Sambut Idulfitri 1444 H, Ini Pesan Bupati Banyuwangi
Merdeka.com - Perayaan Idulfitri 1444 H pada Sabtu (22/4), berlangsung meriah dan khidmat di berbagai penjuru Kabupaten Banyuwangi. Gema takbir bertalu sejak malam. Penyelenggaraan ibadah salat id juga dihelat di berbagai tempat. Masjid hingga di tanah lapang.
Dalam menyambut Lebaran tersebut, Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh warga.
"Atas nama pribadi dan Bupati Banyuwangi mengucapkan selamat lebaran Idul Fitri 1444 Hijriyah, mohon maaf lahir dan batin, selamat kembali ke kampung halaman untuk para perantau yang kini mudik ke Banyuwangi. Selamat berkumpul bersama keluarga," kata Ipuk.
-
Siapa yang memberikan apresiasi atas kinerja Banyuwangi? Atas kinerja positif tersebut, Banyuwangi mendapat apresiasi dari pemerintah pusat berupa Dana Insentif Fiskal Kinerja (DIFK) Penghapusan Kemiskinan Ekstrem 2023 senilai Rp 6,71 miliar.
-
Apa pesan Ipuk untuk tenaga kesehatan Banyuwangi? Berikan pelayanan yang baik. Jangan sampai muncul keluhan pelayanan buruk karena tidak ramah atau pun pelayanannya lama. Mari sama-sama berbenah, berkomitmen membangun Banyuwangi lebih baik lagi.
-
Siapa yang dikunjungi Bupati Ipuk di Banyuwangi? Di sela kegiatan Safari Ramadan, Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani menjenguk seorang lanjut usia (lansia), Jumhari, yang sakit dan tinggal sebatang kara, di Kecamatan Genteng, Selasa (26/3).
-
Apa pesan Bupati Ipuk untuk jemaah haji Banyuwangi? 'Kami semua mendoakan agar para jamaah dapat menunaikan seluruh rangkaian ibadah haji dengan baik, menjadi haji yang mabrur, dan kembali dengan selamat membawa keberkahan bagi keluarga dan masyarakat Banyuwangi,' ujar Ipuk saat pemberangkatan.
-
Apa yang dikampanyekan Bupati Ipuk di Hari Santri Banyuwangi? 'Sebagaimana tema hari santri, Jihad Santri Jayakan Negeri, bisa berupa jihad melawan perundungan di lingkungan pendidikan,' pesan Ipuk saat memberikan amanat pada upacara HSN di halaman Pendopo Shaba Swagata Blambangan, Minggu (22/10).
-
Kapan Bupati Ipuk bersilaturahmi dengan seniman dan budayawan? Hari ke 15 Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani bersilaturahmi dengan puluhan seniman dan budayawan daerah di Pelinggihan Dinas Pariwisata, Selasa (26/3/2024).
Ipuk menyampaikan terima kasih kepada tokoh agama, tokoh masyarakat dan seluruh elemen masyarakat yang selama ini terus memberikan saran dan masukan pada pembangunan Banyuwangi.
"Selama memimpin Banyuwangi, tentu terdapat kekurangan-kekurangan dalam melakukan pelayanan kepada warga, kami mohon maaf yang sedalam dalamnya," imbuhnya.
Termasuk, lanjut Ipuk, soal infrastruktur jalan pada tahun ini baru dapat dikerjakan secara mengingat dua tahun sebelumnya fokus pada penanganan pandemi Covid-19.
"Panjang jalan Banyuwangi mencapai 2771 km, termasuk jalan yang terpanjang di Jawa Timur. Tahun ini dilakukan pembangunan dan perbaikan 62 titik jalan sepanjang 550 km," ujarnya.
Memasuki triwulan kedua ini, ia menegaskan sudah separuh lebih target penanganan infrastruktur jalan atau sekitar sepanjang 289 km di Banyuwangi telah dikerjakan.
"Mohon doanya agar kita semua diberi kesehatan, kekuatan dan keberkahan dalam menjalankan tugas serta pengabdian masing-masing," pungkasnya.
Hal yang sama juga ditegaskan oleh Wakil Bupati Banyuwangi Sugirah. Sugirah mengajak warga untuk melanjutkan hal-hal positif selama menjalankan ibadah puasa sebulan penuh.
"Puasa yang kita lakukan di bulan suci Ramadhan itu merupakan kewajiban bagi setiap muslim yang tidak mempunyai uzur (halangan), diharapkan mampu membentuk muslim yang benar-benar taqwa kepada Allah SWT," ujarnya.
Sugirah menambahkan, pada bulan-bulan setelah Ramadhan diharapkan untuk tetap meningkatkan kebaikan.
"Memberikan maaf kepada sesama sehingga terjalin persaudaraan yang akrab. Dengan demikian dosa-dosa kita dapat terampuni dan momen hari raya Idul Fitri, kita kembali suci," ajaknya. (mdk/hhw)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ipuk juga berharap Ikawangi bisa menjadi inkubator bagi warga Banyuwangi untuk menumbuhkan jejaring ekonomi baru.
Baca SelengkapnyaIpuk menyerahkan nasi tumpeng tersebut kepada sejumlah veteran yang hadir.
Baca SelengkapnyaIpuk juga berpesan kepada segenap seniman dan budayawan untuk senantiasa merespon perkembangan dunia seni global.
Baca SelengkapnyaPasar takjil Ramadan ini menjadi bagian dari upaya pengendalian inflasi daerah. Sekaligus media merajut harmoni dalam masyarakat. Ipuk juga meminta agar dinas
Baca SelengkapnyaSuasana kehangatan dan keakraban menyelimuti open house Idul Fitri 1445 H yang digelar Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani.
Baca SelengkapnyaBupati Ipuk juga menyempatkan untuk meninjau fasilitas kesehatan yang disediakan di hotel.
Baca SelengkapnyaPlt Ketua Umum PPP Mardiono menyerahkan langsung dokumen B1.KWK kepada pasangan Ipuk-Mujiono
Baca SelengkapnyaHUT ke 236 Kota Denpasar mengangkat tema "Ajibinaya”.
Baca SelengkapnyaKepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Banyuwangi, 23-24 Agustus 2023.
Baca SelengkapnyaAcara dibalut dengan pentas budaya khas Bumi Blambangan itu melahirkan spirit memajukan daerah kelahiran..
Baca SelengkapnyaBupati Ipuk dalam upacara tersebut mengenakan busana adat suku Bugis.
Baca SelengkapnyaGus Ipul juga menyampaikan bahwa saat ini pemerintah Kota Pasuruan terus berbenah dalam mewujudkan Kota Pasuruan menjadi kota yang maju.
Baca Selengkapnya