Ma'ruf Amin: Jokowi dan Anwar Ibrahim Sama-Sama Kencang Bela Palestina
Ma'ruf juga menyinggung soal perlindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) khususnya yang bekerja di industri sawit dan rumah tangga.
Indonesia akan mendorong solusi permanen untuk konflik di Gaza.
Ma'ruf Amin: Jokowi dan Anwar Ibrahim Sama-Sama Kencang Bela Palestina
Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyatakan membahas masalah Palestina saat bertemu dengan Perdana Menteri Malaysia, Anwar Ibrahim. Menurut Ma'ruf, baik Presiden Joko Widodo, maupun Anwar sama-sama kencang dalam membela Palestina.
"Selanjutnya kita bicara soal Palestina. Karena memang beliau sendiri mengatakan bahwa beliau dengan Indonesia, dengan Pak Jokowi sama-sama kencang untuk membela Palestina, menghentikan perang di Gaza," kata Ma'ruf di Kuching, Malaysia, Selasa (28/11).
merdeka.com
Ma'ruf juga kembali menegaskan Indonesia akan mendorong solusi permanen untuk konflik di Gaza.
Selain itu, Ma'ruf juga mengundang pihak Malaysia untuk meningkatkan investasinya di pembangunan Ibu Kota Nusantara.
"Investasi Malaysia di Indonesia nomor lima, supaya ada peningkatan. Terutama juga yang di IKN dari Serawak ini, energi terbarukan, transportasi, dan konstruksi," kata Ma’ruf usai pertemuan.
Ma'ruf juga menyinggung soal perlindungan Pekerja Migran Indonesia (PMI) khususnya yang bekerja di industri sawit dan rumah tangga.