Rapat di Rumah Dinas Zulhas, Koalisi Prabowo Belum Semua Setuju Gibran Cawapres?
Menurut Zulhas, hal yang biasa jika ada usulan yang diterima atau tidak sepakat.
Gibran sudah tiba di Jakarta.
Rapat di Rumah Dinas Zulhas, Koalisi Prabowo Belum Semua Setuju Gibran Cawapres?
Sejumlah pimpinan parpol Koalisi Indonesia Maju (KIM) menggelar pertemuan di rumah dinas Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) di Jalan Widya Chandra IV, Jakarta Selatan, Jumat (20/10) malam.
Mulai dari Ketum Gerindra sekaligus capres Prabowo Subianto, Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani serta Menteri Investasi/Kepala BKPM Bahlil Lahadalia.
Zulhas tak menampik ada pembicaraan terkait cawapres yang akan mendampingi Prabowo di Pilpres 2024. Menurut dia, hal yang biasa jika ada usulan yang diterima atau tidak sepakat.
"Ya tentu diskusi, misalkan PAN usulkan A, si B usulkan yang ini. Sebetulnya sudah ada namanya (cawapres), sebagaian besar menyepakati. Kalau usulan saya, misalnya si A keberatan usulan B, ada yang keberatan itu pak Prabowo sudah tahu sebagian besar, karena tertutup waktu itu,"
jelas Zulhas.
Zulhas menjelaskan, parpol Koalisi Indonesia Maju berencana membahas lebih lanjut cawapres pada esok hari. Karena, kesepakatan Cawapres ditentukan melalui musyawarah.
"Tentu perkembangan politik kan cepat, jadi itu yang kita diskusikan tadi, karena sudah berapa hari nggak ketemu, akan dilanjutkan nanti besok lagi sore," ujar dia.
merdeka.com
Sementara itu, AHY enggan berkomentar terkait pertemuan dengan Prabowo dan Zulhas. Dia hanya meminta awak media untuk menunggu.
"Besok ya, terimakasih,"
ujar dia.