Kasus Positif Covid-19 di Kaltim jadi 9 Orang, 5 Ada di Balikpapan
Merdeka.com - Kasus positif virus Corona (Covid-19) di Kalimantan Timur hari ini bertambah 6 kasus jadi total 9 kasus, setelah Kamis (19/3) kemarin, hanya 3 kasus.
Tambahan 6 kasus positif baru itu, 5 berada di kota Balikpapan, dan 1 lagi di Kutai Kartanegara. Dengan begitu, jika dirinci per hari ini, Samarinda 1 kasus positif, Balikpapan 6 kasus dan Kutai Kartanegara 2 kasus.
"Ada data yang dikoreksi. Di pengumuman televisi, Kaltim 10 kasus. Ternyata, 1 di antaranya selisih (salah entri), bukan Kaltim. Jadi, Kaltim cuma ada penambahan 6 kasus," kata Plt Kadinkes Provinsi Kalimantan Timur Andi M Ishak, dalam penjelasan resmi, Jumat (20/3) petang.
-
Kapan kasus Covid-19 meningkat? Kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Apa yang meningkat tajam di Kalimantan Timur tahun 2023? Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kalimantan Timur (Kaltim) tahun 2023 mencapai 78,20, meningkat 0,84 poin (1,09 persen) dibandingkan tahun sebelumnya (77,36).
-
Kenapa kasus Covid-19 naik? Kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Kapan Covid-19 pertama kali terkonfirmasi di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan IPM Kalimantan Timur mengalami peningkatan? Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kalimantan Timur (Kaltim) tahun 2023 mencapai 78,20, meningkat 0,84 poin (1,09 persen) dibandingkan tahun sebelumnya (77,36).
-
Siapa yang mengumumkan kasus Covid-19 pertama di Indonesia? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
Ishak merinci, 6 pasien di Balikpapan, 5 di antaranya diisolasi di RSUD Kanujoso, dan 1 di RS Pertamina. Sementara di RS AM Parikesit di Tenggarong Kutai Kartanegara 2 pasien, serta di RSUD AW Syachranie Samarinda mengisolasi 1 pasien.
"Detailnya pasien di Balikpapan 3 perempuan dan 3 laki-laki usia 34-49 tahun. Di Tenggarong 2 perempuan usia 29 dan 36 tahun. Dan di Samarinda, perempuan usia 37 tahun. Kesemuanya masih diisolasi," ujar Ishak.
Ishak merinci, 3 dari 5 kasus baru di Balikpapan, juga usai bepergian dari Bogor, bersamaan dengan 1 pasien positif di Samarinda. "Sementara, 2 pasien lainnya di Balikpapan ini, usai bepergian ke Jepang dan Jakarta," sebut Ishak.
Sedangkan tambahan 1 kasus di Kutai Kartanegara, juga usai bepergian dari Jakarta. "Rata-rata 6 pasien baru positif Covid-19 hari ini, rata-rata mengeluhkan batuk, demam, sakit tenggorokan," tambah Ishak.
Ishak juga melansir, hari ini tercatat ada 561 warga Kaltim masuk status Orang Dalam Pemantauan (ODP). Di mana, Balikpapan paling banyak mencapai 201 orang. Data itu hasil dari tracing, informasi KKP, dan laporan call center. "Dari 561 ODP, yang masih dalam pemantauan ada 426 orang. Sisanya, 135 selesai pemantauan," ungkap Ishak.
Sementara, untuk pasien dalam pengawasan (PDP) Covid-19 di Kaltim, tercatat ada 46 kasus. "Ada 7 PDP baru hari ini. Rinciannya, di Samarinda 5 PDP, Kukar 1 PDP, dan Berau 1 PDP," demikian Ishak.
(mdk/bal)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Temuan kasus Covid-19 kembali memantik kekhawatiran. Di Bali, ditemukan 43 kasus sejak awal Desember 2024.
Baca SelengkapnyaKemenkes juga melaporkan kasus Covid-19 terkonfirmasi per 12 Desember 2023 mencapai 6.815.576 kasus atau bertambah sekitar 298 pasien dalam sepekan terakhir.
Baca SelengkapnyaKemenkes RI sudah mengirimkan vaksin Inavac ke Dinkes Sumsel.
Baca SelengkapnyaNgabila berujar, empat kasus ini merupakan temuan yang berbeda dan tak berkaitan satu sama lain.
Baca SelengkapnyaSejumlah pasien demam berdarah dengue sampai saat ini masih menjalani rawat inap.
Baca SelengkapnyaDinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta mengungkapkan tiga penyebab kenaikan kasus Covid-19.
Baca SelengkapnyaDua kasus kematian baru dari pasien Covid-19 pada Desember 2023.
Baca SelengkapnyaTren kenaikan kasus mingguan Covid-19 nasional per 9 Desember 2023 dilaporkan menyentuh angka 554 kasus positif.
Baca SelengkapnyaDinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jawa Tengah (Jateng) mengungkapkan kenaikan kasus Covid-19 di wilayahnya.
Baca SelengkapnyaKemenkes merekomendasikan masyarakat untuk melengkapi vaksinasi Covid-19 di tengah kasus yang kembali melonjak.
Baca SelengkapnyaKepala sebuah klinik di Tokyo, Ando Sakuro mengatakan bahwa sepuluh orang telah teruji positif setiap hari sejak akhir Juni.
Baca SelengkapnyaPenemuan kasus yang dihimpun per tanggal 6-23 Desember 2023 sebanyak 5 kasus.
Baca Selengkapnya