Cabai Hijau

Bahan:

- 250 gr udang, kupas kulit- 250 gr buncis, iris serong- 100 gr cabai hijau, iris serong- 2 papan petai, kupas- 2 buah tomat, potong-potong- 3 sdm tauco- 3 siung bawang merah, iris tipis- 1 batang serai, geprek- 3 siung bawang putih, iris tipis- 5 lembar daun salam- 5 lembar daun jeruk purut- 1 ruas lengkuas, geprek- 1 sdt kaldu ayam- 1 sdm kecap- Air secukupnya- Minyak untuk menumis

Cara membuat resep tauco seafood:

  1. Tumis bawang merah dan bawang putih, masukkan tauco, kemudian daun salam, daun jeruk, serai, lengkuas, tumis sampai wangi.
  2. Masukkan udang, tumis sampai berubah warna, lalu beri air.
  3. Tambahkan buncis, cabai hijau, petai dan tomat.
  4. Bumbui dengan kaldu ayam dan tambahkan kecap. Masak hingga matang. Angkat, sajikan.

tauco

cookpad.com 

6. Tauco Udang Pedas

Bahan:

- 300 gr udang- 100 gr cepokak- 1 1/2 sdt tauco- Garam secukupnya- 100 gr cabai hijau- 50 gr cabai merah- 50 gr cabai rawit- 5 siung bawang merah- 2 siung bawang putih- Tahu

Cara membuat resep tauco seafood:

  1. Bersihkan udang dan goreng.
  2. Potong tahun kecil-kecil kemudian digoreng.
  3. Rajang cabai hijau.
  4. Haluskan cabai rawit, cabai merah, bawang merah dan bawang putih.
  5. Panaskan sedikit minyak kemudian tumis semua bumbu halus.
  6. Masukkan udang, cepokak, tauco, tahu dan garam secukupnya.
  7. Beri sedikit air dan tunggu sampai matang.

7. Tauco Cumi Udang Kacang Panjang

Bahan:

- 200 gr kacang panjang, potong serong- 5 ekor cumi, potong-potong bulat- 8 ekor udang sedang, potong 2- 5 buah cabai merah, potong serong- 10 buah cabai hijau, potong serong- 3 butir bawang merah, rajang- 2 siung bawang putih, rajang- 2 cm jahe, geprek- 2 cm lengkuas, geprek- 2 lembar daun salam- 1 batang serai potong 2, geprek- 100 gr tauco, cuci dan tiriskan- Penyedap- 2 buah tomat, potong-potong- 3 sdm minyak- 100 ml air

Cara membuat resep tauco seafood:

  1. Panaskan minyak, masukkan bawang merah, bawang putih, serai, daun salam dan lengkuas hingga harum. Kemudian masukkan udang dan cumi aduk rata biarkan berubah warna.
  2. Masukkan tauco, aduk rata. Tambahkan air, kacang panjang, penyedap dan tomat biarkan hingga air mendidih dan kacang panjangnya layu. Terakhir masukkan cabai merah dan cabai hijau. aduk sebentar.
  3. Matikan api agar cabai tetap hijau sempurna. Siap disajikan.

tauco

cookpad.com

8. Tauco Udang Kulit Kembang Tahu

Bahan:

- 1 bungkus kulit- 2 batang kembang tahu kering- 15 buah udang kupas- 10 buah cabai hijau keriting, iris- 20 buah cabai rawit, iris- 5 buah bawang merah, iris- 2 siung bawang putih, iris- 1 1/2 sdm tauco- 1/2 sdm saus tiram

Cara membuat resep tauco seafood:

  1. Rendam kulit di air sampai lembut dan tiriskan. Patah-patahkan kembang tahu dan goreng dengan api sedang.
  2. Tumis semua bawang, semua cabai, tauco sampai harum.
  3. Masukkan air secukupnya, lalu kembang tahu. Tambahkan, saus tiram, gula dan kaldu jamur.
  4. Masak sampai air menyusut dan bumbu meresap. Masukkan udang, tumis sebentar sampai udang masak dan angkat.
(mdk/edl)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
6 Resep Olahan Kerang Kepah Spesial dan Mudah, Lezatnya Bikin Ketagihan
6 Resep Olahan Kerang Kepah Spesial dan Mudah, Lezatnya Bikin Ketagihan

Jadikan makan siang bersama keluarga lebih spesial dengan sajian kerang kepah.

