Razman Sebut Nikita Mirzani Lepas Tanggung Jawab: Kok Baru Ribut Sekarang
Saat Lolly menempuh pendidikan di London, Inggris, Razman menuding Nikita Mirzani seakan melepas tanggung jawab sebagai seorang ibu.
Penasihat Hukum Vadel Badjideh, Razman Arif Nasution mempertanyakan alasan Nikita Mirzani mempersoalkan kedekatan kliennya dengan putri Nikita Mirzani, Lolly.
Padahal, selama dua tahun terakhir Lolly dibiarkan begitu saja. Bahkan, saat Lolly menempuh pendidikan di London, Inggris, Razman menuding Nikita Mirzani seakan melepas tanggung jawab sebagai seorang ibu.
"Kita patut menduga ada seorang ibu NM (Nikita Mirzani) di luaran sana yang dua tahun hampir dua tahun membuat anaknya tidak ada bertanggungjawab di UK," kata dia di Polres Metro Jaksel, Jumat (4/10).
Razman juga menyoroti, sikap Nikita Mirzani terhadap Lolly. Dia menyebut, Lolly berkali mengunjungi rumah ibunya namun tak pernah dibukakan pintu.
"Setelah lima kali datang untuk bertemu dengan NM (Nikita Mirzani) ternyata ditolak," ucap dia.
Ketika Lolly diperlakukan seperti itu, Razman mengatakan, kemudian kliennya dan keluarga menerimanya dengan tangan terbuka.
"Dengan rendah hati dan murah hati keluarga Badjideh menerima dan mencarikan tempat tinggal," ucap dia.
"Karena itu tolong dilihat secara jernih NM (Nikita Mirzani). Bagaimana dia apakah dia termasuk penelantaran, membiarkan kenapa kok sekarang baru ribut bersuara," tutup Razman.