VIDEO: Prabowo Gregetan Menteri Diperintah Hentikan Acara Basa-Basi, Belajar Pramuka ke Luar Negeri!
Prabowo juga tegas melarang perjalanan luar negeri yang mengada-ada.
Presiden Prabowo Subianto melakukan rapat bersama Kabinet Merah Putih, Rabu (23/10). Presiden Prabowo memerintahkan agar Menteri Keuangan dan jajarannya memeriksa kembali pemasukan dan pengeluaran Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN).
Selain itu, Prabowo juga tegas melarang perjalanan luar negeri yang mengada-ada. Tujuannya, agar menghemat biaya APBN dan bisa diganti dengan keperluan yang lebih mendesak.
Prabowo meminta para menteri memberi contoh bijak bagi masyarakat. Dia juga tak mau ada acara hanya basa basi apalagi sampai harus ke luar negeri untuk belajar Pramuka.
"Yang penting kita bekerja efisien, yang penting kita bekerja tidak seenaknya. Saya minta Menteri Keuangan, Menko, telusuri alokasi APBN, saya minta detail. Kegiatan seremonial, seminar, terlalu banyak perjalanan luar negeri, mohon dikurangi," kata Prabowo.