Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pelaku Bom Bali Raih Gelar Doktor, Rektor UMM Siap Beri Beasiswa untuk Mantan Teroris

Pelaku Bom Bali Raih Gelar Doktor, Rektor UMM Siap Beri Beasiswa untuk Mantan Teroris Ilustrasi Mahasiswa. ©2021 pixabay/editorial Merdeka.com

Merdeka.com - Salah satu mantan teroris pelaku bom Bali, Ali Fauzi berhasil meraih gelar doctor Pendidikan Agama Islam (PAI) di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Kelulusan Ali Fauzi menjadi sejarah bagi UMM sebagai institusi pendidikan tinggi yang berhasil meluluskan mantan teroris.

Diketahui bahwa Ali Fauzi merupakan mantan pembuat bom dalam kelompok Jemaah Islamiyah. Dia tak lain adalah adik dari trio pelaku bom Bali I, Amrozi, Ali Gufron, dan Ali Imron. Kedua kakaknya, Amrozi dan Ali Gufron dieksekusi mati pada 2008 silam, sementara Ali Imron harus menjalani hukuman penjara seumur hidup.

Tobat dari jalan keliru, Ali Fauzi kemudian menjadi salah satu penggerak deradikalisasi. Pria yang pernah mengikuti pelatihan militer di Filipina Selatan pada tahun 1990-an itu berinisiatif membuat tempat transit para napiter untuk meninggalkan kekerasan.

Orang lain juga bertanya?

Menariknya, tempat yang dipilih menjadi lokasi deradikalisasi adalah Desa Tenggulun, Kecamatan Solokuro, Kabupaten Lamongan yang dulu pernah menjadi tempat menyimpan belasan toh bahan peledak pada tahun 2000-2009. Desa tersebut merupakan kampung halaman trio pelaku bom Bali I dan Ali Fauzi.

Beasiswa Pendidikan

ilustrasi beasiswa

bp2munnes.com ©2013 Merdeka.com

Rektor Universitas Muhammadiyah Malang, Fauzan menegaskan bahwa pihaknya membuka kesempatan bagi siapapun mantan teroris yang ingin menempuh pendidikan di civitas akademika tersebut.

Bahkan, Fauzan mengungkapkan bahwa UMM memiliki beasiswa pendidikan yang ditujukan kepada orang-orang lemah dan marginal. Selain ditujukan untuk calon mahasiswa dari keluarga dengan tingkat ekonomi kurang, beasiswa tersebut juga menyasar calon mahasiswa yang dari keluarga lemah dalam aspek keagamaan dan kemanusiaan, salah satunya mantan teroris.

"Tentu ada (beasiswa bagi mantan teroris). Kita ini kan ada beasiswa untuk orang-orang yang lemah dan marjinal, khususnya dalam aspek kemanusiaan," jelasnya, dikutip dari akun Instagram @malangraya_info, Jumat (24/2/2023).

Komentar Warganet

Informasi mengenai keberhasilan mantan teroris meraih gelar doktor dan peluang beasiswa pendidikan bagi keluarga mantan teroris yang diberikan UMM itu ramai dikomentari warganet.

“Kenapa harus beasiswa? Dipersilakan kuliah di UMM sudah sangat bagus. Ini malah bikin orang mikir jadi teroris aja biar dapet beasiswa,” selidik pemilik akun Instagram @havit.m.y.

“Kasih beasiswa buat anak kang parkir biar bapaknya berhenti jadi tukang parkir. Tukeran gitu, kalau berhenti jadi tukang parkir, anaknya bakal dapat beasiswa,” komentar @hi.zly.

“Apakah aku harus jadi teroris dulu biar dapat beasiswa?” komentar pemilik akun Instagram @lyraprisnaa. (mdk/rka)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jenderal Polisi Eks Ajudan Wapres Raih Gelar Doktor, Ungkap Perjuangan Panjang Penuh Tantangan
Jenderal Polisi Eks Ajudan Wapres Raih Gelar Doktor, Ungkap Perjuangan Panjang Penuh Tantangan

Berikut potret Jenderal Polisi eks ajudan Wapres meraih gelar doktor.

