Harta Kekayaan Aulia Rachman, Plt Wali Kota Medan Gantikan Bobby Nasution, Punya Utang Rp1,5 M
Aulia Rachman pernah menjabat sebagai anggota DPRD Kota Medan sejak 2019
Aulia Rachman resmi menjabat sebagai Plt Wali Kota Medan mulai Selasa (24/9) kemarin. Dia menggantikan sementara Wali Kota Medan saat ini, Bobby Nasution yang tengah maju dalam kontestasi Pilkada Sumatera Utara (Sumut) 2024.
Sosok Aulia Rachman juga dikenal sebagai politikus PSI. Sebelum menjadi kepala daerah, dia juga pengusaha tersohor di Kota Medan. Dia juga menjabat sebagai anggota DPRD Kota Medan sejak 2019 sampai akhirnya mengundurkan diri karena maju dalam Pilkada Kota Medan 2020.
Mengutip dari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggaraan Negara (LHKPN) yang dipublis Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), total kekayaan Aulia sampai tahun 2023 mencapai Rp4.905.319.167. Tetapi, Aulia memiliki utang Rp1.563.612.419.
Dia tercatat memiliki sejumlah tanah dan bangunan dengan total nilai Rp4.124.943.000. Tanah dan Bangunan yang dimiliki Aulia mayoritas ada di Medan. Hanya satu yang ada di Jakarta Timur yang disebut sebagai hadiah.
Dia juga memiliki harta bergerak berupa mobil dengan total nilai Rp720.000.000. Yakni Mercedes Benz 2011, Toyota Hardtop 1981 dan Jimni Mini Jeep 2021.
Aulia juga memiliki harta setara kas dengan nilai Rp50.376.167 dan harta lainnya yang disebut secara rinci dengan nilai Rp10.000.000. Aulia juga memiliki utang Rp1.563.612.419.