Koalisi di Pemilu 2019, Cak Imin sebut PKB tunggu rekomendasi para kiai
Merdeka.com - Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) belum menentukan dukungan dan arah koalisi di Pemilu 2019. Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau yang biasa disapa Cak Imin mengaku merasa nyaman bisa bersama-sama dengan koalisi partai pendukung pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla.
Saat ini, koalisi partai pendukung pemerintah diisi oleh PDIP, Golkar, NasDem, Hanura, PPP dan PAN.
"Nah saya pribadi sudah meyakini bahwa kebersamaan koalisi dengan PDIP dan kawan-kawan di pemerintahan ini nyaman," kata Cak Imin di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (6/3).
-
Siapa Ketua Umum PKB sekarang? Muhaimin Iskandar terpilih menjadi Ketua Umum PKB pada Muktamar II PKB yang digelar pada 16-19 April 2005 di Semarang. Politikus kelahiran Jombang, 24 September 1966 ini masih memimpin PKB hingga sekarang.
-
Kenapa PKB mendukung yang lain di Pemilu lalu? 'Kita kumpul berbeda bisa kerja sama saudara-saudara sekalian walaupun dalam pemilihan yang lalu PKB mendukung yang lain, tapi saya mengatakan dari awal saya yakin pada saatnya PKB akan kembali mendukung saya. Saya yakin saya yakin bahwa PKB akan bersama saya membangun bangsa,'kata Prabowo.
-
Bagaimana Cak Imin menyemangati internal PKB? 'Itu penyemangat internal kira-kira kalimatnya itu semua urgensi agenda AMIN itu dijadikan satu pegangan untuk berjuang terus,' kata ketua umum PKB ini.
-
Siapa yang didukung oleh PKB untuk Pilgub Jakarta 2024? PKB Pertimbangkan Dukung Anies Maju Pilgub Jakarta 2024 Namun, PKB juga sudah punya jagoan sendiri untuk diusung sebagai bakal calon gubernur Jakarta. Wasekjen PKB Syaiful Huda mengungkapkan, partainya sudah membuka komunikasi awal dengan Anies Baswedan untuk maju di Pemilihan Gubernur Jakarta 2024.Dia mengatakan, PKB tengah mempertimbangkan untuk mengusung Anies.
-
Siapa yang didukung PKB di Pilgub Bali? 'Saya patuh terhadap DPP, tetapi tanda-tandanya ke Pak Wayan Koster,' kata Bambang, saat ditemui di acara Sekolah Pemimpin Perubahan (SPP) PKB Wilayah III di Kuta, Kabupaten Badung, Bali, Rabu (17/7).
-
Apa jabatan Cak Imin di PKB? Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin menjadi Ketua Dewan Syura dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin kembali menjabat Ketua Umum PKB.
Cak Imin menjelaskan, PKB masih menunggu rekomendasi dari para kiai sebelum menentukan sikap di Pemilu 2019. Pengurus DPP PKB akan melakukan musyawarah khusus bersama kiai membahas arah dukungan dan koalisi dalam waktu dekat.
"Tapi saya masih menunggu perkembangan para kiai para ulama yang berkirim surat kepada saya supaya tidak terlalu cepat mengambil keputusan," ujarnya.
Para kiai, kata Cak Imin, masih harus melakukan beberapa langkah sebelum memberikan pertimbangan kepada PKB. Sebelum memberikan pertimbangan, Cak Imin menyebut para kiai akan meminta petunjuk kepada Tuhan.
Kemudian, para kiai akan melakukan kajian dan analisis atas dinamika politik terkini serta berkonsultasi dengan para kiai NU lainnya.
"Mereka masih informasinya menunggu informasi langit atau istikharah ya. Kedua para kiai juga melakukan diskusi dan analisis di antara mereka. Yang ketiga, mereka juga akan mengonsultasikan dengan kiai-kiai NU di berbagai tempat," ungkapnya.
Lebih lanjut, mantan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi ini mengakui ada ajakan dari partai-partai lain yang belum menentukan sikap untuk membuat poros baru di Pemilu 2019. Namun, Cak Imin menjawab ajakan tersebut dengan meminta partai-partai untuk bersabar dan saling mendukung.
"Mendinamisir dialektika yang ada di dalam proses demokrasi tentu ini harus dipahami semua pihak. Tapi kita tetap PKB dalam posisi saling menjaga komunikasi dan saya jawab kepada mereka saling mendukung," tandas Cak Imin. (mdk/bal)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar percaya diri siapapun yang berkoalisi dengan partainya akan jadi pemenang Pemilu.
Baca SelengkapnyaCak Imin merasa deg-degan dengan bergabungnya Golkar dan PAN mendukung Prabowo.
Baca SelengkapnyaKetua Umum PKB Cak Imin mengatakan, kebersamaan dengan PDIP akan selalu terjalin.
Baca SelengkapnyaPKB dipastikan bakal bergabung dalam koalisi pemerintahan Prabowo-Gibran ke depan.
Baca SelengkapnyaPKB: Kalau Tidak Ada Kepastian di Gerindra, Ikut PDIP Saja
Baca SelengkapnyaCak Imin menegaskan PKB hingga kini akan tetap bersama Gerindra.
Baca SelengkapnyaWaketum Nasdem, Ahmad Ali mengajak, PKS untuk tetap dalam koalisi perubahan.
Baca SelengkapnyaSetelah menjalin koalisi dengan Gerindra, ternyata Cak Imin tak kunjung jadi Cawapres Prabowo.
Baca SelengkapnyaJawa Barat dinilai menjadi lumbung suara yang berpotensi bisa didapatkan pasangan AMIN.
Baca SelengkapnyaCak Imin menyampaikan komitmen PKB mensukseskan pemerintahan Prabowo ke depan.
Baca SelengkapnyaSetelah mendeklarasikan sebagai Cawapres Anies, ternyata Cak Imin belum ingin bertemu PKS. Kenapa ya?
Baca SelengkapnyaCak Imin pun merespons ajakan dari Ketua Harian Gerindra Sufmi Dasco Ahmad untuk masuk ke pemerintahan.
Baca Selengkapnya