Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cara Polisi Ikut Tekan Stunting di Jatim, Pakai 'Centing Jawi Wetan'

Cara Polisi Ikut Tekan Stunting di Jatim, Pakai 'Centing Jawi Wetan' Kabid Dokkes Polda Jatim Kombes Pol dr Erwin Zainul Hakim. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Untuk mencegah dan menanggulangi permasalahan stunting Polda Jatim melahirkan inovasi aplikasi Si Centing Jawi Wetan atau Sistem Informasi Cegah Stunting Jawa Timur. Aplikasi ini, nantinya dapat mendigitalisasi proses di posyandu dan terkoneksi langsung dengan Rumah Sakit Bhayangkara.

Aplikasi yang digagas oleh Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Biddokkes) Polda Jatim ini telah diluncurkan dalam rangka momentum hari Bhayangkara ke 77.

"Alhamdulillah atas petunjuk bapak Kapolda Jatim, kita meluncurkan layanan aplikasi Si Centing Jawi Wetan. Aplikasi ini merupakan aplikasi yang terintegrasi dan bersifat holistik dalam penanganan stunting dengan basic rumah sakit Bhayangkara," ujar Kabid Dokkes Polda Jatim Kombes dr Erwin Zainul Hakim, Selasa(27/6).

Orang lain juga bertanya?

Menurut mantan Kabiddokkes Polda NTB ini, masalah stunting dapat dilihat dari hulu dan hilir. Mulai dari faktor penyebab hingga solusi atau penanganan yang perlu di berikan. Selain itu, menurutnya dalam aplikasi ini tersedia layanan informasi dan konsultasi bagi masyarakat, khususnya yang mengalami stunting.

"Aplikasi ini mendigitalisasi proses-proses yang dilakukan di posyandu menjadi semudah proses-proses digital. Orang cukup menimbang dan memasukkan data habis itu tahu tabelnya dimana, kemudian hasilnya akan dibaca dan dievaluasi oleh dokter gizi dan dokter anak,"ujarnya.

Kombes Pol Erwin menambahkan, aplikasi ini juga menyediakan layanan untuk pasien bertemu atau datang ke RS Bhayangkara. Setelah mendapatkan penilaian dari RS Bhayangkara bisa masuk dalam program Hospital Parenting Stunting dimana rumah sakit akan memberikan pelayanan holistik keseluruhan mulai dari pemeriksaan kesehatan, pengobatan, terapi, pemberian makanan tambahan bahkan pemberian santunan bagi keluarganya jika dirasa perlu.

Sehingga diharapkan, bukan hanya perbaikan gizi anaknya namun juga edukasi keluarganya dan solusi dalam rangka perbaikan ekonomi.

"Diharapkan upaya kecil dengan basic RS Bhayangkara, kebetulan ada 8 rumah sakit di Jawa Timur, kita berharap secara bertahap dapat membantu terkait masalah stunting dengan melakukan evaluasi tiga bulan sekali. Agar program ini dapat berjalan secara simultan," katanya.

Bagaimana cara masyarakat mengakses aplikasi ini? Kombes Pol dr Erwin menjelaskan, kedepan bisa di akses melalui Play Store/App Store atau hubungi Polsek terdekat, Bhabinkamtibmas maupun RS Bhayangkara.

"Kita sudah berkoordinasi dengan semua jajaran Polda Jatim dan RS Bhayangkara untuk memberi kemudahan bagi masyarakat dalam mendapatkan manfaat dari aplikasi ini," ujarnya.

Bahkan Kapolri Jenderal Polisi Lystio Sigit saat kunjungan tugas di Polda Jatim beberapa waktu lalu berharap, aplikasi ini bisa menjadi pilot project untuk bisa di lakukan di seluruh jajaran Polda se Indonesia.

