Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polda Banten Aktifkan Kembali Gerai Vaksinasi di Kapal Ferry

Polda Banten Aktifkan Kembali Gerai Vaksinasi di Kapal Ferry Vaksinasi Covid-19. ©Liputan6.com/Johan Tallo

Merdeka.com - Polda Banten kembali menggelar pelayanan vaksinasi Covid-19 dosis pertama dan dosis kedua bagi masyarakat di kapal penyeberangan Pelabuhan Merak-Bakauheni Lampung. Gerai vaksin presisi ini disiapkan untuk mendukung percepatan penanganan Covid-19.

"Ya, ini bukan yang pertama kalinya Polda Banten menggelar gerai vaksin presisi di kapal ferry, akan tetapi sebelumnya kita sudah laksanakan pada Rabu, 7 Juli 2021 lalu," kata Kapolda Banten Irjen Rudy Heriyanto dalam keterangannya, Rabu (13/10).

Rudy menjelaskan, tujuan dari kegiatan itu ialah bakti kesehatan Bhayangkara untuk negeri dalam mendukung percepatan penanganan Covid-19.

Orang lain juga bertanya?

"Kami sudah siapkan 100 dosis vaksin baik dosis pertama maupun dosis kedua bagi masyarakat yang ada di kapal ferry, terutama untuk sopir angkutan logistik dan para awak kapal," jelasnya.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Banten AKBP Shinto Silitonga menambahkan, vaksinasi di kapal penyeberangan Pelabuhan Merak-Bakauheni untuk memberikan kemudahan terhadap masyarakat yang belum sempat divaksin.

"Adapun tenaga kesehatan vaksinator itu sendiri dari Biddokes Polda Banten sebanyak 5 orang yang dipimpin oleh dr Nurlita, terdiri dari bagian pendaftaran, skrining, vaksinasi, dan observasi serta pengamanan vaksinasi dilaksanakan oleh Polsek KSKP Merak Polres Cilegon," ujar Shinto.

"Vaksinasi di atas kapal ferry ini merupakan terobosan inovasi Kapolda Banten dalam mendukung program pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Indonesia," sambungnya.

Shinto menyebut, proses vaksinasi di atas kapal ferry ini dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) secara ketat. Persyaratan vaksinasi dosis pertama, hanya fotokopi KTP bagi yang sudah berusia 17 tahun. Sementara syarat untuk vaksinasi dosis kedua hanya dengan menunjukkan kartu vaksinasi pertama dan fotokopi KTP.

"Antusiasme masyarakat yang luar biasa dalam mengikuti vaksinasi di atas kapal ferry, para peserta vaksinasi sangat enjoy ketika divaksin sambil menikmati perjalanan laut," paparnya.

Shinto berharap, fasilitas gerai vaksin presisi di kapal ferry ini dapat membantu masyarakat untuk mendapatkan vaksin. "Karena dengan divaksin mampu meningkatkan kekebalan imun tubuh dan dapat membentuk herd immunity atau kekebalan kelompok yang mampu mencegah penyebaran virus Covid-19," tutup Shinto.

(mdk/yan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember
Covid-19 Meningkat, Kemenkes Siapkan Vaksin Booster Ke-3 Gratis Sampai 31 Desember

Vaksin booster masih gratis dan dapat ditemukan di puskesmas atau faskes terdekat.

