Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Peredaran biskuit narkoba di Surabaya terbongkar, begini modus tersangka

Peredaran biskuit narkoba di Surabaya terbongkar, begini modus tersangka Polisi bongkar peredaran biskuit narkoba di Surabaya. ©2018 Merdeka.com

Merdeka.com - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Luki Hermawan mengapresiasi sukses tim Sat Reskoba Polrestabes Surabaya mengungkap peredaran narkoba yang dikemas dalam biskuit. Dari ungkap kasus ini, polisi berhasil menyita 2,2 kilogram (kg) narkoba jenis sabu dan ekstasi.

"Dari pengakuan tersangka, modus operandi peredaran narkoba yang digunakan selama ini adalah dengan cara memasukkan narkotika jenis sabu dan ekstasi ke dalam biskuit," kata Luki didampingi Dir Narkoba dan Kabid Humas Polda Jawa Timur, serta Kapolrestabes Surabaya Kombes Pol Rudi Setiawan di Mapolrestabes Surabata, Rabu (24/10).

Barang-barang haram yang sudah dikemas dalam bentuk biskuit itu, lanjut jenderal polisi bintang dua ini, kemudian dititipkan di restoran dan toko-toko makanan yang ada di beberapa daerah di Jawa Timur. "Biskuit yang sudah berisi narkotika jenis sabu dan ekstasi ini diambil oleh ojek online untuk diantar ke pemesannya," sambung Luki.

Dijelaskan Luki, pengungkapan kasus ini bermula dari laporan masyarakat yang kemudian ditindaklanjuti tim khusus dari Sat Resnarkoba Polrestabes Surabaya yang dipimpin Iptu Eko Julianto dan Ipda Yudhi. "Kemudian informasi ini ditindaklanjuti dengan melakukan penyelidikan ke lokasi yang terindikasi adanya peredaran narkoba ini," beber Luki.

Selanjutnya, pada Minggu (21/10) sekitar pukul 20.30 WIB, di salah satu toko roti di Jalan Arjuno, Surabaya, tim khusus dari Polrestabes Surabaya ini berhasil mengamankan seorang tersangka bernama Leonardo Cristian Tandojoyo.

Selain tersangka, polisi juga mengamankan barang bukti berupa 15 butir pil yang diduga ekstasi warna hijau dengan logo XTC, tiga handphone, dan satu motor warna hitam Nopol W 5869 QX. "Selanjutnya dilakukan pengembangan kasus dengan cara melakukan pengeledahan tempat kost tersangka di Jalan Petemon, Surabaya."

Dari hasil penggeledahan tersebut, polisi kembali menemukan barang bukti berupa 1 bungkus plastik berisi sabu seberat kurang lebih 1,2 kg, 1 bungkus plastik sabu dengan berat kurang lebih 1 kg.

Kemudian 1 tas warna hitam yang di dalamnya berisi 1 plastik klip besar berisi ekstasi dengan jumlah 1.800 butir warna hijau dengan logo XTC, 23 tiga plastik klip yang diduga berisi ekstasi warna hijau dengan logo tulisan XTC dengan jumlah 2.300 butir, 1 buah alat pres besar, 1 alat pres kecil, dan 5 unit handphone.

Tersangka mengaku semua barang bukti tersebut didapat dari seorang berinisial P di Gang Simopomahan, Surabaya. "Kita ketemunya yang di Simopomahan," aku tersangka.

Untuk pengiriman barangnya, lanjut tersangka, dengan cara, barang-barang haram tersebut diletakkan di dekat tempat sampah. Tapi sebelum barang-barang tersebut dieksekusi, tersangka terlebih dahulu dihubungi oleh seorang berinisial E yang saat ini berada di Lapas. "Saya dihubungi E untuk menghubungi P saat akan mengambil barangnya di Simopomahan," aku tersangka lagi.

Sekadar informasi, selain mengungkap kasus peredaran narkoba oleh Sat Reskoba Polrestabes Surabaya, Polda Jawa Timur juga sukses menangkap dua WNA asal Malaysia dan mengamankan barang bukti berupa 1 kg sabu. Kedua WNA ini ditangkap di salah satu hotel di Surabaya.

(mdk/cob)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ungkap 6,6 Kg Sabu dan Tembakau Sintetis, Polsek Kebon Jeruk Tangkap dua Residivis
Ungkap 6,6 Kg Sabu dan Tembakau Sintetis, Polsek Kebon Jeruk Tangkap dua Residivis

Dua tersangka yang diamankan adalah IS alias T (29) dan IS alias B (32).

