Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cek jalur mudik, Kakorlantas pantau pembangunan flyover Dermoleng

Cek jalur mudik, Kakorlantas pantau pembangunan flyover Dermoleng Irjen Royke Lumowa. ©2017 Merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - Kakorlantas Polri Irjen Royke Lumowa bersama dengan Jasa Raharja, Kementerian Perhubungan dan Kementerian Pekerjaan Umum memantau langsung persiapan jalur mudik 2017 di wilayah Pantura dan sekitarnya. Pemantauan jalur mudik akan berlangsung selama empat hari, dari Rabu (3/5) sampai dengan Sabtu (6/5).

Royke dan rombongan memulai perjalanan dari Jakarta menuju Semarang untuk melihat kesiapan tol Brebes-Semarang. Pemantauan kemudian dilanjutkan ke jalur Pantura yang berpotensi kemacetan.

"Ini adalah survei yang sekaligus kami gunakan sebagai rapat mobile dengan pihak Kemenhub, PU-Pera dan jasa marga. Ini rapat berjalan kami yang kelima Sejak 19 Januari," kata Royke di sela-sela memantau pengerjaan flyover Dermoleng, Brebes, Jawa Tengah, Rabu (3/5).

Orang lain juga bertanya?

Dia berharap semua proses pembangunan flyover itu berjalan dengan baik. Terlebih butuh waktu panjang untuk merampungkan pengerjaan pembangunan flyover tersebut.

Saat memantau, Royke menyempatkan melihat langsung proses pengerjaan flyover Dermoleng. Di mana flyover ini sengaja dibangun untuk meminimalisir kemacetan akibat penutupan perlintasan kereta api.

"Ini merupakan titik terpadat yang terjadi tempo hari karena melintasi lintasan sebidang kereta api. Diharapkan dapat mengurangi kemacetan di atas 60 persen," ujar dia.

Jenderal bintang dua ini mengungkapkan pada mudik 2017 akan ada penambahan exit tol. Bila tahun lalu tol hanya sampai Brexit, maka tahun ini ditargetkan sampai Semarang.

Dikatakan dia, pihaknya pun akan terus melakukan pemantauan langsung kesiapan jalur mudik. Hal itu dilakukan untuk meminimalisir hambatan-hambatan saat mudik berlangsung.

"Pemantauan berkala memang terus kita lakukan. Hampir setiap saat berkunjung ke sini, biar teman-teman di lapangan terpacu dan termotivasi, karena terus dikunjungi dari pusat. Itu juga memang tujuan kami," tandas Royke. (mdk/eko)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Demi Urai Kemacetan, Korlantas Polri Terapkan Sejumlah Rekayasa Lalin di Tol Japek saat Arus Balik
Demi Urai Kemacetan, Korlantas Polri Terapkan Sejumlah Rekayasa Lalin di Tol Japek saat Arus Balik

Korlantas Polri memberlakukan rekayasa lalu lintas (lalin) contraflow di Jalan Tol Jakarta-Cikampek (Japek) arah Jakarta

Baca Selengkapnya
Jelang Mudik 2024, Ini Daerah-Daerah yang Butuh Perhatian Khusus karena Diprediksi Dipadati Pemudik
Jelang Mudik 2024, Ini Daerah-Daerah yang Butuh Perhatian Khusus karena Diprediksi Dipadati Pemudik

Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memetakan beberapa wilayah yang perlu mendapat perhatian khusus pada saat musim mudik 2024.

Baca Selengkapnya
Serba-serbi Jalur Pantura Jelang Arus Mudik Lebaran 2024, Ini Daftar Jalur Alternatif hingga Jasa Tambal Ban Gratis
Serba-serbi Jalur Pantura Jelang Arus Mudik Lebaran 2024, Ini Daftar Jalur Alternatif hingga Jasa Tambal Ban Gratis

Simak artikel ini agar mudikmu lancar tanpa hambatan.

Baca Selengkapnya
Kapolri dan Panglima TNI Pantau Arus Balik Lebaran 2024 dari Udara
Kapolri dan Panglima TNI Pantau Arus Balik Lebaran 2024 dari Udara

Kapolri dan Panglima TNI Pantau Arus Balik Lebaran 2024 dari Udara

Baca Selengkapnya
Kapolri Naik Heli Bareng Menkopolhukam Tinjau Kesiapan Arus Mudik di Merak
Kapolri Naik Heli Bareng Menkopolhukam Tinjau Kesiapan Arus Mudik di Merak

Keduanya menaiki helikopter dan melihat langsung situasi Pelabuhan Merak melalui pantauan udara.

Baca Selengkapnya
Kapolri Naik Heli Bareng Menko Polhukam Tinjau Kesiapan Arus Mudik di Merak
Kapolri Naik Heli Bareng Menko Polhukam Tinjau Kesiapan Arus Mudik di Merak

Keduanya melakukan pemantauan dari Lapangan Silang Monas menuju Pelabuhan Merak Banten

Baca Selengkapnya
Arus Balik Lebaran 2024, Contraflow Tol Cikampek Ditambah Jadi Tiga Lajur
Arus Balik Lebaran 2024, Contraflow Tol Cikampek Ditambah Jadi Tiga Lajur

Mulai dari KM 66 sampai dengan KM 47 akan diterapkan contraflow tiga lajur.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Kepadatan Arus Mudik di Gilimanuk-Ketapang
Antisipasi Kepadatan Arus Mudik di Gilimanuk-Ketapang

Penambahan buffer zone untuk mengantisipasi antrean kendaraan yang hendak menyeberang.

Baca Selengkapnya
Apel Gelar Pasukan Ops Ketupat, Kapolri Ungkap Strategi Wujudkan Mudik Aman dan Nyaman
Apel Gelar Pasukan Ops Ketupat, Kapolri Ungkap Strategi Wujudkan Mudik Aman dan Nyaman

Sebanyak 155 ribu personel gabungan TNI, Polri dan stakeholder terkait

Baca Selengkapnya
Catat! Ini Deretan Titik Krusial Arus Mudik di Jalan Tol Darat dan Jalur Laut
Catat! Ini Deretan Titik Krusial Arus Mudik di Jalan Tol Darat dan Jalur Laut

Menteri Budi Karya beberkan titik-titik krusial rawan macet total saat musim mudik lebaran.

Baca Selengkapnya
Intip Persiapan Pemerintah Amankan Arus Mudik Libur Natal & Tahun Baru
Intip Persiapan Pemerintah Amankan Arus Mudik Libur Natal & Tahun Baru

Budi Karya Sumadi memprediksi puncak arus mudik dan arus balik bakal jatuh pada dua hari sebelum dan sesudah Natal

Baca Selengkapnya
Tinjau Proyek Rel Layang Solo, Menhub Ubah Simpang Tujuh Jadi Simpang Empat
Tinjau Proyek Rel Layang Solo, Menhub Ubah Simpang Tujuh Jadi Simpang Empat

Budi menerangkan, keberadaan rel layang juga memungkinkan untuk integrasi dengan KA Bandara Adi Soemarmo.

Baca Selengkapnya