Ketua Esoterika Forum Spiritualitas, Denny JA, menyerahkan empat lukisan kepada Pastor Kepala Paroki Gereja Katolik Santo Servatius, Kampung Sawah, Bekasi. Foto: Dok. Denny JA
FOTO: Pesan Kuat untuk Perdamaian dan Kerukunan Beragama lewat Lukisan Paus Berteknologi AI
Lukisan-lukisan tersebut merupakan hasil karya Denny JA yang dibantu oleh teknologi Artificial Intelligence (AI). Foto: Dok. Denny JA
Acara penyerahan tersebut berlangsung pada Rabu 24 Juli 2024 dan dihadiri beberapa tokoh lintas agama dan masyarakat setempat. Foto: Dok. Denny JA
Lukisan-lukisan yang diserahkan menggambarkan Paus yang sedang membersihkan kaki orang-orang dari berbagai latar belakang. Foto: Dok. Denny JA
Gambar ini menjadi simbol kuat bagi perdamaian dan kerukunan beragama, mengingatkan pentingnya saling menghormati demi kebaikan bersama. Foto: Dok. Denny JA
Pastor Kepala Paroki Gereja Katolik Santo Servatius juga sempat menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada Denny JA dalam sambutannya. Foto: Dok. Denny JA
Para hadirin tampak antusias dan terinspirasi oleh pesan yang disampaikan melalui lukisan-lukisan tersebut. Foto: Dok. Denny JA
Lukisan-lukisan ini akan dipajang di Gereja Katolik Santo Servatius sebagai pengingat akan pentingnya nilai-nilai toleransi dan cinta kasih dalam kehidupan sehari-hari. Foto: Dok. Denny JA
Kedatangan Paus Fransiskus, pemimpin gereja Katolik dunia di Indonesia itu merupakan peristiwa yang sangat dinantikan terutama oleh umat Katolik di Indonesia.