Kecelakaan di Depok, Driver Ojol dan Penumpang Masuk Kolong Mobil dan Terseret Sejauh 15 Meter
Akibat terseret di aspal, korban mengalami luka sobek parah.
Kecelakaan tersebut terjadi di Jalan KSU, Kecamatan Cilodong, Depok.
Kecelakaan di Depok, Driver Ojol dan Penumpang Masuk Kolong Mobil dan Terseret Sejauh 15 Meter
Dua orang pengendara motor mengalami kecelakaan dan masuk ke kolong mobil. Korban terseret hingga 15 meter dan mengalami luka di kepala, pinggang, dan kaki. Akibat terseret di aspal, korban mengalami luka sobek parah.
Kecelakaan tersebut terjadi di Jalan KSU, Kecamatan Cilodong, Depok. Kendaraan yang terlibat adalah motor yang merupakan ojek online dengan mobil. Korban langsung dibawa ke rumah sakit karena sudah merintih kesakitan.
Putra, karyawan salah satu rumah makan mengatakan, dirinya tidak mengetahui kejadian awalnya. Namun ketika mendengar ribut-ribut dia melihat korban sudah terseret di bawah kolong mobil.
Sedangkan korban sedang kesakitan. Warga berupaya mengeluarkan korban dari bawah kolong mobil dengan perlahan.
“Pas saya lihat sudah kejadian, posisi orang sudah ketabrak, sudah dibawah mobil,” katanya, Sabtu (14/10).
Ketika warga sedang mendorong mobil, korban terus-terusan meraung kesakitan. Setelah mobil didorong mundur akhirnya kedua korban berhasil dikeluarkan dari kolong mobil.
“Tadi bantu semua untuk mundurin mobil supaya korban ngga kegencet. Kita dorong mobil ke belakang biar korban ngga kejepit,”
ungkapnya.
merdeka.com
Korban luka berjumlah dua orang. Mereka adalah driver ojek online dan penumpang.
“Korban naik motor, penumpang ojol. Drivernya juga luka ikut keseret,” ungkapnya.
Mobil yang menyeret kedua korban diketahui sedang melakukan uji kendaraan.
Mobil dikendarai oleh mekanik bengkel yang ada di sekitar lokasi.
“Iya kalau ngga salah orang bengkel lagi test drive,” katanya.
Heri, warga lainnya mengatakan ketika dia melihat, posisi motor ada di depan mobil. Ojek online yang sedang membawa penumpang itu terseret terkena aspal 15 meter. Mobil baru terhenti di depan rumah makan.
“Posisi korban sudah tergeletak, korban di bawah mobil. Mobil didorong ke belakang. Posisi korban ada di depan mobil,”
katanya.
merdeka.com
Luka yang diderita kedua korban cukup parah. Petugas Dinas Perhubungan tiba di lokasi dan langsung membawa kedua korban ke rumah sakit.
“Kalau lihat tadi sih lukanya parah,” pungkasnya.