Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sempat Diisolasi, Pasien di RS Bahteramas Kendari Negatif Virus Corona

Sempat Diisolasi, Pasien di RS Bahteramas Kendari Negatif Virus Corona Ruang isolasi pasien di RSUP Bahteramas Kendari. ©ANTARA/Jojon

Merdeka.com - Hasil uji laboratorium terhadap pasien berinisial MW (22) yang diisolasi di RSUP Bahteramas, Kendari, Sulawesi Tenggara karena diduga terpapar virus corona, dinyatakan negatif.

Pelaksana Tugas Direktur Utama RS Bahteramas Kendari Sjarif Subijakto di Kendari, mengatakan pasien tersebut dinyatakan sembuh dan tidak terjangkit novel coronavirus (2019-Ncov) sesuai hasil uji laboratorium Kementerian Kesehatan.

"Pemeriksaan laboratorium pasien diduga corona yang dari Korea Selatan sudah ada hasilnya, alhamdulillah negatif. Jadi pasien bisa dipulangkan dari isolasi," katanya, Jumat (7/2) seperti dilansir Antara.

Orang lain juga bertanya?

Berdasarkan hasil pemeriksaan sampel usapan tenggorok dari pasien tersebut yang dilakukan di laboratorium Kementerian Kesehatan RI, kata dia, MW dinyatakan hanya mengidap bronkitis kronis dan bukan terjangkit virus corona.

"Hasil diagnosis pasien bronkitis kronis saja. Untuk pasien ini secara khusus penjelasannya adalah sudah ada bronkitis kronis dari foto rontgennya, kemudian mengalami ISPA akut yang menyebabkan demam dan flu," kata dia.

Oleh karena hasil pemeriksaan menyatakan bahwa pasien negatif novel corona virus maka pasien akan segera dipulangkan ke rumahnya pada Sabtu (8/2/20).

"Sudah sehat beberapa hari yang lalu. Malah sudah selalu minta pulang. Tapi karena menunggu hasil lab dikirim ya ditahan dulu," katanya.

Sjarif mengimbau masyarakat tidak perlu khawatir lagi soal isu terduga corona. Ia juga meminta masyarakat tetap waspada tetapi tidak panik.

Sebelumnya, seorang warga Jalan Kijang, Kelurahan Anduonohu, Kecamatan Poasia, Kota Kendari, Sulawesi Tenggara berinisial MW (22) diisolasi di Rumah Sakit Bahteramas, Senin (3/2). Ia dirawat di tempat itu lantaran mengalami demam dengan suhu tubuh 39,7 derajat Celcius setelah pulang dari perjalanan di Korea Selatan.

(mdk/bal)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Satu Warga Suspek Monkeypox, Dinkes Sumsel Pastikan Hanya Cacar Biasa
Satu Warga Suspek Monkeypox, Dinkes Sumsel Pastikan Hanya Cacar Biasa

Kepala Dinkes Sumsel Trisnawarman menegaskan, pihaknya telah memeriksa sampel swab pasien J. Hasilnya diketahui negatif cacar monyet.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Sebut Pasien Covid-19 JN.1 di Batam Meninggal Dunia
Kemenkes Sebut Pasien Covid-19 JN.1 di Batam Meninggal Dunia

Pasien mengembuskan napas terakhir di RS Embung Fatimah pada 18 Desember 2023.

Baca Selengkapnya
Menkes Temukan 88 Kasus Mpox di Indonesia, Semua Pasien Sudah Sembuh
Menkes Temukan 88 Kasus Mpox di Indonesia, Semua Pasien Sudah Sembuh

Sebanyak 88 kasus Mpox di Indonesia yang terjadi sepanjang kurun 2022 hingga sekarang, semua varian 2B dan seluruhnya telah sembuh.

Baca Selengkapnya
Satu Warga Palembang Suspek Cacar Monyet, Ini Gejala yang Muncul
Satu Warga Palembang Suspek Cacar Monyet, Ini Gejala yang Muncul

Gejala cacar monyet yang dialami pasien J bisa dilihat dari bentuk luka berwarna hitam yang muncul di tubuh lalu menyebar ke bagian lainnya.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Temukan 2 Kasus Baru Cacar Monyet di Jakarta
Kemenkes Temukan 2 Kasus Baru Cacar Monyet di Jakarta

Kasus pertama cacar monyet terjadi pada Agustus 2022 lalu. Pasien itu pun sudah dinyatakan sembuh.

Baca Selengkapnya
Hasil Tes Lab Keluar, Pasien Suspek Mpox di Bali Ternyata Negatif
Hasil Tes Lab Keluar, Pasien Suspek Mpox di Bali Ternyata Negatif

Sebelumnya dilaporkan, ada satu pasien Mpox di Pulau Dewata itu.

Baca Selengkapnya
Ada Temuan 1 Kasus, Pemprov Jabar Jamin Kesiapan Tangani Kasus Cacar Monyet
Ada Temuan 1 Kasus, Pemprov Jabar Jamin Kesiapan Tangani Kasus Cacar Monyet

Sementara kasus cacar monyet di wilayah Ibu Kota sudah mencapai 25 orang yang sedang menjalani perawatan.

Baca Selengkapnya
Varian Covid Eris Masuk Indonesia: Gejala Pilek, Sakit Tenggorokan hingga Kelelahan
Varian Covid Eris Masuk Indonesia: Gejala Pilek, Sakit Tenggorokan hingga Kelelahan

Mohammad Syahril, melanjutkan, varian Covid Eris termasuk ke dalam kelompok varian XBB, yang merupakan 'anakan' atau turunannya varian Omicron.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Temukan Kasus Baru Cacar Monyet
Kemenkes Temukan Kasus Baru Cacar Monyet

Temuan ini dilaporkan Dinas Kesehatan DKI Jakarta pada Oktober 2023.

Baca Selengkapnya
Kemenkes Sebut Belum Ada Mutasi Baru Covid-19 Meski Varian JN.1 Sudah Menyebar di RI
Kemenkes Sebut Belum Ada Mutasi Baru Covid-19 Meski Varian JN.1 Sudah Menyebar di RI

Penularan varian JN.1 telah ditemukan di Jakarta dan Batam.

Baca Selengkapnya
Dinkes DKI Temukan Kasus Baru Cacar Monyet
Dinkes DKI Temukan Kasus Baru Cacar Monyet

Terdapat tiga kasus cacar monyet di DKI Jakarta, kasus pertama ditemukan Agustus 2022 lalu.

Baca Selengkapnya
Kondisi Terkini Pasien Cacar Monyet yang Diisolasi di Jakarta
Kondisi Terkini Pasien Cacar Monyet yang Diisolasi di Jakarta

Dinkes DKI sedang melakukan pelacakan dengan menelusuri sejumlah orang yang pernah kontak erat dengan sang pasien.

Baca Selengkapnya