Baca Selengkapnya
Siasat Licik Bandar Narkoba, Selundupkan Sabu dan Ribuan Ekstasi Bareng Ayam Jago
Siasat Licik Bandar Narkoba, Selundupkan Sabu dan Ribuan Ekstasi Bareng Ayam Jago

Untuk mengelabui petugas, pengirim menyimpan sabu dan ekstasi di bawah kandang ayam.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Digulung Polisi Residivis Kasus Narkoba Masuk Bui Lagi, Barabuk 6,6 Kilogram Sabu
VIDEO: Digulung Polisi Residivis Kasus Narkoba Masuk Bui Lagi, Barabuk 6,6 Kilogram Sabu

Kasus terungkap berkat informasi masyarakat yang melaporkan adanya seorang bandar narkotika

Baca Selengkapnya
Razia Gabungan Polri-Bea Cukai, Sita 29 Kg Sabu dan 32 Ribu Miras
Razia Gabungan Polri-Bea Cukai, Sita 29 Kg Sabu dan 32 Ribu Miras

Razia di tempat hiburan malam kian digalakkan karena di situlah peredaran barang-barang terlarang bersarang.

Baca Selengkapnya
Polda Metro Gagalkan Transaksi 45 Kg Sabu Senilai Rp45 M di Halaman Parkir RS Fatmawati
Polda Metro Gagalkan Transaksi 45 Kg Sabu Senilai Rp45 M di Halaman Parkir RS Fatmawati

Petugas berhasil mengamankan sebanyak 45 kilogram barang bukti narkotika jenis sabu

Baca Selengkapnya
Sita Sabu 34 Kg, Irjen Iqbal: Narkoba Kami Sapu Bersih
Sita Sabu 34 Kg, Irjen Iqbal: Narkoba Kami Sapu Bersih

Irjen Iqbal menyebutkan pihaknya akan terus konsisten dalam pemberantasan penyalahgunaan narkotika.

Baca Selengkapnya
FOTO: Polda Metro Jaya Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Malaysia-Riau-Jakarta.
FOTO: Polda Metro Jaya Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Malaysia-Riau-Jakarta.

Dari kasus ini, polisi berhasil menyita sejumlah barang bukti narkoba, seperti 117 kg sabi-sabu dan 90.000 butir pil ekstasi.

Baca Selengkapnya
Polda Jateng Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Fredi Pratama, Barang Dimasukkan ke Kardus Muatan Teh
Polda Jateng Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Fredi Pratama, Barang Dimasukkan ke Kardus Muatan Teh

Praktik ini terungkap setelah polisi lebih dulu menerima informasi ada peredaran narkoba melintas di wilayah gerbang tol Sragen.

Baca Selengkapnya
VIDEO: TERBONGKAR! Modus Baru Penyelundapan Narkoba Jenis Sabu Pakai Kaleng Susu
VIDEO: TERBONGKAR! Modus Baru Penyelundapan Narkoba Jenis Sabu Pakai Kaleng Susu

Dirtipid Narkoba Bareskrim Brigjen Mukti Juharsa mengungkap modus baru penyelundup narkoba di wilayah Kalimatan Utara.

Baca Selengkapnya
Libatkan Petugas Maskapai dan Pakai Mobil Bandara, Modus Baru Penyelundupan Narkoba
Libatkan Petugas Maskapai dan Pakai Mobil Bandara, Modus Baru Penyelundupan Narkoba

Puluhan kilogram sabu dan ribuan butir ekstasi berhasil diamankan petugas gabungan

Baca Selengkapnya
Polisi Bongkar Peredaran 24 Kg Sabu Jaringan Antarprovinsi, Diotaki Seseorang di Luar Negeri
Polisi Bongkar Peredaran 24 Kg Sabu Jaringan Antarprovinsi, Diotaki Seseorang di Luar Negeri

Total sudah empat orang berkaitan jaringan pengedar sabu ini ditangkap polisi.

Baca Selengkapnya
Ini Jalur Penyelundupan 45 Kg Sabu dari Kurir yang Ditangkap di RS Fatmawati
Ini Jalur Penyelundupan 45 Kg Sabu dari Kurir yang Ditangkap di RS Fatmawati

Polisi mengungkap jalur penyelundupan 45 Kg sabu dari kurir yang ditangkap di RS Fatmawati

Baca Selengkapnya