Rano Karno Bicara Banjir Jakarta, Solusinya Harus Seperti Proyek BKT
Rano Karno mengakui masalah banjir di ibu kota tidak bisa diselesaikan oleh Pemprov DKI saja.
Bakal Calon Wakil Gubernur Jakarta, Rano Karno mengakui masalah banjir di ibu kota tidak bisa diselesaikan oleh Pemprov DKI saja. Dia mengaitkan dengan pembangunan aliran sungai Banjir Kanal Timur.
"Artinya gini, saya kemarin lihat Banjir Kanal Timur, segala macam. Salah satu bagian terbesar itu pada waktu membangun Banjir Kanal Timur (BKT) dan juga Banjir Kanal Barat (BKB) dan segala macam," ujar Rano Karno di Perumnas BCI Cengkareng, Jakarta Barat, Senin (16/9).
Menurutnya, pembangunan BKB ataupun BKT tidak lepas dari penataan kawasan perkotaan Jabodetakek-Punjur, sebagaimana yang tertuang dalam Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 60 Tahun 2020.
Rano alias Bang Doel pun menyebut permasalahan banjir Jakarta harus ada dukungan pemerintah pusat, Kabupaten/kota setempat.
"Jadi saya selalu mengatakan Jakarta enggak bisa menyelesaikan sendiri, harus bersama-sama, itulah mengapa ada UU Jabodetabek-Punjur," pungkasnya.