Geramnya Kajari Siak, Kapolsek Diduga Bawa Tahanan Titipan Kasus Korupsi Keluar Sel lalu ke Kebun Sawit
Kapolsek harusnya meminta izin ke kejaksaan jika mau membawa tahanan titipan itu keluar sel.
Tahanan bernama Suparmin itu merupakan titipan Kejari Siak.
Geramnya Kajari Siak, Kapolsek Diduga Bawa Tahanan Titipan Kasus Korupsi Keluar Sel lalu ke Kebun Sawit
Kapolsek Bungaraya AKP Selamet ketahuan membawa tahanan kasus korupsi di Kabupaten Siak, Riau keluar dari sel dan menuju perkebunan sawit. Tahanan bernama Suparmin itu merupakan titipan Kejari Siak.
Kepala Kejaksaan Negeri Siak, Tri Mukti Anggoro, naik pitam mendengar kabar tersebut. Apalagi, Kapolsek tersebut tidak meminta izin kepadanya untuk membawa tahanan keluar dari sel dengan alasan berobat. Parahnya lagi, dalam foto yang beredar tahanan itu dibawa ke perkebunan sawit.
"Polsek itu di depannya ada Puskesmas, fasilitas lengkap. Kok jauh betul kapolsek ajak tahanan berobat tanpa izin kita."
Kata Kajari, Rabu (18/10).
@merdeka.com
Suparmin merupakan tahanan yang dititipkan jaksa ke Polsek Bungaraya. Karena itu, kapolsek tersebut harus meminta izin ke kejaksaan jika mau membawa tahanan keluar sel.
"Seharusnya izin dulu, karena tahanan titipan kita. Kita titip di polsek karena tahanan lapas Siak belum mau terima titipan tahanan penyidikan," jelas Kajari.
Kajari mengakui tahanan itu memang pernah mengeluh sakit lalu dibawa ke Puskesmas di depan Polsek Bungaraya. Hasil pemeriksaan dokter, sakit yang diderita Suparmin tidak begitu mengkhawatirkan.
"Dokter menyatakan tak ada alasan yang mengkhawatirkan," ucap Tri Mukti.
Kapolsek Diperiksa Propam
Usai kejadian tersebut, Kapolsek Bungaraya di Siak AKP Selamet diperiksa Propam. Perwira pertama itu diperiksa karena nekat membawa tahanan kasus korupsi pupuk subsidi keluar dan melihat kebun sawit diduga miliknya.
Aksi nekat kapolsek terekam video dan foto yang kini tersebar luas. Kapolres Siak AKBP Asep membenarkan video beredar tersebut.
"Iya betul. Sementara masih pemeriksaan Propam," tegas Asep.
Asep belum mau menjelaskan alasan anak buahnya membawa tahanan pelesiran ke kebun sawit. Sebab, kasusnya masih terus didalami.
"Kita tunggu hasil riksa Propam. Memang titipan jaksa di polsek," jelas Asep.
Suparmin diduga korupsi dalam penyalahgunaan pupuk subsidi di Kecamatan Kerinci Kanan, Siak. Kasusnya ditangani Kejari Siak.
Suparmin ditahan Kejari Siak setelah dijemput paksa pada 4 Oktober 2023. Kejari menilai Suparmin tidak koperatif menjalani proses hukum di kejaksaan.
Suparmin diduga mendapat keistimewaan setelah dititipkan ke tahanan Polsek Bungaraya. Suparmin keluar dari sel didampingi Kapolsek.
Dalam rekaman video yang diterima merdeka.com, Suparmin menggunakan sarung dan kopiah atau peci menumpang mobil Honda CRV warna silver. Di mobil tersebut diduga terdapat Kapolsek Bungaraya AKP Selamet.
Dari informasi yang didapat, video itu diambil pada Sabtu, 14 Oktober 2023. Lokasinya di sebuah kebun kelapa sawit yang disinyalir milik tersangka Suparmin. Mereka lalu turun dari mobil dan jalan-jalan di dalam perkebunan sawit itu.