Apakah Masa Depan Mobil Terbang Akan Terwujud?
Berikut sejarah kemunculan mobil terbang di dunia, yang telah dirangkum dari berbagai sumber. Yuk simak!
Berikut sejarah kemunculan mobil terbang di dunia, yang telah dirangkum dari berbagai sumber. Yuk simak!
Apakah Masa Depan Mobil Terbang Akan Terwujud?
Selama beberapa dekade, visi tentang mobil terbang telah menjadi obsesi bagi banyak orang. Bukan hanya sekadar khayalan, beberapa bahkan telah berusaha keras untuk mewujudkannya. Bayangkan saja betapa mengagumkannya melihat kendaraan terbang melintasi langit kota dengan elegan.
Hingga saat ini kendaraan terbang atau mobil udara belum diprodukai dan dipasarkan secara massal, Tapi seriring dengan kebutuhan manusia, bisa jadi kelak, akan banyak mobil terbang mengangkasa di langit-langit kota-kota besar dunia yang makin padat kendaraan.
-
Bagaimana Tesla membayangkan mobil masa depan? Nikola Tesla memvisualisasikan kendaraan yang mampu beroperasi secara mandiri dan membuat keputusan sendiri. Ia menggambarkan fungsi mobil self-driving, drone, dan robot otonom.
-
Mobil masa depan seperti apa yang dirancang oleh AI? AI mendesain mobil dengan menggunakan desain mobil kontemporer dari beberapa model, seperti Vauxhall/Opel Corsa, Ford Fiesta, dan Tesla Model Y.
-
Dimana taksi terbang akan beroperasi? Joby Aviation merupakan perusahaan pengembang taksi terbang asal AS. Mengutip KhaleejTimes, Jumat (26/4), dengan menggunakan taksi terbang, akan memangkas waktu perjalanan antara Abu Dhabi dan Dubai.
-
Mobil apa saja yang meluncur di 2024? Berikut 5 mobil baru yang telah diluncurkan pada tahun 2024: Hyundai Stargazer, Chery Omoda 5, Nissan Note e-Power, Mitsubishi XForce, Suzuki Carry Blind Van.
-
Bagaimana AI merancang mobil masa depan? AI mendesain mobil dengan menggunakan desain mobil kontemporer dari beberapa model, seperti Vauxhall/Opel Corsa, Ford Fiesta, dan Tesla Model Y.
Sejarah Mobil Terbang
Sejumlah ilmuwan dan insinyur telah mencoba menggabungkan konsep pesawat dan mobil sejak abad ke-20. Pada tahun 1917, Glenn Curtiss menciptakan "Autoplane," yang bisa dianggap sebagai mobil terbang pertama. Meskipun pencapaiannya hanya sedikit, ini membuka pintu bagi kemungkinan kendaraan masa depan yang bisa terbang.
Pada waktu itu, kendala utama adalah keterbatasan teknologi untuk mendukung kendaraan udara yang aman. Namun, dalam beberapa dekade terakhir, banyak perusahaan dan startup telah berusaha mewujudkan gagasan mobil terbang dengan berbagai konsep dan desain.
1. Koncepto Millenya
Sebuah mobil terbang asal Filipina yang dilengkapi dengan delapan rotor, berfungsi seperti drone besar yang dirancang untuk mengangkut penumpang.
2. EHang 216
Diproduksi oleh perusahaan Tiongkok sejak 2017, EHang 216 adalah drone berbentuk mobil terbang yang telah menjalani serangkaian uji coba penerbangan. Mampu mengangkut dua penumpang dengan aman dan nyaman.
3. XPENG X2
XPENG Motors di Tiongkok telah mengembangkan smart flying car yang dikenal sebagai XPENG X2. Meskipun bukan mobil terbang konvensional, XPENG X2 dilengkapi dengan fitur semi-otonom untuk meningkatkan kenyamanan dan keselamatan pengguna.
Hambatan Operasional
Regulasi dan izin operasional yang tepat harus dikembangkan untuk memastikan keselamatan pengguna. Kolaborasi antara pemerintah, regulator, dan industri menjadi kunci untuk menciptakan lingkungan yang sesuai bagi mobil terbang.
Dengan terus berkembangnya teknologi dan kerja sama antar sektor, impian tentang mobil terbang mungkin saja menjadi kenyataan di masa depan. Namun, masih ada banyak tantangan yang harus diatasi sebelum mobil terbang dapat diadopsi secara luas.
Mobil terbang yang dimaksud menyerupai sebuah drone yang dapat berisi penumpang dan barang. Salah satu fungsinya adalah untuk lebih mudah menjangkau daerah-daerah yang sulit ditempuh melalui jalan darat dan perbukitan.
Berapa Harga Taksi Terbang?
Dimensi kendaraan ini tinggi 1,7 meter dan lebar 5,6 meter. Memiliki kemampuan bisa terbang, tidak heran kalah EHang 216 mempunyai harga yang cukup fantastis. Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo pada tahun 2021 pernah mengungkap bahwa EHang dibanderol Rp 8 miliar.