Ciri-Ciri Amandel Lengkap dengan Penyebab dan Pengobatannya, Cegah Sejak Dini
Merdeka.com - Mungkin ada banyak orang yang pernah alami penyakit amandel. Penyakit yang biasa disebut radang amandel ini, merupakan penyakit yang sering diderita anak-anak. Akan tetapi, orang dewasa juga bisa terkena radang ini. Ciri-ciri amandel yang paling mudah dirasakan ialah kesulitan menelan serta merasakan sakit pada bagian tenggorokan.
Radang amandel juga bisa terjadi karena infeksi pada amandel. Hal inilah yang dapat menyebabkan sakit pada tenggorokan. Atau bahkan saat terinfeksi, tubuh juga bisa alami demam juga. Terkena amandel ini biasanya disebabkan oleh pembengkakan pada tonsil atau amandel karena kuman.
Bukan hanya dapat membuat kesulitan menelan, tetapi jika dibiarkan, penyakit ini akan menjadi penyakit yang serius. Karena, bila kondisi amandel semakin parah, tindakan operasi harus dilakukan. Biasanya, kondisi amandel yang memburuk ini paling banyak terjadi pada anak-anak dan remaja.
-
Kenapa amandel bisa radang? Infeksi pada amandel dapat menyebabkan kondisi yang dikenal sebagai radang amandel atau tonsilitis.
-
Apa penyebab radang amandel? Radang amandel dapat disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain: Infeksi bakteri, terutama bakteri Streptococcus pyogenes yang juga menyebabkan radang tenggorokan. Infeksi bakteri biasanya menimbulkan bercak putih atau kuning di permukaan amandel.Infeksi virus, seperti virus influenza, adenovirus, virus Epstein-Barr, virus parainfluenza, enterovirus, virus Corona, virus herpes simpleks, dan virus rubella. Infeksi virus biasanya menimbulkan gejala mirip flu, seperti batuk, pilek, demam, dan lemas.
-
Bagaimana ciri-ciri radang amandel? Berikut adalah beberapa ciri-ciri radang amandel yang dapat Anda kenali:Amandel kemerahan dan bengkakSakit tenggorokan atau tenggorokan tidak nyamanSakit saat menelanDemam tinggi atau suhu tubuh di atas 38 derajat CelsiusBatukSakit kepalaTidak enak badanBau mulutSuara serakAda bintik-bintik atau bercak putih di permukaan amandelKelemahan ototLeher kaku
-
Apa saja gejala amandel meradang? Radang amandel dapat menimbulkan berbagai gejala yang mengganggu. Intensitas gejala dapat bervariasi dari ringan hingga berat, tergantung pada penyebab dan kondisi individu.
-
Mengapa amandel sering meradang? Radang amandel dapat disebabkan oleh berbagai faktor, namun penyebab utamanya adalah infeksi.
-
Apa saja gejala amandel membesar? Gejala tonsilitis pada anak meliputi demam, sakit tenggorokan, pembengkakan amandel, dan kadang-kadang munculnya bercak putih atau kuning pada amandel.
Berikut kami telah rangkum ciri-ciri amandel lengkap dengan penyebab dan pengobatannya, dilansir dari Liputan6.com:
Ciri-Ciri Amandel
1. Sakit pada Area Tenggorokan
Ciri-ciri amandel yang telah umum dan mudah dikenali pertama adalah rasa sakit pada area tenggorokan. Hal ini terjadi karena amandel berada pada area tenggorokan. Oleh sebab itu, saat amandel mengalami pembengkakan akibat infeksi, gejala amandel yang bisa dirasakan ialah sakit tenggorokan.
©medicalnewstoday.com
2. Rasa Sakit Saat Menelan
Ciri-ciri amandel yang berikutnya adalah kamu sering merasakan sakit saat menelan makanan ataupun minuman. Ini disebabkan karena makan dan minum yang ditelah akan mengenai amandel yang sedang terinfeksi. Selain itu, jika mengalami sakit dan sulit untuk menelan, maka kemungkinan terkena peradangan pada amandel semakin besar.
3. Demam
Infeksi pada amandel akan menyebabkan turunnya sistem kekebalan tubuh, maka dampak umumnya adalah kamu akan mudah terkena demam. Demam sendiri akan dapat menunjukkan gejala amandel yang dialami. Apalagi jika demam dan juga sakit tenggorokan selama 1 atau 2 hari. Tentu saja kemungkinan bisa juga mengalami radang amandel.