Baca Selengkapnya
Pimpinan Universitas Muslim Indonesia Jadi Tersangka Kasus Dugaan Penggelapan Rp4,3 Miliar
Pimpinan Universitas Muslim Indonesia Jadi Tersangka Kasus Dugaan Penggelapan Rp4,3 Miliar

Kasus di UMI tersebut diawali adanya laporan polisi yang diterima di SPKT Polda Sulsel pada 25 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya
Profil Fauzan, Mantan Rektor UMM Jadi Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi
Profil Fauzan, Mantan Rektor UMM Jadi Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi

Fauzan akan membantu Satriyo Soemantri Brojonegoro yang menjabat sebagai Menteri Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi.

Baca Selengkapnya
Dukung Deradikalisasi, Wamen Raja Juli Sertifikasi Tanah Pesantren Keluarga Amrozi
Dukung Deradikalisasi, Wamen Raja Juli Sertifikasi Tanah Pesantren Keluarga Amrozi

Raja Juli mengajak masyarakat bersama-sama menjaga tanah wakaf dengan melakukan sertifikasi.

Baca Selengkapnya
Potret Jenderal Bintang Empat TNI Lulus Cumlaude, Kini Sandang Gelar Doktor
Potret Jenderal Bintang Empat TNI Lulus Cumlaude, Kini Sandang Gelar Doktor

Jenderal bintang empat TNI Angkatan Laut berhasil meraih gelar Doktor dengan predikat Cumlaude.

Baca Selengkapnya
Pria Bangkalan Ini Diterima Lemhanas tanpa Tes, Kini Perwira Tinggi TNI AD Dipercaya Jadi Kaskostrad
Pria Bangkalan Ini Diterima Lemhanas tanpa Tes, Kini Perwira Tinggi TNI AD Dipercaya Jadi Kaskostrad

Namanya dikenal banyak orang berkat misi mengejar sisa-sisa anggota Mujahiddin Indonesia Timur (MIT) Poso, Ali Kalora cs

Baca Selengkapnya
Anak Korban Tsunami Aceh Bisa Kuliah Gratis di UGM, Begini Kisahnya
Anak Korban Tsunami Aceh Bisa Kuliah Gratis di UGM, Begini Kisahnya

Kini ia sedang mencari beasiswa lain untuk biaya hidup di Jogja

Baca Selengkapnya
Dosen UGM Ini Pernah Sepelekan Kuliah karena Jadi Aktivis, Kini Ditetapkan Jadi Guru Besar
Dosen UGM Ini Pernah Sepelekan Kuliah karena Jadi Aktivis, Kini Ditetapkan Jadi Guru Besar

Nurul mengaku banyak dimudahkan dalam perjalanan studinya hingga bisa meraih gelar Guru Besar.

Baca Selengkapnya
Lewat Restoratif Justice, Status Tersangka Rektor UMI Nonaktif Dicabut
Lewat Restoratif Justice, Status Tersangka Rektor UMI Nonaktif Dicabut

Pencabutan status tersangka tersebut setelah dilakukan gelar perkara khusus

Baca Selengkapnya
3.000 Dosen UI Siap Bantu Pengusutan Kasus Mahasiswa Bunuh Junior
3.000 Dosen UI Siap Bantu Pengusutan Kasus Mahasiswa Bunuh Junior

Bantuan ditawarkan untuk membongkar kasus pembunuhan mahasiswa UI tersebut.

Baca Selengkapnya
Rektor Universitas Udayana Bali Ditahan di Lapas Kerobokan Terkait Korupsi
Rektor Universitas Udayana Bali Ditahan di Lapas Kerobokan Terkait Korupsi

Rektor Universitas Udayana diduga terlihat korupsi Dana Sumbangan Institusi mahasiswa baru seleksi Jalur Mandiri tahun 2018 sampai 2022.

Baca Selengkapnya
Kapolri Beri Penghargaan Pin Emas buat 2 Personel di UEA, Ternyata Ini Prestasinya
Kapolri Beri Penghargaan Pin Emas buat 2 Personel di UEA, Ternyata Ini Prestasinya

Ilmu yang diperolehnya tersebut dapat di aplikasikan untuk memberikan perlindungan, pengayoman

Baca Selengkapnya