Panas Pemilihan RT di Bogor! Calon yang Kalah Bikin Pemilu Tandingan, Adang Truk Sampah Masuk Komplek Pakai Pajero
Aksi pengadangan truk sampah menggunakan Pajero ini disebut gara-gara kalah pemilihan ketua RT.
Viral di media sosial pasangan suami istri mengadang truk sampah masuk perumahan River Valley, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Panas Pemilihan RT di Bogor! Calon yang Kalah Bikin Pemilu Tandingan, Adang Truk Sampah Masuk Komplek Pakai Pajero
Viral di media sosial pasangan suami istri mengadang truk sampah masuk perumahan River Valley, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Aksi ini disebut gara-gara kalah pemilihan ketua RT.
Dalam video yang dibagikan akun Tiktok @tarotbogor, awalnya seorang ibu kalah pemilihan ketua RT. Tak terima dengan kekalahan, dia membongkar tempat pembuangan sampah.
Setelah itu, wanita tersebut mengadang truk Dinas Lingkungan Hidup (DLH) yang hendak mengangkut sampah dari perumahan River Valley.
“Padahal TPS (tempat pembuangan sampah sementara) aja dibongkar dia sendiri. Sekarang malah dia halangin truk sampah masuk. Terus maunya bagaimana nyonya? Kocak,”
tulis akun Tiktok @tarotbogor dikutip Selasa (10/10).
merdeka.com
Suami wanita tersebut ikut mengadang truk sampah DLH. Bahkan, dia mengadang truk sampah menggunakan mobil Pajero.
“Ngalangin truk sampah pakai Pajero, terus sampah yang dia kelola dibakar,”
tulis akun @tarotbogor lagi.
merdeka.com
Buat Pemilihan Tandingan
Sementara akun X @intinyadeh menyebut, pasutri itu membuat RT tandingan. RT tersebut hanya beriisi 10 kepala keluarga (KK). Padahal, berdasarkan aturan, satu RT minimal memiliki 50 KK.
“Ada orang kalah pemilu RT di River Valley Bogor, terus bikin RT tandingan, isinya cuma kurleb 10KK, padahal min 50KK,”
jelas akun @intinyadeh.
merdeka.com
Tak berhenti sampai di situ, wanita yang gagal jadi ketua RT itu menghina tetangganya. Dia menyebut, tetangganya masih menyicil rumah.
“Ngatain warga lain rumahnya masih nyicil,” sambung akun itu.
Kesal dengan kelakuan pasutri tersebut, warga perumahan River Valley menggeruduk rumahnya. Mereka mendesak pasutri itu segera pindah.
“Rumah kita cicil tapi kita tidak licik. Warga bangkit. Satu-satunya usir,” teriak warga dalam video.