Caleg Gagal PPP Ditangkap di Apartemen Kawasan Jaksel karena Narkoba, Ini Faktanya
SA diketahui pernah maju sebagai anggota legislatif dari Kota Tangerang.
Caleg Gagal PPP Ditangkap di Apartemen Kawasan Jaksel karena Narkoba, Ini Faktanya
Polisi menangkap perempuan berinisial SA, bakal calon anggota Legislatif dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada kasus narkoba. SA diketahui pernah maju sebagai anggota legislatif dari Kota Tangerang.
"Dulunya beberapa waktu yang lalu, pada saat pelaksanaan Pemilu dan Pileg, pernah menjadi bakal calon legislatif dari wilayah Kota Tangerang," kata Kapolsek Metro Gambir Jakarta, Kompol Jamalinus LP Nababan, Senin (8/7).
SA ditangkap hari Minggu kemarin di salah satu apartemen kawasan Taman Rasuna Said, Jakarta Selatan. Dia lantas diamankan ke Polsek Metro Gambir, Jakarta Pusat.
"Diduga kuat penyalahgunaan narkotika dan psikotropika," terang Jamalinus.
Dari lokasi tersebut, SA diamankan bersama wanita salah satu anggota keluarganya inisial MA (20).
"Setelah melakukan penyelidikan dan pemeriksaan pada saat diamankan pada wanita inisial SA ini, ditemukan satu klip plastik diduga kuat berisi ataupun bekas dari salah satu narkoba jenis inex," bebernya.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, urine SA positif mengandung amphetamine, Methaphetamine dan benzodiazepine.
Selain itu berdasarkan pemeriksaan handphone, diketahui percakapan yang menunjukkan SA mengalami sakit kepala usai mengonsumsi inex.
"Ada kata-katanya menyebutkan bahwa kepala dari SA ini cukup pusing, kemungkinan gara gara I. Nah I ini dugaan kami adalah Inex," lanjut Jamalinus.