Ibu Meninggal dan Ayah Kabur, Perjuangan Kakak Rangkap Jadi Ortu untuk Adiknya Ini Banjir Simpati
Sang kakak laki-laki ini sampai masuk grup sekolah adiknya dan dipanggil 'Bu' dikira ibunya.
Sang kakak laki-laki ini sampai masuk grup sekolah adiknya dan dipanggil 'Bu' dikira ibunya.
Ibu Meninggal dan Ayah Kabur, Perjuangan Kakak Rangkap Jadi Ortu untuk Adiknya Ini Banjir Simpati
Setiap anak tentu ingin tumbuh dalam keluarga yang sehat dan hangat.
Sayangnya, tak semua anak beruntung dapat hidup di keluarga yang diidamkan. Sebuah akun Tiktok bernama Dendi Permana membagikan kisah hidupnya dengan Sang adik yang tak lagi punya orang tua.
Di akun Tik Toknya, Dendi menyebut ibunya telah meninggal dunia dan ayahnya pergi entah ke mana. Kini hanya tersisa dirinya dan Sang adik bernama Alva.
Seketika Dendi berubah menjadi orang tua tunggal untuk adiknya. Simak kisah lengkapnya berikut ini.
Dendi mengawali ceritanya dengan mengunggah foto bersama Alva di sebuah kebun binatang. Laki-laki berkacamata itu menjelaskan latar belakang kehidupannya dengan sang adik yang tak lagi punya ayah dan ibu. Ibunya telah meninggal dunia dan ayahnya pergi entah kemana.
Kondisi ini membuat Dendi mau tak mau harus bisa berperan sebagai orang tua untuk Alva. Seperti membiayai sekolah, mengantar sekolah, menghubungi guru, masuk ke grup sekolah adik sampai dipanggil 'Bu' hingga membantu mengerjakan PR ia lakukan demi Alva. Ketika harus bekerja dan meninggalkan Alva, biasanya Dendi meminta bantuan nenek.
Layaknya sudah memiliki anak, Dendi selalu pulang tepat waktu demi mengasuh Alfa. Meskipun tak mudah, Dendi mengaku bersyukur dan menyayangi Alva dengan sepenuh hati. Ia selalu menghargai pencapaian Alva dengan hadiah agar adiknya tidak merasa kekurangan kasih sayang.
Tak hanya kepada Alva, Dendi juga berbuat baik ke neneknya. Ketika ada rezeki lebih Dendi biasanya akan mengajak nenek makan makanan enak. Momen ini biasanya juga dijadikan Dendi sebagai waktu berterima kasih lantaran telah dibantu menjaga Alva.
Biasanya perasaan Dendi jadi campur aduk ketika mengikuti acara sekolah Alva. Ia merasa senang sekaligus sedih saat melihat Alva diperlakukan baik oleh orang tua temannya.
Kisah hidup Dendi dan Alva ini mengetuk hati banyak netizen. Kegigihan Dendi untuk memberi yang terbaik kepada adiknya membuat tak sedikit orang menitikan air mata.
Sejak pertama kali diunggah, curhatannya sudah disaksikan 2 juta kali pengguna Tik Tok. Kolom komentarnya banjir pujian dan pesan manis dari netizen.
"Mas Dendi Permana, kamu hebat. Adikmu pasti bangga dan sayang sekali padamu. semoga kalian sehat dan bahagia,"
Tulis seorang netizen memberi semangat dan doa baik pada Dendi.