Baca Selengkapnya
8 Resep Masakan Sehari-hari yang Murah Meriah, Lezat Nan Praktis
8 Resep Masakan Sehari-hari yang Murah Meriah, Lezat Nan Praktis

Tak perlu khawatir kehabisan ide untuk menu masakan harian.

Baca Selengkapnya
Resep Masak Kerang yang Enak ala Rumahan, Mudah dan Menggugah Selera
Resep Masak Kerang yang Enak ala Rumahan, Mudah dan Menggugah Selera

Resep masak kerang adalah salah satu sajian yang akan memanjakan lidah Anda dengan kelezatan rasanya.

Baca Selengkapnya
6 Resep Olahan Kentang Jadi Sayur Berkuah yang Lezat, Cocok Sebagai Menu Makan Keluarga
6 Resep Olahan Kentang Jadi Sayur Berkuah yang Lezat, Cocok Sebagai Menu Makan Keluarga

Berikut resep olahan kentang menjadi sayur berkuah yang lezat dan cocok sebagai menu makan keluarga.

Baca Selengkapnya
6 Olahan Bumbu Kuning Aneka Bahan, Inspirasi Menu Masakan Harian
6 Olahan Bumbu Kuning Aneka Bahan, Inspirasi Menu Masakan Harian

Jadikan makan siang Anda bersama keluarga lebih istimewa dengan resep-resep pilihan.

Baca Selengkapnya
10 Resep Buat Buka Puasa dan Sahur yang Lezat, Cocok untuk Menu di Awal Ramadhan
10 Resep Buat Buka Puasa dan Sahur yang Lezat, Cocok untuk Menu di Awal Ramadhan

Berikut kumpulan resep buat buka puasa dan sahur yang lezat.

Baca Selengkapnya
6 Olahan Kangkung Selain Tumis Praktis ala Rumahan, Ini Resepnya
6 Olahan Kangkung Selain Tumis Praktis ala Rumahan, Ini Resepnya

Ada banyak inspirasi menu olahan kangkung selain tumis yang bisa Anda coba!

Baca Selengkapnya
6 Resep Seafood ala Warung Kaki Lima
6 Resep Seafood ala Warung Kaki Lima

Mulai dari udang masak mentega, kepiting asam manis, sampai kerang rebus.

Baca Selengkapnya
4 Resep Tahu Aci Kuah Gurih, Sajian Nikmat Menggugah Selera
4 Resep Tahu Aci Kuah Gurih, Sajian Nikmat Menggugah Selera

Tahu aci kuah bisa jadi santapan lezat di sore hari.

Baca Selengkapnya
Udang Balado Ala Rumahan yang Enak dan Mudah Dibuat, Ini Resepnya
Udang Balado Ala Rumahan yang Enak dan Mudah Dibuat, Ini Resepnya

Aneka resep olahan udang balado ala rumahan yang menggugah selera dan mudah dibuat.

Baca Selengkapnya
Resep Tahu Kulit Pangsit Berbagai Bahan, Camilan Lezat dan Praktis
Resep Tahu Kulit Pangsit Berbagai Bahan, Camilan Lezat dan Praktis

Tahu kulit pangsit, camilan bercita rasa gurih nan renyah.

Baca Selengkapnya
7 Resep Menu Buka Puasa Praktis, Enak dan Mudah Dibuat
7 Resep Menu Buka Puasa Praktis, Enak dan Mudah Dibuat

Hidangan buka puasa ini pun memiliki peranan panting untuk mengembalikan tubuh menjadi prima kembali setelah berpuasa satu hari penuh.

Baca Selengkapnya