Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pelaku Bom Bali Raih Gelar Doktor, Rektor UMM Siap Beri Beasiswa untuk Mantan Teroris

Pelaku Bom Bali Raih Gelar Doktor, Rektor UMM Siap Beri Beasiswa untuk Mantan Teroris Ilustrasi Mahasiswa. ©2021 pixabay/editorial Merdeka.com

Merdeka.com - Salah satu mantan teroris pelaku bom Bali, Ali Fauzi berhasil meraih gelar doctor Pendidikan Agama Islam (PAI) di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Kelulusan Ali Fauzi menjadi sejarah bagi UMM sebagai institusi pendidikan tinggi yang berhasil meluluskan mantan teroris.

Diketahui bahwa Ali Fauzi merupakan mantan pembuat bom dalam kelompok Jemaah Islamiyah. Dia tak lain adalah adik dari trio pelaku bom Bali I, Amrozi, Ali Gufron, dan Ali Imron. Kedua kakaknya, Amrozi dan Ali Gufron dieksekusi mati pada 2008 silam, sementara Ali Imron harus menjalani hukuman penjara seumur hidup.

Tobat dari jalan keliru, Ali Fauzi kemudian menjadi salah satu penggerak deradikalisasi. Pria yang pernah mengikuti pelatihan militer di Filipina Selatan pada tahun 1990-an itu berinisiatif membuat tempat transit para napiter untuk meninggalkan kekerasan.

Menariknya, tempat yang dipilih menjadi lokasi deradikalisasi adalah Desa Tenggulun, Kecamatan Solokuro, Kabupaten Lamongan yang dulu pernah menjadi tempat menyimpan belasan toh bahan peledak pada tahun 2000-2009. Desa tersebut merupakan kampung halaman trio pelaku bom Bali I dan Ali Fauzi.

Beasiswa Pendidikan

ilustrasi beasiswa

bp2munnes.com ©2013 Merdeka.com

Rektor Universitas Muhammadiyah Malang, Fauzan menegaskan bahwa pihaknya membuka kesempatan bagi siapapun mantan teroris yang ingin menempuh pendidikan di civitas akademika tersebut.

Bahkan, Fauzan mengungkapkan bahwa UMM memiliki beasiswa pendidikan yang ditujukan kepada orang-orang lemah dan marginal. Selain ditujukan untuk calon mahasiswa dari keluarga dengan tingkat ekonomi kurang, beasiswa tersebut juga menyasar calon mahasiswa yang dari keluarga lemah dalam aspek keagamaan dan kemanusiaan, salah satunya mantan teroris.

"Tentu ada (beasiswa bagi mantan teroris). Kita ini kan ada beasiswa untuk orang-orang yang lemah dan marjinal, khususnya dalam aspek kemanusiaan," jelasnya, dikutip dari akun Instagram @malangraya_info, Jumat (24/2/2023).

Komentar Warganet

Informasi mengenai keberhasilan mantan teroris meraih gelar doktor dan peluang beasiswa pendidikan bagi keluarga mantan teroris yang diberikan UMM itu ramai dikomentari warganet.

“Kenapa harus beasiswa? Dipersilakan kuliah di UMM sudah sangat bagus. Ini malah bikin orang mikir jadi teroris aja biar dapet beasiswa,” selidik pemilik akun Instagram @havit.m.y.

“Kasih beasiswa buat anak kang parkir biar bapaknya berhenti jadi tukang parkir. Tukeran gitu, kalau berhenti jadi tukang parkir, anaknya bakal dapat beasiswa,” komentar @hi.zly.

“Apakah aku harus jadi teroris dulu biar dapat beasiswa?” komentar pemilik akun Instagram @lyraprisnaa.

(mdk/rka)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Rektor Unud:  Pungutan Wisman Harus Tingkatkan Kualitas Pariwisata Bali
Rektor Unud: Pungutan Wisman Harus Tingkatkan Kualitas Pariwisata Bali

Babak baru pariwisata Bali akan dimulai pada 14 Februari 2024 nanti dengan penerapan pungutan bagi wisatawan asing yang masuk Bali.

Baca Selengkapnya
Usai Baliho Lulusan Paling Memalukan, Presiden Jokowi Absen Dies Natalies ke-74 UGM
Usai Baliho Lulusan Paling Memalukan, Presiden Jokowi Absen Dies Natalies ke-74 UGM

Ketua BEM KM UGM Gielbran Muhammad Noor menyerahkan sertifikat ini kepada seorang mahasiswa lain yang memakai topeng wajah Jokowi.

Baca Selengkapnya
Eks Gubernur Jawa Barat Terima Gelar Doktor Bersama Tokoh Dunia Lain, Universitasnya Tuai Sorotan
Eks Gubernur Jawa Barat Terima Gelar Doktor Bersama Tokoh Dunia Lain, Universitasnya Tuai Sorotan

Berikut potret eks Gubernur Jawa Barat saat terima gelar Doktor bersama tokoh dunia lain.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Momen Ustaz Yusuf Mansur Raih Gelar Doktor dari Universitas Trisakti, Sang Istri Setia Mendampingi
Momen Ustaz Yusuf Mansur Raih Gelar Doktor dari Universitas Trisakti, Sang Istri Setia Mendampingi

Momen Ustaz Yusuf Mansur raih gelar doktor. Sosok istrinya yang setia mendampingi curi perhatian.

Baca Selengkapnya
Ternyata AHY Berotak Encer, Punya 3 Gelar Master dari Kampus Luar Negeri dan Raih Lulusan Terbaik di Akmil
Ternyata AHY Berotak Encer, Punya 3 Gelar Master dari Kampus Luar Negeri dan Raih Lulusan Terbaik di Akmil

Saat ini AHY kembali melanjutkan pendidikan S3 di Universitas Airlangga (Unair) untuk meraih gelar doktor.

Baca Selengkapnya
MUI Gelar Rapat Bahas Arya Wedakarna, Ini Hasilnya
MUI Gelar Rapat Bahas Arya Wedakarna, Ini Hasilnya

Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Bali Bali menggelar rapat yang dihadiri seluruh komponen ormas Islam di Denpasar, Rabu (3/1) sore.

Baca Selengkapnya
20 Petugas Pemilu di Bali Jatuh Sakit, Satu Orang Meninggal Dunia
20 Petugas Pemilu di Bali Jatuh Sakit, Satu Orang Meninggal Dunia

Sebanyak 20 orang petugas penyelenggara Pemilu 2024 di Bali jatuh sakit.

Baca Selengkapnya
Prof Romli Tolak jadi Saksi Meringankan Firli Bahuri, Polisi: Mestinya Balas Surat Panggilan Dengan Materi Keberatan
Prof Romli Tolak jadi Saksi Meringankan Firli Bahuri, Polisi: Mestinya Balas Surat Panggilan Dengan Materi Keberatan

Romli menolak saat diminta jadi saksi meringankan Firli Bahuri dalam kasus dugaan pemerasan mantan Mentan SYL

Baca Selengkapnya
Malang Nasib Istri di Aceh Timur, Ketakutan Listrik Padam Malah Dianiaya Suami
Malang Nasib Istri di Aceh Timur, Ketakutan Listrik Padam Malah Dianiaya Suami

Suami berinisial ZU (44 tahun) di Aceh Timur yang berprofesi sebagai PNS ditangkap polisi karena diduga menganiaya istrinya SA (28).

Baca Selengkapnya