Selain aplikasi ini, pihak Pusdokkes Polri juga menyiapkan aplikasi Tanya Dokkes Presisi yang diperuntukkan untuk khusus anggota Polri dalam rangka pelayanan kesehatan dan data base kesehatan anggota Polri. (mdk/rhm)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pertama di Indonesia, Jumlah Penduduk dan Angka Kelahiran di Jatim Bisa Dilihat Tiap Detik
Pertama di Indonesia, Jumlah Penduduk dan Angka Kelahiran di Jatim Bisa Dilihat Tiap Detik

Kasus stunting di Jatim turun di bawah target nasional

Baca Selengkapnya
Kepala BKKBN Puji Penurunan Stunting di Jawa Tengah, Bonus Demografi Sudah Dirasakan
Kepala BKKBN Puji Penurunan Stunting di Jawa Tengah, Bonus Demografi Sudah Dirasakan

Angka total fertility rate di Jawa Tengah sudah 2,09 dari target 2,1

Baca Selengkapnya
Kasus Stunting Jateng Tinggal 11,9%, Ganjar: Contoh Baik Ini Bisa Dipakai di Tempat Lain
Kasus Stunting Jateng Tinggal 11,9%, Ganjar: Contoh Baik Ini Bisa Dipakai di Tempat Lain

Ganjar mengupayakan penurunan stunting dan kemiskinan ekstrem di Jawa Tengah melalui kebijakan dan program pilot project bersama Pemda.

Baca Selengkapnya
Ini Program-Program Andalan Ganjar untuk Tekan Stunting sampai Turun jadi 11,9%
Ini Program-Program Andalan Ganjar untuk Tekan Stunting sampai Turun jadi 11,9%

Ini Program-Program Andalan Ganjar untuk Tekan Stunting sampai Turun jadi 11,9%

Baca Selengkapnya
Adu Solusi: Strategi 3 Capres Berantas Stunting
Adu Solusi: Strategi 3 Capres Berantas Stunting

Stunting menjadi salah satu masalah besar pemerintah. Presiden Jokowi menargetkan kasus stunting turun di angka 14 persen pada tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Raih Penghargaan Satyalencana Wira Karya, Ini Program Andalan Ganjar Turunkan Stunting
Raih Penghargaan Satyalencana Wira Karya, Ini Program Andalan Ganjar Turunkan Stunting

Dalam kurun waktu empat tahun terakhir, Ganjar dianggap sukses menurunkan stunting.

Baca Selengkapnya
BPIP Launching Program Gotong Royong Tangani Stunting di Banyuwangi
BPIP Launching Program Gotong Royong Tangani Stunting di Banyuwangi

Menteri Koordinator Politik, Hukum dan HAM RI Mahfud MD melaunchingnya langsung.

Baca Selengkapnya
Rembug Stunting jadi Upaya Pemkot Bandung Akselerasi Penurunan Stunting
Rembug Stunting jadi Upaya Pemkot Bandung Akselerasi Penurunan Stunting

Dari 26 persen menjadi 19 persen. Namun, angka itu masih jauh dari target yang sudah ditetapkan oleh pemerintah pusat yakni 14 persen.

Baca Selengkapnya
Dilengkapi BPJS, 11 Ribu Kader Posyandu Banyuwangi Tancap Gas Berburu Stunting
Dilengkapi BPJS, 11 Ribu Kader Posyandu Banyuwangi Tancap Gas Berburu Stunting

Pada 2022, stunting di Banyuwangi mencapai 2.780 kasus. Ini semua terinci by name by addres.

Baca Selengkapnya
Stunting Jadi Ancaman Kualitas Masyarakat Indonesia, Apa Solusinya?
Stunting Jadi Ancaman Kualitas Masyarakat Indonesia, Apa Solusinya?

Berdasarkan RPJMN 2020- 2024, prevalensi stunting ditargetkan turun hingga 14 persen pada 2023.

Baca Selengkapnya
227 Pimpinan dan Pegawai BPIP jadi Bapak Asuh Anak Stunting
227 Pimpinan dan Pegawai BPIP jadi Bapak Asuh Anak Stunting

Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) gerakkan seluruh unsur untuk bergotong royong tekan kasus stunting di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Seluruh ASN di Jember Wajib Punya Anak Asuh, Ini Alasan Mendesak di Baliknya
Seluruh ASN di Jember Wajib Punya Anak Asuh, Ini Alasan Mendesak di Baliknya

Pemkab Jember ingin mengurangi dampak buruk berkepanjangan

Baca Selengkapnya