Said Abdullah Ingatkan Calon Kepala Daerah dari PDIP untuk Perhatikan Nasib Wong Cilik
Tidak hanya di masa kampanye, tapi sampai terpilih dan selama mengemban masa jabatan.
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sudah merilis 13 nama kandidat calon gubernur dan calon wakil gubernur untuk Pilkada 2024 ini. Kepada pada figur yang telah mendapatkan dukungan dari PDIP ini, Ketua DPP PDIP, Said Abdullah, mengingatkan agar konsisten memperhatikan nasib rakyat kecil atau wong cilik. Tidak hanya di masa kampanye, tapi sampai terpilih dan selama mengemban masa jabatan.
"Hati, rasa, pikiran kita harus selalu tertuju kepada wong cilik. Kita harus mempersamai masyarakat agar terbebas seutuhnya dari kemiskinan," kata Said Abdullah.
Said mengatakan wong cilik merupakan tujuan utama PDIP dalam berjuang di jalur politik. Ia berharap para kandidat kepala daerah yang telah mengantongi rekomendasi dari PDIP tidak melenceng dari ideologi dan visi misi partai dalam memperhatikan rakyat kecil.
Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR RI itu menyebut PDIP sudah sangat melekat disebut sebagai partai wong cilik. Di mana akar dari partai berlambang banteng ini adalah wong cilik, kaum sandal jepit dan kaum marhaen.
"Kita bersama-sama berkepentingan kemiskinan ekstrem nol persen. Saat ini hanya 1,2 persen yang tercapai dan itulah yang kami perjuangkan. Itulah nasib wong cilik yang tidak boleh kita lupakan, tidak boleh kita tinggalkan," ucap Said Abdullah.