4. Batuk
Meskipun sebenarnya batuk bukan ciri-ciri amandel secara umum, namun beberapa orang menunjukkan ciri-ciri ini biasanya sedang mengalami peradangan amandel. Hal ini biasanya dipengaruhi oleh radang amandel tersebut yang telah menyebar hingga paru-paru. Selain itu, batuk kering yang secara terus-menerus akan dapat sebabkan peradangan pada amandel.
5. Sakit Kepala
Sakit kepala yang diakibatkan oleh radang amandel ini disebabkan karena adanya kenaikan pada suhu tubuh. Apalagi jika asupan makanan kurang terpenuhi karena sakit pada tenggorokan yang mengakibatkan susah menelan. Tentu saja energi tubuh pun akan berkurang dan kamu bisa terserang sakit kepala.
Penyebab Amandel
Selain mengetahui dan memahami ciri-ciri amandel, mengetahui penyebabnya juga tak kalah penting. Penyebab dari amandel ini bisa dikaitkan dengan virus ataupun bakteri. Jika virus, biasanya amandel sama seperti halnya virus yang dapat akibatkan flu serta batuk.
Sedangkan bakteri penyebab radang amandel ini biasanya adalah bakteri streptococcus bacteria. Hal ini yang menyebabkan gejala amandel sama seperti gejala flu dan juga batuk. Tak hanya disebabkan oleh virus serta bakteri, kebiasaan merokok serta miliki riwayat asam lambung juga bisa jadi penyebab dari radang amandel ini.
Penyakit asam lambung memang dapat menyebabkan radang tenggorokan. Dikarenakan setiap katup yang ada pada otot kerongkongan akan menutup jalan makanan dan tidak kembali ke tenggorokan. Karena hal itulah, asam lambung akan justru mengalir ke kerongkongan serta menyebabkan iritasi pada dindingnya.
Selain itu, memiliki kebiasaan merokok bisa menjadi penyebab peradangan amandel. Hal ini dikarenakan reaksi amandel pada zat kimia yang terdapat pada rokok membuat amandel membengkak.
Cara Mengobati Penyakit Amandel
Jika kamu merasakan ciri-ciri penyakit amandel, tak perlu terburu-buru melakukan operasi. Sebenarnya, amandel juga bisa disembuhkan tanpa harus melalui prosedur operasi. Selain itu, cara mengobati gejala amandel juga bisa dilakukan dengan mudah di rumah.
Cara paling mudah yang dilakukan adalah dengan kumur menggunakan air garam. Kumur dengan air garam akan dapat membantumu untuk bersihkan lendir pada tenggorokan. Selain itu, minum-minuman seperti teh yang dicampur madu juga dapat membantumu atasi radang amandel.
Memiliki radang amandel bisa diringankan dengan memakan makanan yang dingin seperti es krim. Hal itu karena makanan dingin bisa bantu ringankan rasa sakit akibat dari tonsilitis pada tenggorokan.
Selain itu, kamu juga dapat menggunakan semprotan tenggorokan dan juga lozenges untuk memberikan lapisan dan juga melembapkan pada tenggorokan. Selain itu, bisa juga digunakan sebagai penghilang rasa sakit di tenggorokan. (mdk/raf)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Berikut cara mudah mengatasi amandel beserta penanangan dan obatnya.
Baca SelengkapnyaKetika infeksi berkembang pada amandel, kondisi ini disebut radang amandel atau tonsilitis. Kondisi ini dapat terjadi pada semua orang.
Baca SelengkapnyaPenyakit amandel membesar pada anak adalah kondisi di mana amandel mengalami peradangan dan pembengkakan.
Baca SelengkapnyaRasa nyeri menelan yang muncul di amandel sebagian besar disebabkan oleh infeksi dan bukan tumor.
Baca SelengkapnyaGejala radang tenggorokan adalah kondisi yang umum terjadi di mana tenggorokan mengalami peradangan akibat infeksi virus atau bakteri.
Baca SelengkapnyaPahami penyebab, gejala, dan solusi untuk mengatasi rasa sakit pada tenggorokan saat menelan.
Baca SelengkapnyaPanduan menghilangkan radang tenggorokan beserta penyebabnya yang perlu diwaspadai.
Baca SelengkapnyaBerikut penjelasan medis terkait sakit radang makan es krim.
Baca SelengkapnyaPenting untuk diingat bahwa faringitis adalah kondisi yang umum dan sering kali tidak serius, tetapi memahami gejalanya dapat membantu dalam pengobatannya.
Baca SelengkapnyaTenggorokan mengganjal adalah gejala umum yang bisa jadi tanda penyakit tertantu.
Baca SelengkapnyaOperasi amandel bisa menyebabkan beberapa risiko kesehatan.
Baca Selengkapnya