Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Gaet Pemilih Perempuan, Partai Ummat Bentuk Organisasi Sayap Permata

Gaet Pemilih Perempuan, Partai Ummat Bentuk Organisasi Sayap Permata Pelantikan DPW Permata Ummat DIY. ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Partai Ummat mulai bergerilya untuk mencari dukungan massa. Lewat sayap perempuan yang dinamai Permata, Partai Ummat coba meraih simpati dari pemilih perempuan.

Kerua DPP Permata Ummat, Euis F Fatayaty mengatakan bahwa sebulan dibentuk, Permata Ummat sudah berdiri di 23 propinsi. Pembentukan Permata Ummat yang massif ini disebut Euis sebagai sambutan yang baik dari kelompok perempuan terhadap hadirnya Partai Ummat.

"Alhamdulillah sambutannya luar biasa. Dalam sebulan, Permata Ummat sudah berdiri di 23 propinsi," kata Euis saat pelantikan DPW Permata Ummat DIY di Jalan Ngeksigondo, Kotagede, Kota Yogyakarta, Sabtu (6/11).

Euis menuturkan bahwa tujuan dari pembentukan Permata Ummat ini adalah mewujudkan perempuan mandiri sebagai garda depan dalam kemaslahatan umat.

Euis menambahkan bahwa pendirian Permata Ummat juga sebagai bagian memerhatikan prinsip-prinsip demokrasi, persamaan dan keadilan agar terciptanya kesempatan yang sama bagi kader, anggota dan simpatisan sesuai dengan persyaratan.

Sementara penasihat Permata Ummat, Kusnasriyati Amien Rais mengapresiasi pembentukan DPW Permata Ummat DIY. Istri Amien Rais ini memuji kiprah perempuan-perempuan yang mau bergabung dengan Permata Ummat.

Kusnasriyati mengungkapkan bahwa harus selalu mengedepankan akhlak dalam berorganisasi dan berkegiatan.

"Seragam Permata Ummat bagus ya. Bagus bajunya harus pula bagus hatinya. (Anggota dan pengurus) Permata Ummat harus selalu mengedepankan akhlak dalam setiap kegiatannya," tegas Kusnasriyati yang turut hadir dalam pelantikan DPW Permata Ummat DIY ini.

Sedangkan Ketua DPW Permata Ummat DIY, Siti Muslichatun menjabarkan bahwa organisasi perempuan yang menjadi sayap Partai Ummat ini sudah terdaftar di Kemenkumham dan memunyai AD/ART. Sehingga, sambung Siti, perempuan yang ingin bergabung dan berorganisasi bersama Permata Ummat tak perlu ragu.

Siti menambahkan bahwa orang-orang yang bergabung di Permata Ummat adalah perempuan-perempuan pilihan. Gotongroyong dan urunan atau bantingan anggota menjadi bekal utama untuk berorganisasi.

"Kita tidak punya dana, tidak ada bantuan dari partai. Kita mandiri, bantingan dan Alhamdulillah terpenuhi. Orang-orang yang masuk Permata Ummat adalah orang-orang pilihan," pungkas Siti.

(mdk/ray)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
PAN Dorong Peningkatan Keterwakilan Perempuan di Parlemen
PAN Dorong Peningkatan Keterwakilan Perempuan di Parlemen

PAN menilai perempuan punya kompetensi besar untuk mengabdi pada rakyat.

Baca Selengkapnya
Plt Ketum PPP Perintahkan Kader Perempuan Sosialisasikan Duet Ganjar-Sandiaga
Plt Ketum PPP Perintahkan Kader Perempuan Sosialisasikan Duet Ganjar-Sandiaga

Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Nasional PPP Sandiaga Uno mengaku senang dengan bergabungnya sang istri Nur Asia Uno ke dalam badan otonom (banom) WPP.

Baca Selengkapnya
Target Lolos ke Senayan, Partai Gelora Incar Pemilih di Pulau Jawa yang Lebih Melek Politik
Target Lolos ke Senayan, Partai Gelora Incar Pemilih di Pulau Jawa yang Lebih Melek Politik

Dua program utama disiapkan Partai Gelora untuk menarik minat calon pemilih.

Baca Selengkapnya
Said Abdullah Sebut Megawati Pompa Semangat Calon Yang Diusung PDIP di Jatim
Said Abdullah Sebut Megawati Pompa Semangat Calon Yang Diusung PDIP di Jatim

Kehadiran Mega di Jatim juga menunjukkan keseriusan PDIP dalam mewujudkan kemenangan di kontestasi Pilkada Jatim.

Baca Selengkapnya
PAN Dinilai Sudah Punya Modal Cukup untuk Gaet Pemilih di Pemilu 2024
PAN Dinilai Sudah Punya Modal Cukup untuk Gaet Pemilih di Pemilu 2024

PAN diprediksi bisa mendulang suara pada Pemilu mendatang.

Baca Selengkapnya
Eko Patrio Ungkap Penyebab Elektabilitas PAN Meningkat di Survei Terbaru
Eko Patrio Ungkap Penyebab Elektabilitas PAN Meningkat di Survei Terbaru

PAN meraih 3,1 persen. Angka itu meningkat jika dibandingkan survei pada Maret lalu hanya 2 persen.

Baca Selengkapnya
Kelompok Anak Muda asal Papua Deklarasi Partai Kasih, Ini Tujuannya
Kelompok Anak Muda asal Papua Deklarasi Partai Kasih, Ini Tujuannya

Kelompok Anak Muda asal Papua Deklarasi Partai Kasih, Ini Tujuannya

Baca Selengkapnya
Surya Paloh Dukung Perempuan Pimpin Partai NasDem
Surya Paloh Dukung Perempuan Pimpin Partai NasDem

NasDem sudah tidak lagi berpolemik ihwal kesetaraan gender soal kepemimpinan perempuan di partai politik.

Baca Selengkapnya
PDIP Dengar Upaya Calon Tunggal di Pilkada 2024: Akses Partai Bebas Mencalonkan Coba Ditutup
PDIP Dengar Upaya Calon Tunggal di Pilkada 2024: Akses Partai Bebas Mencalonkan Coba Ditutup

Bukan hanya upaya mengganjal bakal calon kepala daerah dari PDI Perjuangan, namun upaya serupa juga dialami partai-partai politik lain.

Baca Selengkapnya
PAN Beri Bantuan Mobil untuk Aisyiyah Lampung
PAN Beri Bantuan Mobil untuk Aisyiyah Lampung

PAN memberikan dukungan kepada Aisyiyah, gerakan perempuan Muhammadiyah.

Baca Selengkapnya