FOTO: Penampakan Banjir Rob Rendam Pesisir Utara Jakarta, Warga Dievakuasi Naik Buldoser
Banjir rob hari ini merupakan banjir yang tertinggi dalam tiga hari terakhir. Ketinggian banjir limpahan air laut ini mencapai satu meter.
Warga menyelamatkan anjing peliharaannya saat banjir rob merendam kawasan Muara Angke, Jakarta Utara, Senin (18/11/2024). Banjir rob hari ini merupakan banjir yang tertinggi dalam tiga hari terakhir. Ketinggian banjir limpahan air laut ini mencapai satu meter.
Sejumlah warga yang merupakan penumpang kapal penyeberangan tampak dievakuasi menggunakan buldoser ketika banjir rob menggenangi kawasan Muara Angke, Jakarta Utara, Senin (18/11/2024).
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta sebelumnya mengeluarkan peringatan waspada banjir pesisir atau rob hingga 21 November 2024 di 10 wilayah Jakarta. Peringatan dini juga telah dirilis pada 14 November 2024.
Menurut Kepala BPBD Jakarta Isnawa Adji, merujuk informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), potensi banjir rob disebabkan beberapa fenomena. Mulai dari pasang surut air laut hingga fenomena supermoon.
"Akibat adanya fenomena pasang maksimum air laut bersamaan dengan fenomena Supermoon yang berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum berupa banjir pesisir atau rob di wilayah pesisir utara Jakarta," kata Isnawa dalam keterangan tertulis, Minggu (17/11).
Oleh sebab itu, 10 wilayah di pesisir utara Jakarta diimbau untuk waspada. 10 wilayah pesisir itu antara lain Kamal Muara, Kapuk Muara, Penjaringan, Pluit, Ancol, Kamal, Marunda, Cilincing, Kalibaru dan Muara Angke.
"Diimbau agar dapat mengantisipasi dampak pasang maksimum air laut yang berpotensi terjadinya banjir pesisir," ucap Isnawa.
Lebih lanjut, warga di kawasan pesisir juga disarankan untuk mengecek secara berkala informasi mengenai gelombang air laut di sejumlah laman media sosial dan laman resmi milik BPBD Jakarta.
"Bila menemukan keadaan darurat yang membutuhkan pertolongan, segera hubungi Call Center Jakarta Siaga 112," pungkas dia.
Sejumlah warga beraktivitas di tengah banjir rob yang merendam kawasan Muara Angke, Jakarta Utara, Senin (18/11/2024).
Sejumlah warga yang merupakan penumpang kapal penyeberangan tampak dievakuasi menggunakan buldoser ketika banjir rob menggenangi kawasan Muara Angke, Jakarta Utara, Senin (18/11/2024).