Daftar Artis Dilantik jadi Anggota DPR Pertama Kalinya, Ada yang Janjikan Ini buat Masyarakat
Beberapa dari mereka bahkan mengantongi janji ambisius selama kampanye.
Sejumlah artis berhasil melangkah ke gedung parlemen untuk pertama kalinya setelah Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Nama-nama besar dari dunia hiburan kini resmi menjabat sebagai wakil rakyat, melalui pelantikan yang digelar Selasa (1/10/2024). Beberapa dari mereka bahkan mengantongi janji ambisius selama kampanye.
Daftar artis yang lolos ke legislatif itu tercantum dalam Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Nomor 1206 Tahun 2024 tentang Penetapan Calon Terpilih Anggota DPRI RI dalam Pemilu 2024, Minggu (25/8/2024).
Deretan artis tersebut tergolong dalam 580 anggota DPR terpilih dari 8 Partai Politik (Parpol) yang menjadi anggota lembaga legislatif periode 2024-2029.
Berikut daftar artis yang lolos ke parlemen pertama kalinya periode 2024-2029, beserta janji kampanyenya :
Uya Kuya
Pesulap sekaligus presenter, Uya Kuya atau Surya Utama berhasil menduduki satu kursi DPR RI periode 2024-2029.
Uya Kuya maju melalui Partai Amanat Nasional (PAN) untuk Daerah Pilih (Dapil) DKI Jakarta II.Selama masa kampanyenya, pria berusia 48 ini berjanji akan memperbaiki berbagai sistem yang nilainya masih berantakan
."Saya ingin memperbaiki sistem yang berantakan," tuturnya di daerah Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (26/2/2024).
Tak hanya itu, dia juga berjanji akan turun langsung ke masyarakat untuk mendengarkan aspirasi rakyat jika terpilih menjadi anggota DPR RI."Ya kita bagaimana caranya supaya Undang-undang itu pengaplikasiannya dengan baik.
Fungsi DPR ada tiga yaitu legislasi, budgeting, anggaran. Selain itu ada pengawasan itu perlu. Saya ingin buktikan bahwa gini, mungkin saya terlalu idealis atau enggak. Kalau saya turun dapil di masyarakat suka ketemu gini ‘aduh kita jarang banget ketemu DPR yang sudah jadi turun ke masyarakat.’ Oh iya saya akan turun," tambahnya.
Verrel Bramasta
Pertama kalinya terjun ke dunia politik, artis muda Verrel Bramasta resmi terpilih menjadi anggota DPR RI 2024-2029.
Dia maju dari Dapil Jawa Barat VII. Hasil rekapitulasi Komisi Pemilihan Umum (KPU) pun menunjukan Verrel meraih suara tertinggi di dapilnya yakni 94.810 suara.
Selama masa kampanyenya, Verrel yang maju melalui Partai PAN ini bahkan pernah berjanji akan memberikan gaji setahun pertama sebagai anggota DPR RI kepada masyarakat.
"Kalau misalnya saya diberikan amanah, jadi gajinya boleh dikasihkan ke masyarakat," kata Verrell di Cikarang, Kabupaten Bekasi.Masyarakat yang dimaksud Verrel adalah warga di Dapil Jabar VII.
Verrel menyebut, sumbangan tersebut nantinya disalurkan lewat DPD PAN.
Denny Cagur
Komedian Denny Cagur berhasil lolos ke senayan melalui Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) di dapil Jawa Barat II.
Setelah dipastikan lolos ke Senayan, banyak program yang ingin dikerjakan olehnya salah satunya merealisasikan keinginan organisasi Persatuan Seniman Komedi Indonesia (PaSKI) yakni penetapan Hari Komedi Nasional.
"Kebetulan kan saya juga tergabung di Persatuan Seniman Komedi, dan hari komedi memang jadi salah satu hal yang mau kami dorong," katanya.
Tak hanya itu, dia juga berjanji untuk menuntaskan masalah sosial yang ia temukan di daerah pemilihannya, yakni Jawa Barat II.
"Saya lihat masing-masing wilayah memiliki masalahnya sendiri, di antaranya seperti terkendala dengan sarana pendidikan yang layak, masalah sarana kesehatan, kurangnya jumlah tenaga medis, guru honorer. Ada juga yang terkendala dengan pengolahan sampah. Jadi, hal-hal itu juga yang nanti akan jadi prioritas saya," tambahnya.
Once Mekel
Musikus tanah air Once Mekel lolos menjadi anggota DPR RI 2024-2029 mewakili Partai PDIP untuk dapil DKI Jakarta III.Baginya, politisi berperan penting dalam membangun masyarakat melalui budaya politik serta aturan dan etika yang baik.
"Kita harus membangun masyarakat melalui budaya politik yg baik. Melalui tegaknya aturan dan etika. Jika aturan ditegakkan, kita akan memiliki kebiasaan berpolitik yg sehat dan budaya politik yg baik. Sehingga kita bisa berharap indonesia menjadi negara yang memiliki demokrasi yang substansial dan bermutu," katanya.
Melly Goeslaw
Artis papan atas tanah air, Melly Goeslaw berhasil mengemban karirnya di dunia politik dengan menduduki bangu DPR RI 2024-2029. Melly mewakili Partai Gerindra untuk Dapil Jabar I.
Pada kampanye hari keenam Pemilu 2024, Ketua Gabungan Artis dan Seniman Sunda (GASS) ini memastikan akan memperjuangkan kesejahteraan masyarakat agar lebih baik.
"Seperti yang saya bilang bahwa musisi itu manusia, maka saya ingin memanusiakan manusia dan memperjuangkan kehidupan yang lebih layak. Seperti pesan Bapak Prabowo untuk kehidupan yang lebih baik, maka harus kita support," ucapnya saat kampanye di Kota Cimahi, Minggu (3/12/2024).
Nafa Urbach
Nafa Urbach terpilih menjadi anggota DPR RI 2024-2029 melalui partai Nasional Demokrat (NasDem) untuk dapil Jawa Tengah VI.Menurut politikus NasDem itu, tugas wakil rakyat adalah mengedukasi masyarakat mengenai nilai-nilai kebangsaan agar tidak kehilangan arah berbangsa dan bernegara.
"Masyarakat masih banyak belum memahami nilai-nilai kebangsaan, jadi itulah tugas anggota dewan untuk mengedukasi masyarakat tentang apa itu nilai kebangsaan yang sebenarnya," kata Nafa di Gedung Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) RI, Jakarta, Minggu (29/9).
Dina Lorenza
Dina Lorenza jadi salah satu artis yang sukses dalam Pemilu 2024. Ia berhasil lolos ke Senayan dari Partai Demokrat untuk Dapil Jawa Timur III.Bintang sinetron Gerhana ini berjanji akan membangun ekonomi bagi perempuan melalui ekonomi kreatif jika ia terpilih menjadi anggota DPR RI.
"Fokus dalam membangun ekonomi bagi para perempuan melalui UMKM kreatif agar bisa mandiri di era globalisasi saat ini," katanya.
Reporter Magang : Maria Hermina Kristin