Momen Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan Gelar Natal Nasional 2024 Bareng Warga Binaan
Tujuan dari Natal Nasional bersama ini adalah satu gerakan doa nasional untuk bersama-sama merenungkan makna mendalam.
Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan menggelar acara Natal Nasional 2024 dengan sejumlah narapidana dan petugas di sejumlah Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) di Indonesia. Kegiatan ini digelar secara daring atau online.
Asisten Deputi Koordinasi Tata Kelola Pemasyarakatan Pada Kemenko Kumham Imipas, Jumadi lebih dulu menyampaikan permohonan maaf kepada para jemaat atas ketidakhadiran Wamenko Kum, HAM dan Imipas Otto Hasibuan.
"Kehadiran kita semua di sini adalah wujud komitmen bersama untuk mendukung kebutuhan spiritual pemulihan karakter dan penguatan iman. Acara ini mengusung tema kasih dan pengampunan membawa pemulihan," kata Jumadi dalam acara tersebut, Selasa (7/1).
"Menjadi pengingat akan pentingnya nilai-nilai spiritual dalam kehidupan khususnya bagi saudara-saudara kita di lembaga pemasyarakatan dan rumah tahanan negara," sambungnya.
Menurutnya, tema pada acara ini mengingatkan mereka semua akan kekuatan kasih dan pengampunan dalam mengakhirkan pemulihan hubungan dengan Tuhan, sesama manusia dan diri sendiri.
Kemudian, terkait dengan tujuan dari Natal Nasional bersama ini adalah satu gerakan doa nasional untuk bersama-sama merenungkan makna mendalam.
"Dari kasih dan pengampunan peringatan ini bukan sekedar rutinitas seremonial, tetapi merupakan panggilan iman bagi kita yang percaya akan peratuhan dalam memperkuat iman, membangun integritas moral dan mempersiapkan diri menjadi pribadi yang lebih baik," jelasnya.
"Lebih jauh peringatan Natal ini mengundang kita untuk merefleksikan semangat rekonsiliasi sebagaimana tertulis dalam Amsar 14.34 Kebenaran meninggikan rakyat bangsa, tetapi dosa adalah noda bagi bangsa," tambahnya.
Oleh karena itu, dirinya mengajak para jemaat untuk berdoa agar momen ini menjadi sumber motivasi bagi mereka semua untuk memulai bahwa babak baru dalam hidupnya.
Selain itu juga agar memberikan harapan akan masa depan yang lebih baik, baik untuk diri sendiri, maupun bagi bangsa Indonesia.
"Di tengah berbagai tantangan bangsa ini kita harus tetap percaya bahwa doa adalah kekuatan yang besar, kita percaya bahwa kekuatan sepenuhnya akan membawa damai, pengharapan dan kebahagiaan terutama bagi saudara-saudara kita yang sedang menjalani pidana dan masa pembinaan lembaga pemasyarakatan maupun masyarakat negara," ucapnya.
"Akhir kata Saya mengucapkan selamat Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Kiranya damai natal senantiasa menyertai kehidupan kita semua, berkati kita semua," sambungnya.
Sementara itu, Tokoh Perempuan Sisilia Sianawati menambahkan, momentum Natal Nasional bersama ini merupakan momentum baik untuk jemaat.
"Tuhan mengasih semua manusia dan Tuhan memberikan kesempatan untuk manusia menerima pengampunan," tambahnya.
Terakhir, dirinya pun turut mengucapkan selamat Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 kepada para jemaat yang hadir.
"Sekali lagi selamat 2024 dan selamat Tahun Baru, tahun baru merupakan tahun pembebasan tawanan, tahun tuaian buat kita semua. Amin, Tuhan memberkati," pungkasnya.