Baca Selengkapnya
Ada 44 Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Jakarta, Ini Daftarnya
Ada 44 Lokasi Vaksinasi Covid-19 di Jakarta, Ini Daftarnya

Pemerintah mengimbau masyarakat untuk melakukan vaksinasi Covid-19 sampai dosis kelima atau booster ketiga.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kasus Covid-19 Meningkat Signifikan, Warga Antre Vaksin Booster saat Car Free Day Jakarta
FOTO: Kasus Covid-19 Meningkat Signifikan, Warga Antre Vaksin Booster saat Car Free Day Jakarta

Beberapa waktu terakhir terjadi lonjakan kasus Covid-19 yang cukup signifikan di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Covid-19 Naik Lagi, Kemenkes akan Beri Vaksin Booster Ketiga Untuk Masyarakat
Covid-19 Naik Lagi, Kemenkes akan Beri Vaksin Booster Ketiga Untuk Masyarakat

Rencana pemberian booster ketiga ini buntut kembali meningkatnya kasus Covid-19.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Siapkan Tiga Kapal Negara Layani Rute Pelabuhan Panjang-Ciwandan, Cek Jam Operasionalnya di Sini
Pemerintah Siapkan Tiga Kapal Negara Layani Rute Pelabuhan Panjang-Ciwandan, Cek Jam Operasionalnya di Sini

Armada kapal yang disiapkan antara lain KMP Panorama Nusantara dan KMP ALS Elvina pada 12 April 2024, serta KMP Panorama Nusantara, KMP ALS Elvina.

Baca Selengkapnya
Pelabuhan Indah Kiat Cilegon, Disiapkan Antisipasi Lonjakan Pemudik Lebaran 2024
Pelabuhan Indah Kiat Cilegon, Disiapkan Antisipasi Lonjakan Pemudik Lebaran 2024

Pelabuhan Indah Kiat akan dioperasikan jika terjadi keadaan darurat seperti penumpukan pemudik di beberapa pelabuhan

Baca Selengkapnya
Kapolri Soriti kemacetan di Pelabuhan Merak dan Ciwandan, Minta Segera Evaluasi
Kapolri Soriti kemacetan di Pelabuhan Merak dan Ciwandan, Minta Segera Evaluasi

Total kapal yang beroperasi dari Pelabuhan Merak menuju Bakauheni sebanyak 39 kapal dengan 112 perjalanan.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI Gelar Vaksinasi Polio di Stasiun Kereta Api, Berikut Jadwalnya
Dinkes DKI Gelar Vaksinasi Polio di Stasiun Kereta Api, Berikut Jadwalnya

Polio merupakan penyakit yang dapat dicegah melalui pemberian imunisasi kepada anak-anak.

Baca Selengkapnya
Polri Siapkan Rekayasa Lalin di Pelabuhan Merak-Bakauheni saat Puncak Mudik Lebaran
Polri Siapkan Rekayasa Lalin di Pelabuhan Merak-Bakauheni saat Puncak Mudik Lebaran

Polri telah menyiapkan rekayasa lalu lintas terutama pembagian kendaraan yang menuju pelabuhan Merak

Baca Selengkapnya
Urai Kepadatan, Menko PMK: Kapal dari Merak ke Bakauheni Hanya Turun Penumpang & Langsung Kembali
Urai Kepadatan, Menko PMK: Kapal dari Merak ke Bakauheni Hanya Turun Penumpang & Langsung Kembali

"Kapal dari Merak ke Bakauheni itu hanya menurunkan penumpang, semuanya, dan langsung kembali lagi ke Merak untuk mengangkut penumpang," kata Muhadjir

Baca Selengkapnya
Penerapan Delaying System saat Arus Mudik Bikin Antrean Mobil 2 Kilometer di Pelabuhan Merak
Penerapan Delaying System saat Arus Mudik Bikin Antrean Mobil 2 Kilometer di Pelabuhan Merak

Penerapan Delaying System akibat terjadi peningkatan pemudik yang menggunakan kendaraan pribadi di Pelabuhan Merak.

Baca Selengkapnya
Pasca Dilanda Gempa, Operasional Kapal Milik PT Pelni Tujuan Surabaya Kembali Normal
Pasca Dilanda Gempa, Operasional Kapal Milik PT Pelni Tujuan Surabaya Kembali Normal

PT Pelni Kotabaru Batulicin juga menyiapkan dua armada tambahan terutama rute Batulicin-Surabaya.

Baca Selengkapnya